Suara.com - Kaesang Pangarep dikabarkan bakal pamit dari tim Persis Solo.
Hal ini setelah CEO Persis Solo tersebut mengucapkan pamit setelah Persis tidak terdegradasi dan tetap bertahan di Liga 1 musim depan.
Bos Persis Solo Kevin Nugroho pun angkat bicara terkait kabar pamitnya Kaesang Pangarep dari tim Laskar Sambernyawa.
Kevin mengatakan kalau tadi putra bungsu Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi) ini hadir di Kongres PSSI di Hotel Ritz-Charlton Jakarta tadi.
"Kan tadi datang kongres," terangnya saat ditemui, Rabu (4/6/2025).
Kevin menyebut Kaesang hadir bersama seorang laki-laki. Namun Kevin enggan menyebut sosok tersebut.
"Sama katanya tadi ada pria yang menemani, siapa enggak tahu. Yang gantiin saya kelihatannya," ungkap dia.
Ketika ditanya kejelasan apakah Kaesang Pangarep pamit atau tetap bertahan, Kevin enggan memberikan jawaban yang pasti.
"Kalau pamit tapi datang ke kongres kira-kira gimana?. (Berati belum jadi) Dilihat aja," katanya.
Baca Juga: Boyong Gali Freitas, Persebaya Surabaya Juga Datangkan Pilar Dewa United di Liga 1
Seperti diketahui tim kebanggan warga Solo ini tetap bertahan di Liga 1. Pada kompetisi Liga 1 musim kemarin, Persis berada diperingkat 14.
Dengan bertahannya Persis Solo di Liga 1, Kaesang Pangarep memberikan kode pamit dari Persis. Pernyataan adik Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka ini ditulis di kolom akun Youtube resmi Persis Solo.
"Suwun sis masih stay liga 1. Pamit yo," tulis Kaesang.
Kaesang Pangarep merupakan memiliki 40 persen saham Persis Solo. Sedangkan Kevin Nugroho memiliki 30 persen saham.
Sebelumnya, kabar mengejutkan datang dari Persis Solo usai dipastikan bertahan di kompetisi BRI Liga 1 musim depan.
Hal itu setelah sang bos, Kaesang Pangarep mengisyaratkan pamit meninggalkan tim berjulukan Laskar Sambernyawa.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
Bedah Taktik Brilian Luciano Spalletti di Laga Debut yang Berbuah Manis
-
Juventus Taklukkan Cremonese 2-1, Emil Audero Lakukan 3 Penyelamatan Penting
-
Jadi Kunci Kemenangan Chelsea, Moises Caicedo Disamakan dengan Peraih Ballon d'Or
-
Johnny Jansen: Kartu Merah Mirza Mustafic Penyebab Bali United Kalah
-
Sean Dyche Murka! Tuding Gol Manchester United Tidak Sah
-
Mohamed Salah Catat Gol ke-250 Manfaatkan Blunder Kiper Incaran Man United
-
Andai Sosok Ini Cabut dari Juventus, Emil Audero Sudah Pasti Jadi Andalan Spalletti
-
Chelsea Bungkam Tottenham, Jamie Carragher Sebut Caicedo Monster di Lini Tengah
-
Gawang Emil Audero Dirobek Dua Kali oleh Pemain Juventus, Pelatih Cremonese Malah Bangga
-
Chelsea Tekuk Tottenham! 5 Fakta Kemenangan The Blues di Derby London