Suara.com - Calon bek Timnas Indonesia, Mees Hilgers diprediksi bakal turun sejak menit awal di pertandingan Liga Europa antara FC Twente vs Fenerbahce di De Grolsch Veste, Jumat (3/10/2024) dinihari WIB.
Pelatih FC Twente, Joseph Oosting diprediksi masih akan mempercayakan jantung pertahanan kepada pemain yang baru menyandang status WNI itu.
Oosting seperti dilansir dari Voetbalzone akan menduetkan Mees Hilgers dengan Max Bruns. Lalu di sektor full back kanan akan diisi oleh Bart van Rooij, serta full back kiri ada pemain Inggris, Annas Salah-Eddine.
Khusus untuk Mees Hilgers, calon bek timnas Indonesia ini bermain cukup konsisten dengan FC Twente. Rata-rata penampilannya sangat bagus. Ia menjadi salah satu pemain muda dengan statistik cukup stabil.
Jika merujuk pada data Fotmob, Hilgers secara keseluruhan di musim lalu saja mampu melakukan 26 intersep, 7 blok, dan 141 recoveries. Hilgers cuma 23 kali bisa dilewati lawan.
Selain itu, ia juga memiliki akurasi umpan yang baik, yakni 88,8 persen. Khususnya untuk umpan long ball sebesar 46,9 persen.
Sementara di sektor tengah, pemain nomor 10 akan menjadi tanggung jawab, Sem Steijn. Ia akan didukung oleh Michel Vlap dan Youri Regger.
Sedangkan di lini depan, FC Twente akan berharap pada ketajaman striker veteran Van Wolfswinkel. Ia akan di-plot sebagai sayap kanan, di sisi kiri ada Mitchell van Bergen dan ujung tombak adalah Sam Lammers.
"Saya pikir kami setara dengan Fenerbache. Bukan tanpa alasan, kami finish di tempat ketiga dan berkembang baik di Eropa," kata Oosting.
Baca Juga: Pemain Keturunan Indonesia, Senior Mees Hilgers Bongkar Sisi Lain Jose Mourinho
"Kami telah membuat kemajuan, kami memiliki fleksibilitas dalam tim dan kami mempunyai senjata mematikan. Kami bermain di kandang dan itu menyenangkan," lanjutnya.
Berikut prakiraan susunan pemain FC Twente melawan Fenerbache:
Van Rooij, Hilgers, Bruns, Salah-Eddine; Regeer, Steijn, Vlap; Van Wolfswinkel, Lammers, Van Bergen.
Berita Terkait
-
Pemain Keturunan Indonesia, Senior Mees Hilgers Bongkar Sisi Lain Jose Mourinho
-
Salah Sedikit Mees Hilgers Bisa Cedera! Shin Tae-yong Perlu Hati-hati
-
Fakta Menarik Jayden Oosterwolde, Pemain Keturunan yang Dilawan Mees Hilgers di Liga Europa
-
Singgung MU, Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Antusias Hadapi Mees Hilgers
-
Segera Bertemu, Mees Hilgers Bisa Bujuk Pemain Keturunan Rp225,96 Miliar untuk Bela Timnas Indonesia
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Persijap Jepara Tidak Gentar dengan Persija Jakarta
-
Mees Hilgers Ganti Agen Saat Kontrak di Ujung Tanduk, Sinyal Hengkang dari FC Twente?
-
Kata-kata Ezra Walian Soal Dikaitkan dengan Persija Jakarta
-
Pep Guardiola Puji Dampak Instan Rodri Usai Pulih Cedera dalam Laga Kontra Sunderland
-
Pep Guardiola Ungkap Satu Hal Positif dari Kegagalan Manchester City Kalahkan Sunderland
-
Persija Jakarta Melawan Putusan Komdis PSSI Atas Larangan Bertanding Ryo Matsumura
-
Debut Alysson da Rocha di Aston Villa Pakai Nomor 47 Siap Perkuat Lini Serang Unai Emery
-
Curahan Hati Miliano Jonathans Soal Mimpi Piala Dunia Timnas Indonesia Pupus
-
Kata-kata Pemain Chelsea Usai Pemecatan Enzo Maresca, Singgung 2 Trofi yang Diberikan
-
Chelsea Coret Empat Nama Calon Pengganti Enzo Maresca, Legenda Arsenal Tak Masuk Daftar