Suara.com - Nasib berputar mungkin pantas disematkan kepada Witan Sulaeman. Gelandang milik Persija Jakarta itu kini jadi pesakitan di era Timnas Indonesia asuhan Patrick Kluivert, meski berstatus andalan di era Shin Tae-yong.
Pergantian pelatih diperkirakan memang bakal berdampak terhadap beberapa pemain Timnas Indonesia.
Shin Tae-yong dipecat PSSI secara mendadak pada Januari lalu, dan federasi mendatangkan Patrick Kluivert, legenda sepak bola Belanda ke Tanah Air.
Kehadiran Kluivert nyatanya mengubah peruntungan Witan Sulaeman di Timnas Indonesia, meski di Persija, peran Witan juga sejatinya sudah mulai tersisih.
Terkini, dia tak masuk dalam daftar pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Australia dan Bahrain.
Hal itu tak lepas dari menurunnya performa eks pemain AS Trencin itu bersama Persija Jakarta musim ini.
Dari 23 laga di BRI Liga 1 2024/25, ia hanya 9 kali menjadi starter, mencatat 4 assist tanpa mencetak gol.
Di era Shin Tae-yong, Witan Sulaeman jadi top skor Timnas Indonesia dengan 9 gol dan 8 assist dari 45 laga.
Di bawahnya, Egy Maulana Vikri (8 gol, 2 assist) dan Dimas Drajad (6 gol, 1 assist).
Baca Juga: Timnas Indonesia Tambah Pemain Keturunan Anyar, Australia Justru Panggil 6 Debutan
Kini, Ricky Kambuaya, Marselino Ferdinan, dan Ramadhan Sananta jadi pencetak gol terbanyak di skuad Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan masing-masing 5 gol.
Witan tersingkir dari tim Kluivert, kalah bersaing dengan Egy, Ragnar Oratmangoen, Rafael Struick, dan Eliano Reijnders di posisi winger.
Kontributor : Imadudin Robani Adam
Berita Terkait
-
3 Dampak Positif Timnas Indonesia Langsung Kumpul di Sydney Jelang Hadapi Australia
-
Emil Audero Babak Belur usai Pegang Paspor Indonesia, Palermo Kebobolan 3 Gol!
-
Statistik 3 Bek Kanan yang Dibawa Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia, Lebih Baik dari Asnawi?
-
Info A1! Asisten Nova Arianto akan Gabung Timnas Indonesia Besutan Patrick Kluivert
-
Perbandingan Pemain Abroad Timnas Indonesia Vs Australia, Banyak Mana?
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
Terkini
-
Jadwal Lengkap Piala Asia Futsal 2026, Timnas Indonesia Ditantang Korea Selatan
-
Shayne Pattynama Hengkang ke Persija, Sandy Walsh Dipastikan Bertahan di Buriram United
-
Shayne Pattynama Hingga Top Skor Liga India Gabung Persija, Pimpinan The Jakmania Belum Puas
-
John Herdman Ogah Asal Comot Asisten Pelatih Lokal, Ini Alasannya
-
Emil Audero Memang Sengaja Ditinggal Bus, Ini Kronologinya
-
Bisikan Bojan Hodak buat Layvin Kurzawa dan Dion Markx, Singgung Soal Jaminan Starting XI
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
Shayne Pattynama Merasa Mudah Adaptasi di Persija Karena Hal Ini
-
Kenapa 7 Pemain Naturalisasi Ilegal Timnas Malaysia Diizinkan Kembali Merumput?
-
Respons Pemain Naturalisasi Malaysia Usai Sanksi FIFA Ditangguhkan