Suara.com - Perbandingan prestasi antara pelatih anyar yang ditunjuk mengasuh Arab Saudi, Herve Renard, dan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menjadi catatan yang patut diperhatikan sebelum keduanya adu taktik pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Herve Renard memang pernah mengalahkan Shin Tae-yong, tepatnya saat dia mengasuh Maroko dalam duel melawan Korea Selatan pada laga persahabatan yang berlangsung pada 2017. Ketika itu, Maroko sukses menang 3-1 atas Korea Selatan.
Tentu saja, pencapaian keduanya menjadi pembahasan yang layak diulas. Sebab, Herve Renard dan Shin Tae-yong bakal sama-sama mempertaruhkan reputasinya pada pertemuan ini.
Berikut Suara.com menyajikan perbandingan prestasi yang pernah dicatatkan oleh Herve Renard dan Shin Tae-yong sebelum berjumpa pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
1. Saat Jadi Pemain
Catatan kedua pelatih ini memang terhitung sangat kontras apabila indikatornya ialah pencapaian ketiak aktif bermain. Sebab, apabila dilacak ke belakang, Shin Tae-yong punya kiprah yang lebih mentereng.
Saat masih aktif bermain, STY pernah menjuarai K League 1 sebanyak enam kali bersama Seongnam Ilhwa Chunma. Bersama klub yang sama, dai juga pernah menjuarai satu Piala FA Korea, tiga Piala Liga Korea, satu Piala Super Korea, dan Piala Asia Antarklub.
Tak hanya itu, ada juga gelar Asian Super Cup, Afro-Asian Club Championship, dan A3 Champions Cup. Sementara itu, Herve Renard sama sekali tak punya rekam jejak yang membanggakan saat masih aktif bermain.
2. Saat Melatih Klub
Baca Juga: Jelang Timnas Indonesia vs Jepang, Media Asing Singgung Tragedi Kanjuruhan
Sementara itu, rekor keduanya saat melatih klub juga masih terhitung jomplang. Sebab, Rekor Shin Tae-yong juga termasuk lebih mentereng dibandingkan pencapaian Herve Renard dalam konteks klub.
Shin Tae-yong tercatat pernah membawa anak asuhnya menjuarai Liga Champions Asia 2010 ketika mengasuh Seongnam Ilhwa Chunma. Di klub yang sama, STY juga pernah menjuarai Piala FA Korea 2011.
Adapun Herve Renard belum pernah merasakan gelar juara ketika melatih klub, yakni Draguignan (1999-2001), Cambridge United (2004), Nam Dinh (2004), Cherbourg (2005-2007), Sochaux (2013-2014), dan Lille (2015).
3. Kiprah Melatih Timnas
Shin Tae-yong tampaknya harus mengakui keunggulan Herve Renard apabila kategorinya digeser dalam kiprah mengasuh tim nasional. Sebab, juru taktik asal Prancis itu terhitung lebih bersinar.
Dia pernah meraih dua gelar Africa Cup of Nations (AFCON bersama dua negara yang berbeda, yakni ketika mengasuh Zambia pada 2012 dan Pantai Gading pada 2015. Satu gelar lainnya ialah COSAFA Cup 2013 bersama klub yang disebut paling awal.
Berita Terkait
-
Jelang Timnas Indonesia vs Jepang, Media Asing Singgung Tragedi Kanjuruhan
-
STY Sebut Indonesia Bisa Finish di Posisi 4 Besar Dengan Mudah, Meremehkan?
-
Viral Momen Ernando Ari Tangani Dislokasi Bahunya Sendirian, Kiper Timnas Indonesia Disebut Mirip Lego
-
4 Tim Eropa Paling Diuntungkan Setelah Pemainnya Berseragam Timnas Indonesia
-
Ini Alasan 1.500 Warga Korea akan Dukung Langsung Timnas Indonesia Habisi Jepang di GBK!
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Cerita Anak John Herdman yang Ternyata Pernah Bikin Gol dan Kalahkan Timnas Indonesia
-
Dipecat Real Madrid, Xabi Alonso Buka Suara: Pergi dengan Kepala Tegak
-
Timnas Indonesia Berpotensi Segrup dengan Malaysia dan Vietnam di Piala AFF 2026
-
Jadwal Laga Timnas Futsal Indonesia Vs Korsel di Piala Asia 2026, Kapan?
-
Satu Hal ini Bakal Langsung Dilakukan John Herdman saat Tangani Timnas Indonesia
-
3 Hal Menarik dari Perkenalan John Herdman di Timnas Indonesia
-
Bayern Munich Makin Menggila, Kompany Diingatkan Jangan Ulangi Kesalahan Pep Guardiola
-
Efek Skandal Naturalisasi Malaysia, Rodrigo Holgano Pertimbangkan Pensiun
-
Gianluigi Buffon Anggap Luciano Spalletti Datang Terlambat
-
POLLING: Apakah John Herdman Bakal Senasib Seperti Patrick Kluivert dan Shin Tae-yong?