Suara.com - Penjaga gawang yang disebut-sebut sebagai The Next Donnarumma dari Indonesia, Giovanni van der Wijst, telah menyatakan kesiapannya untuk memperkuat Timnas Indonesia apabila mendapatkan kesempatan.
Yang terbaru, Giovanni van der Wijst menyatakan kesiapannya tersebut ketika menjalani sesi wawancara di kanal YouTube milik Yussa Nugraha. Van der Wijst menyatakan bahwa dia punya kualitas untuk membantu tim nasional.
Saat menjawab pertanyaan Yussa Nugraha soal peluang dirinya bergabung apabila mendapatkan undangan dari PSSI, Giovanni van der Wijst menyatakan bahwa dirinya akan mengatakan ya untuk bergabung.
“Saya akan langsung menjawab dengan kata iya tentunya. Saya pikir itu kesempatan yang bagus untuk saya dan agar saya bisa membela negara,” kata Giovanni van der Wijst dalam kanal YouTube milik Yussa Nugraha.
“Ya, saya pikir saya juga membawa kualitas untuk bisa membantu tim. Dan saya pikir bisa menjadi bagian yang penting untuk tim. Saya terbuka untuk membela Timnas Indonesia,” dia menambahkan.
Lantas, siapa sebetulnya Giovanni van der Wijst? Bagaimana rekam jejaknya dan kualitasnya sehingga layak dinaturalisasi jadi kiper andalan Timnas Indonesia? Berikut Suara.com menyajikan ulasannya
Mengenal Giovanni van der Wijst
Giovanni van der Wijst merupakan penjaga gawang muda yang tampaknya memiliki potensi besar di masa mendatang. Pasalnya, pemain kelahiran Belanda tersebut saat ini menimba ilmu bersama Ajax Amsterdam Youth.
Untuk saat ini, pemain kelahiran 1 Mei 2009 itu bermain bersama tim Ajax Amsterdam U-17. Dari sejumlah informasi yang dihimpun, penjaga gawang berusia 16 tahun itu dijuluki sebagai The Next Donnarumma.
Baca Juga: Lama Hilang, Indra Sjafri Muncul dan Ngaku Jabat Plt Direktur Teknik PSSI
Bahkan, dalam judul video yang diunggah oleh Yussa Nugraha itu, Giovanni van der Wijst dijuluki sebagai The Next Donnarumma dari Indonesia. Munculnya nama van der Wijst tentu sangat mengesankan bagi publik.
Pasalnya, saat ini dia bisa masih berpeluang untuk memperkuat Timnas Indonesia U-17 asuhan Nova Arianto. Sebagai informasi, Timnas U-17 tengah mencari pemain-pemain keturunan untuk tampil di Piala Dunia U-17 2025.
Dari sejumlah sumber, Giovanni van der Wijst tercatat mendapatkan darah keturunan Indonesia dari kakeknya di pihak ayah. Kabarnya, kakek kiper berusia 16 tahun itu berasal dari Cirebon, sedangkan ibunya lahir di Bandung.
Adapun keluarga dari pihak ibunya berasal dari Polandia. Dengan status semacam ini, Giovanni van der Wijst berstatus eligible untuk memperkuat tiga negara, yakni Belanda, Polandia, serta Indonesia.
Meskipun demikian, sumber mengenai catatan penampilannya masih sangat minim untuk didapatkan. Pasalnya, pemain kelahiran Belanda itu masih bermain di kompetisi usia muda, sehingga kiprahnya belum terekam.
Yang jelas, dengan statusnya sebagai pemain binaan Ajax Amsterdam Youth, Giovanni van der Wijst tentu memiliki kualitas untuk bisa menjadi penjaga gawang andalan Timnas Indonesia U-17.
Berita Terkait
-
Lama Hilang, Indra Sjafri Muncul dan Ngaku Jabat Plt Direktur Teknik PSSI
-
Kevin Diks 'Bawa' Corak Timnas Indonesia ke Borussia Monchengladbach, Belum Pernah Terjadi di Klub
-
Belajar dari Shin Tae-yong, Gerald Vanenburg Perlu Hati-Hati dalam Kritik Kompetisi
-
Media Belanda Rumorkan Mees Hilgers ke Ajax Amsterdam
-
Selamat Datang Elkan Baggott Kembali Disambut Rizky Ridho Hingga Yakob Sayuri
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Manchester United Bakal Punya Stadion Baru Rp40 Triliun dengan Konsep Tenda Sirkus
-
Ajax Dapatkan Berlian Mentah Bernama Maximilian Ibrahimovic Putra Zlatan Ibrahimovic
-
NGolo Kante Dibidik Fenerbahce, Peluang Tampil di Piala Dunia 2026 Terbuka Lebar
-
Kaget Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Jurgen Klopp Tegaskan Ogah Latih Mbappe Cs
-
Jelang Derby London vs Chelsea, Mikel Arteta Dapat Peringatan Serius
-
Media Korea Kagum dengan Rekam Jejak Pelatih Anyar Timnas Indonesia John Herdman
-
Michael Carrick Resmi Mulai Tugas sebagai Manajer Interim MU, Eks Real Madrid Ikut Dibawa
-
Luis Enrique Sebut Kekalahan PSG Tak Adil, Mimpi Treble Beruntun Pupus di Tangan Tetangga
-
Tottenham Terdepan dalam Perburuan Conor Gallagher
-
2 Pemain Urus Naturalisasi, Bakal Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia?