Suara.com - Media Belanda menyoroti situasi timnas Indonesi jelang menghadapi Bahrain di lanjutan Kualifikasi Piala Duni 2026.
Timnas Indonesia menjamu Bahrain yang dijadwalkan pada Selasa (25/3/2025) di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.
Jelang pertandingan itu, tim asuhan Patrick Kluivert dilaporkan oleh media Belanda mendapatkan kabar buruk.
Alasannya adalah Mees Hilgers dinyatakan resmi absen karena cedera yang dialaminya.
"Kabar buruk untuk Indonesia, bek (Mees Hilgers) segera kembali ke Belanda," tulis laporan Voetbal Primeur.
"Mees Hilgers telah meninggalkan timnas Indonesia sebelum waktunya karena mengalami cedera pangkal paha," sambung laporan itu.
Bek 23 tahun tersebut memang mengalami cedera ketika membela timnas Indonesia melawan Australia.
Pemain keturunan Manado tersebut sejatinya tampil sebagai starter ketika timnas Indonesia melawan Australia.
Sayangnya bek FC Twente tersebut tidak bisa bermain hingga menit akhir karena mengalami cedera.
Baca Juga: Tak Bela Timnas Indonesia, Elkan Baggott Tampil Solid di Northampton vs Blackpool
Patrick Kluivert terpaksa menarik keluar Mees Hilgers di menit ke-60 yang digantikan oleh Sandy Walsh.
Dokter timnas Indonesia, Alfan Nur Syhar sempat memberikan update soal kondisi cederanya pemain 23 tahun tersebut.
"Untuk kondisi Mees, sekarang ia masih bisa berjalan," kata Alfan Nur Syhar.
"Kemudian nanti malam kita pemeriksaan MRI di bagian groin-nya, mudah-mudahan tidak ada masalah sehingga bisa mengikuti pertandingan ke depan," imbuh dokter skuad Garuda.
Nah, dari kabar terbaru ternyata pemain termahal timnas Indonesia dipastikan tak bisa main lawan Bahrain.
Sebab, penyembuhan cedera yang dialami oleh Mees Hilgers tidak memungkinkan pulih di waktu dekat.
"Dengan pertimbangan tersebut, Mees akan kembali ke klubnya di Belanda untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut serta proses pemulihan bersama tim medis FC Twente," tulis laporan resmi di laman Kitagaruda.id.
Timnas Indonesia pun memberikan doa terbaik untuk Hilgers agar segera sembuh dan kembali ke kondisi terbaiknya.
Hilangnya sosok Mees Hilgers di skuad Garuda membuat media Belanda menyebutkan Patrick Kluivert dapat bencana.
Selain timnas Indonesia, FC Twente juga terdampak dengan kabar ini karena Hilgers juga belum lama sembuh dari cedera.
"Cedera tersebut juga berita buruk bagi FC Twente, di mana Hilgers adalah kekuatan penting di dalam tim," sambung laporan media Belanda itu.
Timnas Indonesia Waspada dengan Bahrain
Timnas Indonesia wajib mewaspadai Bahrain yang akan menjadi lawan berikutnya.
Hal itu karena Bahrain ternyata punya rekor apik dalam pertandingan tandang di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Dari lima pertandingan tandang yang sudah dilakoni anak asuh Dragan Talajic, mengejutkannya mereka baru kalah sekali saja.
Kekalahan Bahrain terjadi saat mereka bertandang ke Jepang pada 20 Maret 2025 lalu.
Dalam pertandingan tersebut, Jepang berhasil mengalahkan Bahrain dengan skor 2-0, yang sekaligus mengamankan tiket mereka ke Piala Dunia 2026.
Namun, Bahrain menunjukkan performa positif dalam beberapa pertandingan tandang melawan tim-tim kuat yang menjadi pesaing utama mereka, seperti Australia dan Arab Saudi.
Di bawah arahan pelatih Dragan Talajic, Bahrain mampu meraih hasil imbang 0-0 melawan Arab Saudi pada 16 Oktober 2024.
Selain itu, Bahrain mencatatkan kejutan besar saat bertandang ke Australia, dengan mengalahkan tim tuan rumah yang berjuluk Socceroos dengan skor tipis 1-0.
Padahal, Australia dikenal sebagai tim tangguh, terutama ketika bermain di kandang mereka sendiri.
Hal ini bisa dilihat dari kekalahan timnas Indonesia yang baru-baru ini dibantai 5-1 oleh Australia di Sydney Football Stadium.
Di sisi lain, dua laga kandang Bahrain di babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 juga memberikan hasil yang memuaskan.
Mereka sukses meraih satu poin saat melawan Uni Emirat Arab dengan hasil imbang 1-1, dan kemudian meraih kemenangan besar 5-0 saat menghadapi Nepal.
Berita Terkait
-
Jelang Lawan Bahrain, Erick Thohir Tiba-tiba Sampaikan Kalimat Manis untuk Presiden FIFA
-
Timnas Indonesia Wajib Waspada, Bahrain Punya Catatan Wangi dalam Laga Tandang
-
3 Alasan Pertandingan Timnas Indonesia vs Bahrain Sebaiknya Diserahkan kepada Alex Pastoor
-
Tristan Gooijer Buka Pintu untuk Timnas Indonesia: Saya Sangat Hormat
-
Santai Hadapi Timnas Indonesia, Latihan Perdana Bahrain Hanya Diikuti 14 Pemain
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Piala AFF 2026 Digelar Saat Liga Eropa Libur, Timnas Indonesia Bisa Turunkan Skuad Penuh!
-
Puskas Award 2025: Saat Rizky Ridho Ukir Sejarah, Jay Idzes Jadi Saksi Gol Spektakuler Lawan
-
Dituduh Pura-pura Cedera, Mees Hilgers: Banyak Orang Menyebarkan Kebohongan
-
Timur Kapadzse Puji Suporter Timnas Indonesia, Tapi Ungkap PSSI Belum Bergerak
-
Striker Naturalisasi Baru Timnas Malaysia 'Menghilang', Diduga Alami Masalah Jantung Serius
-
Breaking News! Indra Sjafri Coret Luke Xavier Keet dari Timnas Indonesia U-22
-
Eks Asisten Patrick Kluivert Baru Buka Suara Usai Posisinya Bakal Digantikan Nova Arianto
-
Ultras Garuda Geruduk Kantor PSSI, Erick Thohir Disuruh Out!
-
Sejajar Declan Rice hingga Lamine Yamal, Pemain Timnas Indonesia Heboh Beri Dukungan ke Rizky Ridho
-
Bos Persija Kasih Respons Berkelas Rizky Ridho Masuk Nominasi FIFA Puskas Award 2025