Suara.com - Presiden RI ke-7 Jokowi mengakui sudah dapat bocoran pelatih Timnas Indonesia yang menggantikan Shin Tae-yong yang telah dipecat, Senin (6/1/2025) kemarin.
Namun demikian, Jokowi enggan membocorkan nama pelatih timnas selanjutnya.
"(Sudah dapat bocoran pelatih pengganti Shin Tae-yong?) Tahu tapi nggak sah saya beritahu," terangnya saat ditemui, Selasa (7/1/2025).
"(Dapat bocoran dari Pak Erick Thohir?) Nanti lah nanti tahu semua. Nanti akan diumumkan secara resmi oleh PSSI," kata dia.
Jokowi mengatakan tidak ada masukan untuk PSSI buat pelatih timnas berikutnya.
"Hehe..saya kira PSSI sudah mempersiapkan pelatih timnas berikutnya," jelas mantan Wali Kota Solo dan Gubernur DKI Jakarta ini.
Jokowi menegaskan tidak kaget dengan keputusan pemecatan pelatih asal Korea Selatan ini.
"(Kaget denga pemecatan Shin Tae-yong) Nggak," tandasnya.
Jokowi berharap yang paling penting itu pelatih timnas berikutnya bisa lebih baik dari Coach Shin Tae-yong.
Baca Juga: Reaksi Netizen Saat Tahu Patrick Kluivert akan Melatih Timnas Indonesia
Menurutnya Coach Shin Tae-yong sudah melatih timnas Indonesia selama 4 tahun. Kemudian ada keputusan dari PSSI yang sudah melalui pertimbangan-pertimbangan yang matang.
"Sudah dievaluasi setiap tahunnya saya kira. Yang paling penting pelatih berikutnya bisa lebih baik dari coach Shin," ungkapnya.
Jokowi menegaskan sangat dekat dengan Coach Shin Tae-yong. Beliau pribadinya sangat terbuka, juga enak berinteraksi.
"Saya dekat dengan coach Shin. Saya kira pribadinya terbuka, juga enak berinteraksi," sambung dia.
Ketika ditanya apakah kecewa dengan keputusan pemecatan Coach Shin Tae-yong sebagai pelatih timnas, Jokowi menyebut bahwa itu adalah keputusan dari PSSI.
"Ya itu keputusan dari PSSI. Senang dengan nggak senang, senang saya dengan coach Shin Tae-yong. Kalau ditanya senang dengan nggak senang, saya senang. Tapi sekali lagi, saya kira PSSI juga memiliki pertimbangan-pertimbangan dalam mengevaluasi setiap pelatih timnas," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Zahaby Gholy Starter! Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Tinggal Klik! Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Siapa Justen Kranthove? Eks Leicester City Keturunan Indonesia Rekan Marselino Ferdinan
-
Menko Airlangga Ungkap Dampak Rencana Purbaya Mau Ubah Rp1.000 Jadi Rp1
-
Modal Tambahan Garuda dari Danantara Dipangkas, Rencana Ekspansi Armada Kandas
Terkini
-
Kata-kata Maarten Paes Timnas Indonesia Bikin Sejarah di Piala Dunia U-17 2025
-
Selamat Datang Pemain Keturunan Rp 5,21 Miliar Mau Bela Timnas Indonesia, Sudah di Jakarta
-
Kalahkan Honduras, Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Babak 32 Besar?
-
Dari Rumah 4x8 Meter ke Piala Dunia: Fadly Alberto Hengga Bawa Indonesia Tekuk Honduras
-
Hampir Lumpuh Permanen, Kiper Keturunan Indonesia Ini Hampir Tanding Lawan Barcelona
-
Hajar Atalanta, Pelatih Sassuolo Minta Jay Idzes dkk Pertahankan Konsistensi
-
Cuma Jadi Ban Serep di MU, Kobbie Mainoo Diincar Trio Raksasa Spanyol
-
Xabi Alonso Bongkar Penyebab Mandulnya Real Madrid Usai Ditahan Rayo Vallecano
-
Tampil Memukau, Morgan Rogers Perpanjang Kontrak Bersama Aston Villa hingga 2031
-
Eks Bintang Newcastle United Ini Main Tarkam: Main Berantakan tapi Cetak6Gol