Suara.com - Marselinus Ama Ola mulai mendapat kepercayaan Indra Sjafri di Timnas Indonesia U-20. Saat diberi kesempatan tampil sebagai starter, dia pun membuktikannya dengan apik di laga kontra Uzbekistan U-20.
Timnas Indonesia menghadapi Uzbekistan U-20 dalam laga kedua Grup C Piala Asia U-20 2025, Minggu (16/2/2025) malam WIB.
Marselinus Ama Ola akhirnya dipercaya menjadi starter oleh Indra Sjafri untuk menempati pos sayap kanan.
Setelah Timnas Indonesia U-20 kebobolan secara mengejutkan pada menit ke-21 oleh Mikhamadal Urinboev, Marselinus Ama Ola muncul sebagai kreator untuk gol penyama kedudukan Garuda Nusantara.
Dia menyisir sisi kanan lapangan, menusuk ke tengah, sebelum melepaskan umpan terobosan datar yang kemudian disambar Jens Raven menjadi gol.
Gol Jens Raven tercipta hanya dua menit selepas Timnas Indonesia kebobolan, membuat momentum untuk mengejar ketertinggalan masih terbuka lebar.
Profil Marselinus Ama Ola
Marselinus Ama Ola lahir di Flores Timur, Nusa Tenggara Timur, pada 21 Maret 2005. Bakat sepak bolanya telah terlihat sejak usia dini.
Ia mulai menapaki karier sepak bola di ASIOP Football Academy pada tahun 2016. Di akademi tersebut, Marselinus terus mengasah kemampuan hingga berkembang menjadi pemain muda berbakat.
Baca Juga: Liverpool vs Wolves Malam Ini, Justin Hubner Bakal Dimainkan?
Perjalanan karier Marselinus semakin cemerlang ketika pada tahun 2019, ia dipinjam oleh SSB Bintang Ragunan untuk tampil di Liga Kompas Gramedia U-14. Penampilannya yang impresif mengantarkannya meraih gelar pemain terbaik di kompetisi tersebut.
Tak berhenti di situ, Marselinus juga turut membawa ASIOP menjuarai TopSkor Cup National Championship U-18 pada tahun 2023. Ia pun dinobatkan sebagai pemain terbaik turnamen tersebut.
Karier Marselinus menanjak lebih tinggi saat memutuskan berkarier di Spanyol.
Pada Oktober 2023, ia bergabung dengan UD Logrones U-19. Bersama tim muda Spanyol tersebut, Marselinus tampil menawan dengan mencatatkan 5 penampilan dan mencetak 1 gol di kompetisi Tercera Division 2023/2024.
Kecepatan, kelincahan, serta teknik olah bola yang mumpuni menjadikan Marselinus sebagai pemain muda potensial yang patut diperhitungkan di Timnas Indonesia U-20.
Biodata singkat Marselinus Ama Ola
Berita Terkait
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Keras! Wakil Presiden DFB Sebut Boikot Piala Dunia 2026 Bisa Terjadi, Trump dan Infantino Bungkam
-
Bojan Hodak Pastikan Pemain Rp5,65 Miliar Absen Lawan PSBS Biak, Apa Penyebabnya?
-
Diego Simeone Ngamuk Saat Disinggung Rumor Julian Alvarez Merapat ke Arsenal
-
Deco Semringah Barcelona Sukses Salip AC Milan Dapatkan Bek Keturunan Indonesia Juwensley Onstein
-
Klasemen La Liga Terbaru: Kylian Mbappe Bawa Real Madrid Tendang Barcelona dari Posisi Puncak
-
Kata Media Spanyol Soal Barcelona Rekrut Pemain Keturunan Indonesia Juwensley Onstein
-
Chivu Pasang Badan untuk Yann Sommer, Inter Milan Balas Pisa dengan 6 Gol
-
Prediksi Super Bigmatch Juventus vs Napoli: Duel Klasik Penentu Ambisi Empat Besar Serie A
-
Virgil van Dijk Salahkan Angin Usai Blunder Fatal di Kekalahan Liverpool dari Bournemouth
-
Hasil dan Klasemen Liga Inggris Terbaru: Manchester City Menang, Liverpool Tersungkur