Suara.com - Duet Timnas Indonesia, Jordi Amat dan Rizky Ridho kemungkinan besar bakal bentengi pertahanan Persija Jakarta di Liga 1 yang akan berubah titel menjadi Super League 2025/2026.
Seperti diketahui duet Rizky Ridho dan Jordi Amat pernah menjadi andalan lini belakang Timnas Indonesia era pelatih Shin Tae-yong sebelum hadirnya Jay Idzes dan Justin Hubner.
Kini, kedua pemain dipersatukan bersama di Persija. Seperti diketahui, Macan Kemayoran mengontrak Jordi Amat selama dua musim dengan opsi perpanjangan, menyusul Ridho yang sudah lebih dahulu hadir.
Jordi Amat mengaku senang bisa membela Persija, duet dengan Rizky Ridho. Ia akan berusaha membuat tim kesayangan Jakmania itu menjadi lebih kuat.
"Menyenangkan bermain bersamanya (Rizky Ridho). Saya harap kami bisa membentuk tim yang kuat. Saya bisa melihat banyak kualitas dalam tim ini, jadi saya senang dan sangat bersemangat," kata Jordi Amat kepada awak media, Selasa (8/7/2025).
Lebih lanjut, eks pemain Johor Darul Ta'zim itu memuji kualitas bermain Rizky Ridho. Di usia yang masih muda, mantan pemain Persebaya Surabaya itu masih bisa berkembang lagi.
"Saya sudah sering bermain bersama Ridho. Dia pemain yang sangat, sangat bagus, kalian semua juga tahu itu," pujinya.
Meski demikian, Jordi menegaskan bahwa keputusan akhir mengenai siapa yang akan berduet di lini belakang sepenuhnya berada di tangan pelatih Mauricio Souza.
Namun, Jordi akan berusaha keras mendapat tempat utama. Ia bakal menunjukkan yang terbaik sepanjang latihan.
Baca Juga: Duet Jordi Amat dan Rizky Ridho di Lini Belakang Persija? Mauricio Souza Buka Suara
"Itu keputusan pelatih, tentu saja," tandas pemain yang sempat merumput bersama Swansea City dan Espanyol tersebut.
Jordi Amat sendiri menjadi rekrutan ketiga Persija Jakarta di bursa transfer kali ini, menyusul kedatangan Eksel Runtukahu dan Van Basty Sousa (Brasil).
Persija kemungkinan masih akan kembali mendatangkan pemain lagi, mengingat slot legiun asing Macan Kemayoran masih ada.
Tujuannya Sama dengan Persija
Jordi buka-bukaan mengaku memiliki tujuan yang sama dengan Persija sehingga memutuskan bergabung dengan tim kesayangan Jakmania itu.
"Pertama-tama, alasannya adalah proyek tim ini. Saya sejalan dengan ide mereka dan kami sama-sama ingin menang," kata Jordi Amat kepada awak media di Persija Training Ground, Bojongsari, Depok, Selasa (8/7/2025).
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Pelatih Anyar Chelsea Liam Rosenior: Saya Ini Orang yang Aneh
-
Senyum Lebar John Herdman Tiba di Indonesia Bareng Bang Jay, Bakal Nonton Persib vs Persija?
-
Liverpool dan Tiga Klub Premier League Rebutan Winger 19 Tahun Berbandrol Rp1,97 Triliun
-
Ole Gunnar Solskjaer Makin Dekat Kembali ke Manchester United
-
Debut Manis! Bernardo Tavares Bongkar Strategi Kemenangan Persebaya atas Malut United
-
Tak Mau Seperti Timnas Indonesia, Exco Federasi Tunisia Tolak Patrick Kluivert
-
Final Piala Super Spanyol Barcelona vs Real Madrid, Hansi Flick Sindir Mbappe
-
Gagal Gaet Joao Cancelo, Inter Milan Bidik Wing-Back Brasil Fiorentina Dodo
-
Rekor Tak Tersentuh! Persib Empat Laga Tak Terkalahkan dari Persija, Bojan Hodak Pede
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU