Suara.com - Maarten Paes menyoroti perkembangan signifikan yang dialami Timnas Indonesia dalam beberapa waktu terakhir. Penjaga gawang berusia 26 tahun ini mengungkapkan keyakinannya bahwa skuad Garuda memiliki potensi untuk terus berkembang tanpa batas.
Menurutnya, kekuatan utama Timnas Indonesia terletak pada para pemain mudanya. Hal ini ia saksikan langsung saat menyaksikan perjuangan tim Garuda Muda di ajang Piala Asia 2023 yang berlangsung Januari 2024 lalu.
Maarten Paes juga mencatat sejumlah pemain yang pernah menjadi rekan atau lawannya di lapangan hijau sebagai bukti kualitas tim ini semakin meningkat.
Perjalanan Timnas Indonesia, menurut Paes, berada di jalur yang tepat.
Ia menilai para pemain seperti Ragnar Oratmangoen, Shayne Pattynama, Thom Haye, hingga Marc Klok menunjukkan kualitas yang solid.
Maarten Paes juga memberikan apresiasi kepada Ernando Ari yang disebutnya sebagai salah satu kiper berbakat, serta pemain senior seperti Jordi Amat dan Sandy Walsh yang turut memperkuat tim.
Saat ini, Timnas Indonesia tengah berjuang di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Kemenangan lawan Arab Saudi menjadi suntikan semangat besar bagi tim asuhan Shin Tae Yong untuk bersaing memperebutkan tiket menuju ajang sepak bola terbesar di dunia.
Salah satu hal yang mengesankan bagi Paes adalah dukungan luar biasa dari suporter Indonesia.
Baca Juga: AFF 2024: Media Vietnam Mulai Tebar Ancaman Jelang Hadapi Timnas Indonesia
Ia menggambarkan atmosfer di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, sebagai salah satu yang terbaik di dunia.
Dukungan yang luar biasa ini, menurutnya, menjadi elemen penting dalam perjalanan Timnas Indonesia.
Paes percaya bahwa kombinasi antara potensi tim dan dukungan suporter yang loyal dapat menjadi formula kemenangan bagi Timnas Indonesia.
"Jika kita bisa meraih banyak kemenangan suporter pun akan semakin bertambah banyak. Sayang sekali kita gagal ke Olimpiade pada Agustus kemarin, akan tetapi sekarang kita memiliki banyak potensi, mudah-mudahan kita bisa ke Piala Dunia. Sebagai Garuda, langit adalah batasan kita sekarang, dan saya bangga bisa menjadi bagian dari tim ini," kata Paes dalam wawancara bersama Kita Garuda.
Meski sempat gagal lolos ke Olimpiade 2024, Paes optimistis dengan peluang tim ini untuk tampil di Piala Dunia.
Baginya, semangat dan potensi besar dari skuad Garuda membuat mimpi besar ini sangat mungkin terwujud.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Profil Victor Hartono: Pewaris Djarum, Dicekal Negara Diduga Kasus Pajak
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
-
Fakta-fakta Gangguan MRT Kamis Pagi dan Update Penanganan Terkini
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
Terkini
-
Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
-
Alasan Pemain Keturunan Ini Ogah Disamakan dengan Patrick Kluivert
-
3, 2, 1... Menunggu Pengumuman Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
5 Fakta Mengejutkan Haiti, Pendatang Baru Piala Dunia 2026 yang Stadionnya Setara Manahan
-
Super League Bergulir, Indra Sjafri Buka Opsi Pemain Timnas Indonesia U-22 Bela Klub Mereka
-
Bidikan Kemenangan ke-5 Persija Jakarta, Macan Kemayoran Puji Kekuatan Teknis Persik Kediri
-
Tanpa 3 Pemain Andalan, Persib Bandung Tetap Targetkan Kemenangan atas Dewa United
-
3 Debutan Piala Dunia 2026 Punya Nilai Pasar Lebih Rendah Dibanding Timnas Indonesia
-
8 Peserta Piala Dunia 2026 yang Pernah Dibungkam Timnas Indonesia
-
Ada Nuansa Barcelona dalam Persaingan Kandidat Pelatih Timnas Indonesia