Suara.com - Striker muda Timnas Indonesia, Jens Raven, resmi memulai babak baru dalam karier profesionalnya dengan menandatangani kontrak bersama klub Super League Bali United.
Namun, bukan hanya kepindahannya yang menarik perhatian, melainkan juga sosok spesial yang menemaninya dalam momen penting tersebut.
Terungkap Jens Raven ditemani oleh sesama pemain tim nasional putri yaitu Estella Loupatty.
Estella, yang juga merupakan andalan Timnas Putri Indonesia hadir langsung untuk memberikan dukungan saat striker 19 tahun ini membubuhkan tanda tangan di atas kontrak berdurasi tiga musim bersama Serdadu Tridatu.
Momen tersebut mengindikasikan bahwa Jens Raven dan Estella Loupatty menjalin hubungan spesial.
Bahkan dukungan Estella Loupatty tidak hanya berhenti di situ.
Melalui akun media sosialnya, ia mengunggah pesan manis yang ditujukan untuk Jens Raven.
"Selamat, bangga dengan kamu," tulis Estella, yang disertai dengan emoji hati.
Di unggahan Jens Raven, Estella kembali meninggalkan komentar serupa, kali ini menambahkan emoji cium yang dibalas dengan emoji hati oleh Raven.
Baca Juga: Gerald Vanenburg: Mauro Zijlstra Akan Datang
Sementara itu, kepindahan Jens Raven ke Bali United merupakan langkah besar bagi striker berusia 19 tahun tersebut.
Setelah menimba ilmu di tim muda klub Belanda, FC Dordrecht U-21, Raven kini siap bersaing di level tertinggi sepak bola Indonesia.
Ia mengaku, salah satu faktor kunci yang meyakinkannya untuk bergabung adalah keberadaan jajaran pelatih asal Belanda di Bali United.
Sosok pelatih kepala, Johnny Jansen, yang memiliki rekam jejak mentereng di Eredivisie, menjadi magnet utama bagi Raven.
“Saya tahu klub ini memiliki fasilitas yang bagus dan pernah juara Liga 1," kata Jens Raven dilansir dari laman resmi klub.
"Bali United juga menjadi klub yang siap menatap kompetisi, sebagai tim yang besar dengan perubahan tim kepelatihan dari Belanda. Banyak pemain berpengalaman di sini dan saya sudah tidak sabar membantu tim ini," sambungnya.
Berita Terkait
-
Menguak Sosok Termuda di Timnas Indonesia U-23 untuk Piala AFF U-23 2025
-
Player to Watch Timnas Indonesia U-23 vs Brunei: Jens Raven Kontra Jefri Syafiq
-
3 Pemain Keturunan yang Satu Agensi dengan Rafael Struick dan Jens Raven, Nyusul ke Indonesia?
-
Musim Lalu di Eredivisie, Tim Receveur Ungkap Alasan Mau Gabung Bali United
-
Bali United Resmi Datangkan Duet Thom Haye di Almere City
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Manchester United Bakal Punya Stadion Baru Rp40 Triliun dengan Konsep Tenda Sirkus
-
Ajax Dapatkan Berlian Mentah Bernama Maximilian Ibrahimovic Putra Zlatan Ibrahimovic
-
NGolo Kante Dibidik Fenerbahce, Peluang Tampil di Piala Dunia 2026 Terbuka Lebar
-
Kaget Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Jurgen Klopp Tegaskan Ogah Latih Mbappe Cs
-
Jelang Derby London vs Chelsea, Mikel Arteta Dapat Peringatan Serius
-
Media Korea Kagum dengan Rekam Jejak Pelatih Anyar Timnas Indonesia John Herdman
-
Michael Carrick Resmi Mulai Tugas sebagai Manajer Interim MU, Eks Real Madrid Ikut Dibawa
-
Luis Enrique Sebut Kekalahan PSG Tak Adil, Mimpi Treble Beruntun Pupus di Tangan Tetangga
-
Tottenham Terdepan dalam Perburuan Conor Gallagher
-
2 Pemain Urus Naturalisasi, Bakal Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia?