Suara.com - Klub Serie A Italia, Udinese dilaporkan sudah dalam negosiasi yang intens dengan Venezia untuk transfer Jay Idzes.
Bek timnas Indonesia, Jay Idzes memang sedang jadi incaran banyak klub.
Media Italia menyebutkan bahwa Udinese menjadi salah satu klub teratas yang semakin dekat dengan kapten skuad Garuda tersebut.
Bahkan klub berjuluk Zebrette itu berusaha untuk menutup kesepakatan dengan Venezia untuk mendapatkan jasa Jay Idzes.
"Udinese sedang berusaha untuk menutup kesepakatan dengan pemain internasional Indonesia dan Venezia (Jay Idzes), setelah menjalin kontrak dengan pemain serta klub," tulis laporan Tutto Udinese.
Lebih lanjut, dilaporkan memang ada masalah harga transfer dan gaji.
Akan tetapi, Udinese akan melakukan negosiasi untuk mendekati harga yang diminta.
"Ada kesenjangan dalam hal harga dan gaji bek, tapi dalam kedua kasus, perbedaan tersebut dapat dipersempit dalam beberapa hari mendatang," sambungnya.
Jika berjalan lancar, maka bukan tak mungkin Jay Idzes akan menjadi pemain Udinese.
Baca Juga: 3 Pesaing Utama Jay Idzes Jika Gabung Sassuolo
Memang Udinese sendiri mencari bek anyar karena kehilangan Jaka Bijol.
Namun pelatih Udinese yang bernama Kosta Runjaic dilaporkan juga punya beberapa opsi lain.
Sementara itu, klub promosi Serie A yaitu Sassuolo juga dilaporkan telah melayangkan tawaran resmi.
Menariknya, tawaran dari Sassuolo disebut lebih baik dibandingkan penawaran yang sebelumnya datang dari Udinese, meskipun selisih nominalnya relatif tipis.
"Sassuolo telah mengajukan tawraran resmi dalam beberapa jam terakhir untuk Jay Idzes. Meskipun nilainya hanya selisih sangat kecil," tulis media itu.
Hal itu menunjukkan bagaimana Sassuolo begitu serius ingin mendatangkan Idzes ke Stadion Mapei.
Berita Terkait
-
Ada Dedi Mulyadi di Postingan Terbaru Jay Idzes, Warganet: Mau Bawa ke Persib?
-
Siapa Ali Budimansyah? Legenda Basket Indonesia yang Jerseynya Dipakai Jay Idzes
-
Mengapa Jay Idzes Jadi Pilihan Logis Buat Udinese Dibanding Beli Bek Rp265 M?
-
Emil Audero Didesak Gabung Palermo: Bisa Jadi Pahlawan Promosi ke Serie A
-
Jay Idzes Sulit Direkrut, Udinese Beralih ke Calon Rekan Kevin Diks
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Dwigol Lautaro Martinez dan Bonny Bawa Inter Milan Raih Poin Penuh, Kuasai Klasemen Liga Italia
-
Kenapa Nova Arianto Malah Senang Timnas Indonesia U-17 Dibantai Brasil?
-
Liverpool Dipermalukan City 3-0, Kegagalan Penalti Haaland Terbayar Tuntas
-
Media Italia Samakan Penyelamatan Jay Idzes dari Atalanta dengan Nilai 1 Gol
-
Siapa Reno Munz? Pemain Keturunan Rp 10,43 Miliar eks Andalan Bayer Leverkusen, Mirip Elkan Baggott
-
Hasil Liga Italia: Sassuolo Permalukan Atalanta 3-0, Jay Idzes Lakukan Penyelamatan Ajaib
-
Thomas Frank Kecewa Tottenham Gagal Menang Usai Kebobolan di Menit Akhir
-
Lionel Messi Masuk 11 Pemain Terbaik MLS 2025, Pecahkan Banyak Rekor
-
Media Uzbekistan Bocorkan Timur Kapadze Dapat Pekerjaan Baru, Latih Timnas Indonesia?
-
Jelang Manchester City vs Liverpool, Erling Haaland Kejar Rekor Alan Shearer