Pelupessy adalah gelandang bertahan (No. 6) yang disiplin dalam menjaga area tengah. Ia bisa menjadi pemutus serangan lawan sekaligus penyalur bola ke lini depan dengan efektif.
Keberadaannya akan memberikan keseimbangan bagi tim, terutama dalam transisi bertahan ke menyerang.
Profil Joey Pelupessy
Joey Pelupessy saat ini berusia 31 tahun dan memperkuat Lommel SK yang berkompetisi di Divisi 2 Liga Belgia. Pemain berposisi gelandang ini memiliki darah Indonesia dari garis keturunan kakek dan neneknya yang berasal dari Maluku.
Karier sepak bola Joey dimulai sejak dini di SVVN Nijverdal. Bakatnya yang menonjol membawanya bergabung dengan akademi FC Twente pada tahun 2004. Setelah menimba ilmu di akademi tersebut, ia dipromosikan ke tim kelompok umur klub tersebut berkat performanya yang mengesankan.
Pada musim 2013/2014, Joey mendapatkan kesempatan untuk tampil bersama tim utama FC Twente di Eredivisie. Namun, kebersamaannya dengan klub tersebut hanya berlangsung selama satu musim sebelum ia pindah ke Heracles Almelo pada musim 2014/2015.
Di Heracles Almelo, Joey menunjukkan performa yang konsisten dengan mencatatkan 119 penampilan, mencetak 5 gol, serta menyumbangkan 6 assist selama tiga setengah musim. Kontribusinya membuatnya dilirik oleh klub Inggris, Sheffield Wednesday, yang berlaga di Division Championship.
Pada awal 2018, Joey resmi bergabung dengan Sheffield Wednesday. Bersama klub Inggris tersebut, ia tampil dalam 119 pertandingan di semua kompetisi, mencetak 1 gol, serta memberikan 3 assist hingga tahun 2021.
Setelah petualangannya di Inggris, Joey melanjutkan karier ke Liga Super Turki bersama Giresunspor. Sayangnya, ia hanya bertahan satu musim dan tampil dalam 22 pertandingan sebelum akhirnya kembali ke Belanda untuk bergabung dengan FC Groningen pada musim 2022/2023.
Baca Juga: 5 Pemain yang Harus Dicadangkan Timnas Indonesia saat Hadapi Bahrain
Selama dua setengah musim di FC Groningen, Joey akhirnya memilih tantangan baru dengan bergabung ke Lommel SK di Divisi 2 Liga Belgia pada Januari 2025. Hingga saat ini, ia telah mencatatkan 6 penampilan dan menyumbangkan 1 assist untuk klub barunya.
Joey Pelupessy akan segera menjalani pengambilan sumpah sebagai Warga Negara Indonesia (WNI) bersama dua pemain lainnya, Dean James dan Emil Audero. Prosesi ini akan berlangsung di Roma, Italia, pada 10 Maret 2025, dipimpin langsung oleh Menteri Hukum RI, Supratman Andi Agtas.
Dengan statusnya sebagai WNI, Joey diharapkan dapat memperkuat Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 yang berlangsung pada Maret 2025. Tim Garuda dijadwalkan menghadapi Australia dan Bahrain, dan kedatangan Joey bersama pemain naturalisasi lainnya diharapkan dapat menambah kedalaman skuad.
Rekam Jejak Karier Joey Pelupessy
- 2004-2011: Akademi FC Twente
- 2011-2013: FC Twente II
- 2013-2014: FC Twente (Eredivisie)
- 2014-2017: Heracles Almelo (Eredivisie)
- 2018-2021: Sheffield Wednesday (Division Championship)
- 2021-2022: Giresunspor (Liga Super Turki)
- 2022-2024: FC Groningen (Eredivisie)
- 2025-Sekarang: Lommel SK (Belgia Challenger Pro League)
Kontributor: Aditia Rizki
Berita Terkait
-
Pelatih Belanda: Pemain Hebat di Eredivisie Biasa Saja di Timnas Indonesia
-
Patrick Kluivert Bahas Naturalisasi Miliano Jonathans, Akui Bukan Prioritas
-
Jadwal dan Cara Nonton Gratis Timnas Indonesia vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Dianggap Duet Terbaik Jay Idzes Ketimbang Mees Hilgers, Rizky Ridho Kasih Respon Berkelas
-
Pelatih Belanda: Mari Jujur, Mereka Ogah Pilih Indonesia kalau Punya Syarat Main di Timnas Belanda
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- Terbongkar dari Tato! Polisi Tetapkan Pria Lawan Main Lisa Mariana Tersangka Kasus Video Porno
- Buntut Tragedi SMA 72 Jakarta, Pemerintah Ancam Blokir Game Online Seperti PUBG
Pilihan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
Terkini
-
PSSI Jangan Naturalisasi Pemain Keturunan Ini! Punya Kaki Kaca Kaya Gareth Bale
-
Timur Kapadze Mengaku Kagum dengan STY, Kini Lanjutkan Tongkat Estafet di Timnas Indonesia?
-
Lionel Messi Bisa Perkuat Barcelona Tahun Depan via Jalur Ini
-
Jadi Calon Pelatih Timnas Indonesia, Gaji Timur Kapadze Jauh di Bawah Patrick Kluivert dan STY
-
Kapten Timnas Indonesia U-17 Minta Maaf Usai Gagal Lolos Piala Dunia U-17 Qatar
-
Anak Patrick Kluivert Dirumorkan Khianati Belanda, Bela Spanyol
-
Kronologis Andres Iniesta Dituding Tipu Banyak Penguasaha, Kerugian Capai Rp10 M
-
Ronaldo Umumkan Pensiun Internasional, Piala Dunia 2026 Jadi Akhir Karier Megabintang di Timnas
-
Pelatih Thailand Waspadai Ancaman Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025
-
Media Vietnam Salut dengan Prestasi Indonesia di Piala Dunia U-17 2025