Suara.com - Media asing sorot bek Timnas Indonesia Mees Hilgers setelah tampil jelek di klubnya, FC Twente dan mendapatkan banyak kritikan. Bek FC Twente ini tengah menjadi sorotan usai penampilannya dianggap buruk dalam laga kontra Ajax Amsterdam pada Minggu, 18 Mei 2025.
Dalam pertandingan yang digelar di Johan Cruijff Arena tersebut, FC Twente harus mengakui keunggulan tuan rumah dengan skor akhir 0-2.
Salah satu momen yang memicu perhatian publik adalah kesalahan fatal yang dilakukan Hilgers di babak pertama.
Blunder tersebut menjadi awal terciptanya gol pembuka untuk Ajax dan memicu berbagai reaksi, salah satunya dari komentator sepak bola yang juga mantan pemain FC Twente, Kenneth Perez.
Perez menyayangkan performa Hilgers yang dinilainya jauh dari standar profesional.
Menurutnya, kesalahan individu yang dibuat Hilgers memberikan dampak besar terhadap hasil pertandingan.
Ia juga menilai bahwa sejak pemain ini bergabung dengan Timnas Indonesia, permainannya justru mengalami penurunan yang cukup mencolok.
Tidak hanya media Belanda, media olahraga internasional turut menyoroti insiden tersebut.
Salah satunya adalah media Vietnam, Soha, yang memberikan perhatian khusus terhadap Mees Hilgers.
Baca Juga: Mengenal DPMM FC, Klub Unik yang Jadi Pelabuhan Baru Ramadhan Sananta
Dalam laporan mereka, disebutkan bahwa Hilgers merupakan salah satu pemain dengan nilai pasar tertinggi di Asia Tenggara saat ini, namun justru menjadi sorotan negatif akibat performa buruknya di lapangan.
"Mees Hilgers, pemain termahal di Asia Tenggara (9 juta euro), menghadapi kemarahan publik karena melakukan kesalahan besar yang menyebabkan kekalahan Twente FC," tulis Soha dikutip Selasa (20/5/2025).
Soha bahkan menyoroti bagaimana kritikan yang dilayangkan oleh Kenneth Perez mencerminkan kekecewaan yang mendalam.
Mereka menilai bahwa status baru Hilgers sebagai pemain naturalisasi Timnas Indonesia memunculkan tekanan tambahan yang bisa saja berdampak terhadap psikologis sang pemain.
Kritik dari Perez juga menyinggung sikap Hilgers yang dinilainya berubah sejak menjadi pemain internasional.
Menurut analisisnya, Hilgers tampak terlalu percaya diri dan menunjukkan sikap yang terkesan merasa menjadi pemain bintang. Sayangnya, sikap tersebut tidak dibarengi dengan performa yang meyakinkan di atas lapangan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Pesan Tegas Bojan Hodak untuk Bobotoh Jelang Duel Panas Persib vs Persija
-
Rahasia Sukses John Herdman Terbongkar, Legenda Kanada Ungkap Kunci di Balik Keajaiban Piala Dunia
-
Tak Perlu Motivasi! Bojan Hodak Puas Lihat Mental Baja Pemain Persib Jelang Duel Panas vs Persija
-
Strategi Milomir Seslija Bawa Persis Solo Incar Poin Penuh Lawan Semen Padang di BRI Super League
-
Statistik Memukau Asnawi Mangkualam Bersama Port FC Meski Pindah Posisi Jadi Bek Kiri Liga Thailand
-
Apakah Manchester United Dzolim ke Ruben Amorim?
-
Respons Jay Idzes Soal Harga Pasarnya Meroket Tebus Rp173 Miliar
-
Kepindahan John Herdman ke Timnas Indonesia Disorot Media Brasil, Apa Katanya?
-
4 Pemain Timnas Indonesia yang Tambah Sukses Usai Pindah Klub Tahun Lalu
-
Bojan Hodak Waspadai Persija Jakarta Jelang Duel Panas di GBLA Usai Boros Belanja Pemain