Suara.com - Kiper FC Dallas Maarten Paes dipastikan akan membela Timnas Indonesia. Informasi ini disampaikan langsung oleh ketua umum PSSI Erick Thohir beberapa waktu lalu.
Sebelumnya, status Maarten Paes untuk bisa dipastikan membela Timnas Indonesia harus melewati jalan cukup berliku. Butuh waktu cukup panjang bagi Timnas Indonesia akhirnya bisa mendapatkan Maarten Paes.
“Kami percaya bahwa Marteen Paes akan membawa dampak positif bagi tim dan membantu Indonesia meraih prestasi yang lebih baik. Keputusan ini menunjukkan komitmen PSSI dalam mencari bakat-bakat terbaik untuk membangun masa depan sepak bola Indonesia," jelas Erick Thohir beberapa waktu lalu.
Sebelum akhirnya dipastikan membela Timnas Indonesia, nama Maarten Paes sempat dibandingkan dengan kiper lain yang juga berdarah Indonesia.
Ia adalah kiper yang membela klub Bundesliga FC Augsburg, Daniel Klein. Usia Klien bahkan lebih muda tiga tahun dibanding Paes.
Daniel Klien diketahui memiliki darah Indonesia dari sang ibu. Dikutip dari sejumlah sumber, ibu dari Klien ialah orang Bali.
Bahkan pada Februari lalu, Daniel Klien mengaku tertarik untuk bisa membela Timnas Indonesia.
Dikutip dari akun Instagram @ahmad.reza_85 via akun @nusantara.ballers, kiper berusia 22 tahun tersebut mengaku terbuka untuk dinaturalisasi.
Mulanya, ia dihubungi oleh Fandy Bachdim beberapa waktu lalu untuk menanyakan kemungkinannya membela Timnas Indonesia.
Baca Juga: Punya Nama Latin, Pemain Muda di Liga Denmark Ini Punya Darah Madiun-Bogor
Daniel Klein pun kemudian menjawab bisa saja bergabung tim Merah Putih dalam waktu dekat dan mengaku dirinya bakal mendapat restu dari sang ibu.
Jika dibandingkan, harga pasar antara Paes dengan Daniel Klein pun ibarat bumi dan langit. Sebagai kiper muda, nilai trasnfer Klien terbilang kecil yakni Rp2,61 miliar.
Kalah jauh jika dibandingkan dengan nilai pasar Paes yang sudah menembus di angka Rp26,7 miliar.
Jika merujuk pada data statistik nilai pasar kedua kiper keturunan Indonesia, nilai pasar Paes melonjak pada Juni 2024.
Data Transfermarkt mencatat di bulan itu, Paes hanya memiliki nilai pasar Rp15,63 miliar. Sementara untuk Klien, nilai pasarnya melonjak saat bergabung ke Augsburg dari angka Rp1,7 ke angka Rp2,61 miliar.
Sementara untuk catatan permainan, Klein dari 127 pertandingan sepanjang kariernya mencatatkan 32 kali cleansheat.
Berita Terkait
-
Punya Nama Latin, Pemain Muda di Liga Denmark Ini Punya Darah Madiun-Bogor
-
Marc Klok Bagikan Kabar Bahagia: Sudah Tidak Sabar
-
Perbandingan Nilai Pasar Kevin Diks vs Mees Hilgers, Pemain Keturunan yang Jadi Musuh Netizen Indonesia
-
Ramadhan Sananta Dapat Panggilan ke Timnas Indonesia, Gacor dengan Mentor Baru?
-
Devin Plank Striker Muda Keturunan Indonesia: Dihormati Pemain Ajax, Penderita Kanker
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
Terkini
-
Banyak Insiden Brutal di Liga 4, PSSI Gelar Rapat Darurat
-
Bursa Transfer Liga Inggris Memanas di Pekan Terakhir: Cole Palmer Buka Peluang ke MU
-
Bojan Hodak Soroti Lini Serang Persib Jelang Duel di Manahan
-
Prediksi Skor Borussia Dortmund vs Inter Milan: Duel Penentuan Zona 8 Besar
-
Ordal PSSI Akui Timnas Indonesia Terancam Melemah Andai Liga tak Berbenah
-
Dua Bulan Menghilang, Marselino Ferdinan Akhirnya Muncul
-
Pratama Arhan Tegaskan Takkan Ikuti Jejak Shayne Pattynama: Belum Waktunya Balik ke Indonesia
-
Skuat Inggris di Piala Dunia 2026 Versi Legenda Liverpool: Duo Arsenal Rp2 T Dicoret
-
Kutukan Trofi Berakhir, Harry Kane Siap Setia Lebih Lama Bareng Bayern Muenchen
-
Prediksi Lini Tengah Timnas Indonesia usai Eks Kapten Feyenoord Dinaturalisasi: Mewah dan Mematikan!