Suara.com - Masalah finansial kembali menerpa dunia sepak bola Indonesia. Kali ini datang dari klub Liga 4 Sulawesi Tengah, Persido Donggala.
Kali ini, manajemen klub disebut-sebut belum membayarkan honor panitia pelaksana (panpel) saat pertandingan tuan rumah.
Bahkan dalam unggahan pengguna Facebook LA Chechep yang diunggah ulang akun Instagram @nusaliga, anggota panpel menjual tribun kursu yang berada di stadion yakni di bench pemain cadangan.
"Dari gelaran Liga 4 Sulteng, terjadi penjualan bench pemain milik Persido Donggala setelah tidak dibayarkan honor panitia dan media. Hal ini tentu menjadi sorotan publik Donggala saat ini," tulis unggahan akun Instagram itu dilansir Suara.com, Jumat (11/4/2025).
Sementara itu berikut ini isi postingan dari pengguna Facebook LA Chechep:
"Yang minat bench pemain Persido bpleh kasih kabar, dijual karena dari pihak PANITIA DAN MEDUA CETAK LIGA 4 PERSIDO KABUPATEN DONGGALA, sudah 1 bulan 1 minggu lamanya habis pertandungan, HONOR KAMI BELUM DIBAYAR.
Selaku Ketua Persido Kecamatan Banawa, Kabupaten Donggala, Provinsi Sulawesi Tengah (Nasir) tidak mau ambil pusing dalam hal ini dan hanya diam 1000 KATA.
Jadi minta tolong sedikit tanggung jawabnya pak ketua (NASIR) kami hanya MENUNTUT HAK KAMI, tidak menuntut yang bukan hak kamui.
JANCIMUTAROE"
Baca Juga: Pernah Ingin Rekrut Zlatan Ibrahimovic, Kalteng Putra Kini Degradasi ke Liga 4
Sontak, kasus tersebut mendapat tanggapan beragam dari warganet yang membanjiri kolom komentar.
"Di Sulawesi banyak perusahaan tambang, dari nikel aspal bahkan emas. Tapi entah kenapa gak ada yg jadi sponsor tim-tim disana. Entah ini salah pengurus klub yg gak pintar nyari sponsor atau emang perusahaan tambang gak peduli," tulis @aluk***.
"Wahahaha lagi-lagi Donggala kocak-kocak," timpal @sayase***.
"Harusnya ada pengawasan ketat yg mau dirikan klub jan cuma buat klub doang cuk. Contoh aja dejan tim tarkam yg gaada kasus Tunggak gaji," balas @andr***.
"Diam 1000 kata gimana yaaa soalnya Diam tanpa Kata lagunya D'masiv," tulis @ehwan***.
Sementara melansir laman Alkhairaat.id, Ketua Persido Donggala, Nasir saat diminta tanggapannya, membantah dikatakan belum membayar honor panitia Liga 4 Sulteng.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Siapa Leo Wallin Wennerholm? Bek Tengah Keturunan Indonesia yang Rajin Cetak Gol dan Assist
-
Siapa Cino Cloos? Kiper Keturunan Cirebon di Ajax Amsterdam, 'Senior' Maarten Paes
-
Cerita Adik Pemain Persib Dion Markx, Xavier Markx Jadi Kapten di Tim Vitesse Arnhem
-
Pertaruhan Nasib Mikel Arteta di Arsenal, Raih Gelar Liga Inggris atau Dipecat
-
Satu Nama Berpengalaman Eropa Menguat Jadi Asisten Pelatih John Herdman di Timnas Indonesia
-
Hasil Persis Solo vs Persib Bandung: Gol Tunggal Andrew Jung Menangkan Pangeran Biru
-
Bukan Cuma Piala Dunia, John Herdman Tantang Skuad Garuda Pecahkan Rekor Lawan Tim Eropa
-
Ajax Amsterdam Segera Resmikan Maarten Paes, Dean James Batal Direkrut
-
John Herdman Hapus Debat Lokal vs Diaspora: Kita Melawan Musuh, Bukan Diri Sendiri
-
Kursi Pelatih Kosong, Timnas Indonesia U-17 Jalani Laga Uji Coba Krusial Lawan China