Suara.com - Kelompok suporter Timnas Indonesia, Ultras Garuda menyatakan dukungannya untuk Pelatih Patrick Kluivert. Mereka mengaku akan mendukung tim kepelatihan dan pemain demi kesuksesan.
Terbaru, Patrick Kluivert sudah melakoni dua pertandingan bersama Timnas Indonesia. Hasilnya, di awal mengecewakan, tapi akhirnya cukup bahagia.
Patrick Kluivert gagal pada debutnya bersama Timnas Indonesia setelah dikalahkan Australia 1-5 di Sydney Football Stadium dalam laga lanjutan Grup C ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Kamis (20/5/2025).
Kemudian di laga selanjutnya Timnas Indonesia berhasil mengalahkan Bahrain dengan skor tipis 1-0. Laga ini berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (25/3/2025).
Kemenangan atas Bahrain terbilang krusial bagi Patrick Kluivert dan kawan-kawan. Selain buat menjaga asa Timnas Indonesia lolos ke babak berikutnya, ini untuk menarik rasa percaya diri suporter.
Disaksikan 69.599 penonton yang memerahkan Stadion GBK Senayan, tim asuhan Patrick Kluivert untungnya mengalahkan Bahrain 1-0. Berkat tambahan tiga poin membuat Timnas Indonesia kian mantap di peringkat keempat dengan 9 poin.
Kemenangan dan penampilan gemilang Timnas Indonesia mendapat apresiasi dari seluruh pecinta sepak bola Tanah Air, termasuk kelompok suporter Ultras Garuda. Usai pertandingan, mereka langsung menyatakan terima kasih kepada skuad Garuda.
Ultras Garuda juga menyatakan dukungan kepada Patrick Kluivert. Tentu saja hal ini positif untuk Timnas Indonesia.
"Selamat malam para pemain teman-teman semuanya staf dan pelatih, saya perwakilan dari Ultras Garuda Indonesia sangat-sangat berterimakasih buat malam ini," ujar Jack Calvin perwakilan dari Ultras Garuda Indonesia dalam keterangannya.
Baca Juga: Kabar Terbaru Kai Boham? Sempat Dipanggil Shin Tae-yong Kini Cari Nafkah di Andaman
"Jangan jadikan (hasil di Australia) kemarin kekecewaan, ingat seperti yang dikatakan Jay Idzes ada 280 juta orang mendukung kalian semua, membawa nama negeri ini, jadikan kalian ini sebagai pahlawan di tahun ini, tahun depan dan tahun-tahun selanjutnya," ujarnya.
Dalam kesempatan tersebut, Ultras Garuda merayakan hari jadinya yang kesepuluh. Tentu, kemenangan Timnas Indonesia menjadi sangat berharga.
"Tolong dari teman-teman pemain, terima kasih Patrick Kluivert kami dibelakang kamu coach," ungkapnya sambil menyalami dan memeluk pelatih asal Belanda tersebut.
"Tolong teman-teman pemain, Jay Idzes kasih ucapan untuk anniversary kita dan pertandingan malam ini," pungkasnya.
Klasemen Sementara Grup C
Klasemen sementara Grup C ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia saat ini cukup ketat. Hanya Jepang yang sudah memastikan tempat di Piala Dunia 2026 dan kini menduduki posisi teratas dengan 20 poin dari 8 pertandingan.
Berita Terkait
-
Kabar Terbaru Kai Boham? Sempat Dipanggil Shin Tae-yong Kini Cari Nafkah di Andaman
-
Dua Pemain Keturunan Indonesia Satu Suara: Rizky Ridho Wajib Abroad!
-
Bung Towel Pose Selebrasi Ole Romeny, Sudah Mulai Suka Pemain Keturunan?
-
Ole Romeny: Mimpi Piala Dunia 2026 dan Euforia Tak Terbayangkan
-
Bak Erling Haaland, Pemain Keturunan Indonesia Ini Sudah Cetak 32 Gol di Norwegia
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 7 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Alpha Arbutin untuk Hilangkan Flek Hitam di Usia 40 Tahun
- 7 Pilihan Parfum HMNS Terbaik yang Wanginya Meninggalkan Jejak dan Awet
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Tebar Surat Utang RI ke Investor China, Kantongi Pinjaman Rp14 Triliun
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
-
Menkeu Purbaya Mau Tangkap Pelaku Bisnis Thrifting
Terkini
-
Kata-kata Marc Klok Usai Persib Bandung Hajar 10 Pemain Persis Solo
-
Eks Presiden Barcelona Serang Lamine Yamal: Jangan Belagu, Belum Jadi yang Terbaik
-
Prediksi Swansea City vs Manchester City: The Citizens Ogah Kalah Lagi
-
Prediksi Liverpool vs Crystal Palace: Lawan Tim Pesakitan, The Reds Bisa Menang?
-
PSSI Masih Bingung Soal Piala ASEAN FIFA, Kenapa?
-
Anggota DPR RI Setuju Timnas Indonesia CLBK dengan Shin Tae-yong
-
Real Madrid Manjakan Vinicius Jr! Tak Kasih Hukuman Meski Bentak Xabi Alonso
-
Mengerikan! Pemain Zenit St Petersburg Hampir Diculik Geng Bertopeng di Rusia
-
Dani Carvajal Terkapar, Trent Alexander-Arnold Siap Hadapi Mantan di Anfield
-
Cerita Jay Idzes Disorot Media Sassuolo: Dari Panggilan Bang Jay hingga Puji Rekan Setim