Suara.com - Manajer Persija Jakarta, Bambang Pamungkas mengaku diminta Gubernur Jakarta Pramono Anung untuk memberikan gelar juara pada 2027. Nah, tepat pada tahun itu Jakarta akan berusia 500 tahun.
Hal ini disampaikan Bambang Pamungkas usai dijamu Pramono dan Wakil Gubernur Jakarta, Rano Karno di Balai Kota, Kamis (10/4/2025). Banyak hal yang dibicarakan salah satunya mengenai juara saat Jakarta berusia 500 tahun.
Sosok yang akrab disapa Bepe itu mengucapkan terima kasih atas undangan dari gubernur. Persija merasa terhormat karena diminta datang disaat tidak ada kepentingan.
"Kami mengucapkan terima kasih atas undangan dari Pak Gubernur dan Pak Wakil Gubernur. Biasanya, Persija diundang ke sini untuk mengantarkan piala," ujar Bambang Pamungkas usai pertemuan.
"Tapi kali ini, kami diundang untuk makan siang yang tujuannya adalah nantinya akan datang lagi mengantar piala," ucap legenda Timnas Indonesia tersebut.
Bepe mengatakan Persija akan melakukan persiapan yang baik. Ada waktu dua tahun supaya target menjadi juara saat Jakarta berusia 500 tahun tercapai.
"Seperti yang disampaikan, bahwa pada 2027 Jakarta akan berusia 500 tahun. Itulah kenapa kami diberi waktu dua tahun untuk bisa mempersiapkan tim mencapai juara pada 2027," sambungnya.
"Plus pada 2028 Persija akan berusia 100 tahun. Jadi ini adalah sinergi yang semoga dengan adanya dukungan dari Pak Gubernur dan Pak Wakil Gubernur. Membuat kami lebih baik lagi ke depan," ia menambahkan.
Lebih lanjut, Bepe berharap ke depannya Persija tidak kesulitan lagi ketika ingin melakoni laga kandang di Jakarta. Ada dua opsi yang bisa dipakai Persija yaitu Jakarta International Stadium (JIS) dan Gelora Bung Karno.
Baca Juga: Pramono Anung Turun Tangan! Persija Dapat Keringanan Pajak dan Janji Carikan Sponsor!
Untuk Stadion GBK, Jakarta merupakan milik negara sehingga Persija tidak bisa seenaknya memakai. Nah, untuk JIS kepunyaan Pemerintah Provinsi Jakarta yang seharusnya bisa mengutamakan Persija.
Pada 20 Februari 2025, Pemprov lewat PT Jakarta Propertindo atau Jakpro telah melakukan penandatanganan nota kesepamahan dengan Persija yang membuat JIS menjadi markas Macan Kemayoran. Kini, Persija akan menjadi prioritas utama memakai JIS.
"Terutama seperti yang disampaikan tadi, kami bisa bermain full kandang di Jakarta sehingga kami bisa mendapatkan poin demi poin dan insyaallah kami akan berjuang di jalur juara," pungkasnya.
Persija Makin Tertinggal di Jalur Juara, Fokus Amankan Empat Besar
Persija Jakarta harus realistis menatap sisa musim Liga 1 2024/2025. Hingga pekan ke-27, Macan Kemayoran masih bertengger di peringkat keempat klasemen sementara.
Alih-alih memburu trofi, kini target mereka hanya mengamankan posisi empat besar di akhir musim. Itu pun persaingan yang ada terbilang sangat sengit.
Berita Terkait
-
Pramono Anung Turun Tangan! Persija Dapat Keringanan Pajak dan Janji Carikan Sponsor!
-
Witan Pastikan Gaji Tak Telat, Ferrari ke Pramono soal Performa Persija Menurun: Manusia Pak
-
Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
-
Timnas Indonesia U-17 Sukses ke Piala Dunia U-17 2025, PT LIB: Tak Semata-mata Mengklaim
-
Zahaby Gholy, Pembuka Keran Gol Timnas U-17 dan Aset Masa Depan Persija
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Timnas Indonesia U-22 Takluk 0-3 dari Mali: Indra Sjafri Banyak PR Jelang SEA Games 2025
-
Toni Kroos Tegas: Arda Guler Bukan Penerus Saya di Real Madrid
-
Lamine Yamal Desak Barcelona dan Spanyol Berdamai Demi Laga Melawan Lionel Messi
-
Badai Cedera Hantam Chelsea! Enzo Maresca Pusing Berat
-
Giovanni van der Poel, Pemain Keturunan Indonesia Junior Dean James di Go Ahead
-
Timnas U-22 Indonesia Tertinggal 0-2 dari Mali, Banyak Peluang Nihil Gol
-
Disingkirkan Amorim, Masa Depan Kobbie Mainoo di Manchester United Kian Suram
-
Charly van Oosterhout, Wonderkid Ajax Keturunan Indonesia: Kakek Lahir di Sorong
-
Norwegia Hampir Pasti ke Piala Dunia 2026, Erling Haaland Menggila di Ruang Ganti
-
Jesse Lingard Tak Menyesal Tinggalkan MU Kini Hidup Mewah di Korea bak Bintang K-Pop