Suara.com - Laga penting antara Timnas Indonesia melawan Laos pada matchday kedua Grup B Piala AFF 2024 akan berlangsung di Stadion Manahan Solo, Kamis, 12 Desember 2024 pukul 20.00 WIB. Partai ini akan dipimpin oleh wasit asal Jepang, Hiroki Kasahara, dengan dua asisten wasit, Yosuke Takabe dari Jepang dan Apichit Nophuan dari Thailand. Sementara itu, tugas wasit keempat diberikan kepada Warintorn Sassadee, juga dari Thailand.
Penunjukan Hiroki Kasahara sebagai pengadil utama menuai perhatian khusus karena rekam jejaknya yang kontroversial.
Sebelumnya, Kasahara sempat terlibat dalam pertandingan yang menyisakan kenangan kurang menyenangkan bagi Shin Tae-yong dan skuad Timnas Indonesia U-23.
Rekam Jejak Kontroversial Hiroki Kasahara
Kasahara sempat memimpin laga final Piala AFF U-23 2023 antara Timnas Indonesia U-23 dan Vietnam U-23 yang digelar di Thailand pada Agustus 2023.
Dalam pertandingan itu, sejumlah keputusan kontroversialnya dinilai merugikan Indonesia. Salah satu insiden yang menjadi sorotan adalah aksi pemain Vietnam, Nguyen Hong Phuc, yang terlihat memukul Haykal Alhafiz.
Meski bukti pelanggaran tersebut jelas dalam siaran ulang, tidak ada kartu atau hukuman yang dikeluarkan.
Selain itu, saat Timnas Indonesia U-23 mencoba mencetak gol melalui serangan balik yang melibatkan Jeam Kelly Sroyer, Kasahara memutuskan untuk meniup peluit offside.
Keputusan ini memicu protes keras dari pelatih Shin Tae-yong, yang bahkan terlihat meluapkan emosinya kepada wasit keempat menggunakan bahasa Korea.
Baca Juga: Coach Justin: Kalau Main Lu Gak Bagus, Jangan Neko-neko, Contoh Dony Tri Pamungkas!
Laga final itu berakhir tragis bagi Timnas Indonesia U-23 setelah kalah dalam drama adu penalti melawan Vietnam.
Sejak saat itu, nama Kasahara menjadi sorotan, terutama di kalangan pencinta sepak bola Indonesia.
Harapan di Tengah Tekanan
Meski rekam jejaknya menimbulkan kekhawatiran, diharapkan Hiroki Kasahara dapat menjalankan tugasnya secara profesional dalam pertandingan nanti.
Sepak bola Asia Tenggara yang tengah berkembang membutuhkan pengelolaan pertandingan yang adil untuk menjaga integritas kompetisi.
Bagi Timnas Indonesia, kemenangan atas Laos menjadi misi yang tidak bisa ditawar.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Dipecat Chelsea di Awal Tahun 2026, Begini Statistik Lengkap Enzo Maresca
-
Profil Liam Rosenior Calon Kuat Pelatih Chelsea Pengganti Enzo Maresca
-
Chelsea Pecat Enzo Maresca, The Blues Siapkan Dua Calon Pengganti
-
Breaking News! Pecat Enzo Maresca, Chelsea Hanya Sampaikan 99 Kata
-
Daftar Top Skor BRI Super League 2025/2026: Didominasi Legiun Asing, Ezra Walian Paling Subur
-
Cerita Ole Romeny Merinding Lihat Militansi Suporter Indonesia Hingga Merasakan Getaran Hebat di GBK
-
Profil dan Statistik Lengkap Allano Lima Winger Brasil Tumpuan Persija Jakarta
-
Jadwal BRI Super League Minggu Ini, Ada Persija Jakarta vs Persijap di GBK
-
Profil Denilson Junior, Mesin Gol Ratchaburi FC: Ancaman Nyata Buat Persib Bandung
-
Gelandang Brasil Ungkap Rahasia Performa Apik Persija Jakarta Saat Bermain di Rumah Sendiri