Suara.com - Penunjukan Qatar dan Arab Saudi sebagai tuan rumah sentral untuk ronde keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia oleh AFC menghadirkan tantangan berat bagi Timnas Indonesia.
Meski berhasil mencetak sejarah dengan lolos ke babak ini untuk pertama kalinya, Timnas Indonesia kini dihadapkan pada tekanan yang lebih besar di fase hidup-mati ini.
Ronde keempat akan menjadi kunci utama untuk menjaga mimpi Timnas Indonesia tampil di putaran final Piala Dunia 2026 di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko.
Sebab, hanya ada dua tiket otomatis tersisa dari zona Asia (AFC), dan skuad Merah Putih wajib bersaing sengit untuk merebut salah satunya.
Gagal di sini, maka Timnas Indonesia harus menjalani jalur playoff yang lebih berat, termasuk bertemu tim-tim tangguh dari luar Asia seperti Venezuela, Kamerun, atau Trinidad & Tobago.
Berikut dua tantangan utama yang harus dihadapi Timnas Indonesia menyusul keputusan AFC menunjuk Qatar dan Arab Saudi sebagai tuan rumah:
1. Tekanan Mental Bertanding di Markas Lawan
Meski statusnya netral secara regulasi, nyatanya bermain di Qatar atau Arab Saudi memberi keuntungan besar bagi dua negara tersebut.
Mereka bukan hanya peserta, tetapi juga sekaligus tuan rumah, yang otomatis mendapat dukungan suporter lokal, adaptasi lingkungan yang lebih baik, hingga penguasaan atmosfer stadion.
Baca Juga: Jay Idzes OTW Gabung Udinese, Media Italia: Ideal Jadi Suksesor Pemain Rp 312,87 Miliar
Kondisi iklim panas di Timur Tengah bisa menjadi tantangan tersendiri bagi para pemain Indonesia, yang tidak terbiasa bermain dalam suhu ekstrem.
Apalagi laga digelar pada Oktober 2025, saat suhu di kawasan Teluk masih cukup tinggi. Hal ini dapat memengaruhi stamina, ritme permainan, dan pengambilan keputusan di lapangan.
Timnas Indonesia juga belum memiliki pengalaman tampil di level setinggi ini. Keikutsertaan di ronde keempat adalah pencapaian historis pertama.
Melawan tim sekelas Qatar, Arab Saudi, atau bahkan Irak dan UEA di wilayah mereka tentu akan menimbulkan tekanan psikologis besar.
Sebuah kesalahan kecil bisa berakibat fatal, apalagi sistem kompetisinya hanya round-robin satu kali, dengan dua laga penentu di grup kecil berisi tiga tim.
2. Minimnya Dukungan Suporter Langsung
Berita Terkait
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Pemain Rp86,91 Miliar Berpotensi Absen Bela Timnas Indonesia di FIFA Series 2026
-
John Herdman Belum Debut, 2 Negara Sudah Antre Ingin Uji Coba Lawan Timnas Indonesia
-
Dedi Kusnandar Tinggalkan Bhayangkara FC, Balik ke Persib? Begini Kata Umuh Muchtar
-
Investasi Rp4 T Tak Berbuah Manis, Florentino Perez Bakal Rombak Skuat Real Madrid
-
Jangan Pecat Hector Souto Seperti Shin Tae-yong!
-
Perang Saudara di Playoff Liga Champions: PSG vs AS Monaco Berebut Tiket 16 Besar
-
Harga Tiket Piala Dunia 2026 Tembus Rp140 Juta, Mauricio Pochettino Pasang Badan untuk FIFA
-
Transfer Maarten Paes ke Ajax Amsterdam Jadi Polemik, Nilai Kontrak Dianggap Merugikan
-
Dibidik John Herdman, Laurin Ulrich Pemain Keturunan Indonesia Bakal Digusur Gelandang Benfica
-
Bak Langit dan Bumi, Beda Nasib Calvin Verdonk dan Dean James di Liga Europa