Suara.com - Pelatih Zhejiang FC, Jordi Vinyals, bangga dengan penampilan anak asuhnya usai menaklukkan Persib Bandung dengan skor 4-3 di laga pamungkas Grup F AFC Champions League (ACL) 2 2024-2025.
Pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis (5/12/2024), empat gol Zhejiang FC dicetak oleh Franko Andrijasevic (15', 39') dan Kouassi (22', 58').
Sedangkan gol Persib Bandung pada pertandingan pamungkas Grup F AFC Champions League 2 2024-2025 disumbangkan oleh Beckham Putra Nugraha (31'), David da Silva (70') dan tendangan penalti Tyronne del Pino (90+5).
Menurut Jordi Vinyals, pada pertandingan tandang Grup F ACL 2 2024-2025 tersebut anak asuhnya bisa menjalankan tugasnya dengan baik, walaupun harus kebobolan tiga gol.
"Pertandingan ini seperti rangkuman dari musim ini. Pemain melakukan pekerjaan yang bagus di pertandingan dan memang sedikit ada masalah ketika kami kebobolan," kata Jordi Vinyals saat konferensi pers usai pertandingan.
Lebih lanjut Jordi Vinyals menuturkan, kemenangan yang diraih pada pertandingan pamungkas Grup F ACL 2 2024-2025 memang tidak membuat timnya lolos ke babak 16 besar.
Pasalnya, Zhejiang FC harus puas finish di peringkat ketiga dengan mengumpulkan sembilan poin. Sedangkan Lion City Sailors dan Port FC yang lolos ke babak 16 besar finish sebagai juara Grup F dan runner-up, dengan mengunakan 10 poin.
Meski langkah Zhejiang FC di AFC Champions League 2 2024-2025 terhenti, namun Jordi Vinyals tetap mengapresiasi karja keras yang ditampilkan oleh pasukannya. Bahkan, dia bangga terhadap anak asuhnya.
"Saya juga mau memberikan selamat bagi pemain yang tadi tampil dan yang tidak tampil," ungkapnya.
Baca Juga: Persib Gagal Lolos ke 16 Besar ACL 2, Bojan Hodak: Gak Perlu Dibahas
"Mereka hari ini menunjukkan intensitas yang maksimal, memang kami gagal lolos ke babak berikutnya tapi saya bangga dengan pemain saya," tegasnya.
Kontributor : Rahman
Berita Terkait
-
Persib Gagal Lolos ke 16 Besar ACL 2, Bojan Hodak: Gak Perlu Dibahas
-
Dikalahkan Zhehiang FC, Persib Angkat Kaki dari AFC Champions League 2
-
Begini Hitung-hitungan Agar Persib Bandung Lolos Babak 16 Besar ACL 2
-
Perbandingan Bojan Hodak Vs Jordi Vinyals dari Zhejiang, Strategi Siapa yang Bakal Gacor?
-
Soal Peluang Persib Lolos ke 16 ACL 2, Bobotoh: Yang Penting Menang Dulu
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Taktik Jitu Bojan Hodak Jaga Kebugaran Skuad Maung Bandung Hadapi Selangor FC
-
Mauro Zijlstra Mengamuk Lagi! Dua Gol ke Gawang Telstar, Tren Tajam Belum Terhenti
-
Rekor Fantastis Persib: 5 Laga Clean Sheet, Andrew Jung Siap Cetak Gol Lagi di Markas Selangor FC
-
Kena Marah Pelatih, Berapa Rating Jay Idzes saat Sassuolo Dihajar Genoa?
-
Enaknya Nova Arianto, Timnas Indonesia Cuma Disuruh Semangat Aja di Piala Dunia U-17 2025
-
Geger! Anak Patrick Kluivert Akui Penyuka Sesama Jenis: Ayah Mendukungku
-
FIFA Hukum FAM dan 7 Pemain Abal-abal Malaysia, AFC: Ini Bukan Akhir Segalanya
-
Apa yang Salah dengan Jay Idzes Cs saat Sassuolo Dihajar Genoa?
-
Pangeran Johor Tuduh FIFA Punya Motif Politik Hukum 7 Pemain Abal-abal Malaysia
-
Modal Lawan Paraguay, Pantai Gading, dan Panama, Timnas Indonesia U-17 Yakin Tidak Babak Belur