Suara.com - Bintang anyar Manchester City, Tijjani Reijnders, ternyata masih menyimpan mimpi besar untuk Timnas Indonesia meski kini membela Timnas Belanda.
Dalam wawancara bersama Stadium Astro, Reijnders membuat pengakuan mengejutkan.
Ia mengaku bisa saja suatu saat kembali ke Tanah Air—bukan sebagai pemain, melainkan pelatih Timnas Indonesia.
“Mungkin saja suatu hari saya melatih Indonesia, seperti Kluivert sekarang. Kita lihat saja nanti,” ujar Reijnders.
Ucapan ini langsung menarik perhatian, mengingat Patrick Kluivert saat ini sedang menjadi wajah baru proyek besar sepak bola Indonesia.
Sejak dipercaya tujuh bulan lalu, legenda Belanda itu membuka jalan lebar bagi pelatih asal Negeri Kincir Angin untuk ikut serta dalam pengembangan Garuda.
Dulu Tolak Tawaran Shin Tae-yong
Nama Reijnders tidak asing bagi publik sepak bola Indonesia.
Pada 2022 lalu, PSSI lewat anggota Exco, Hasani Abdulgani, sempat mengonfirmasi bahwa Shin Tae-yong memburu Reijnders untuk dinaturalisasi.
Namun, kala itu sang pemain yang masih berseragam AZ Alkmaar dengan tegas menolak tawaran tersebut.
Baca Juga: Timnas U-17 Gelar TC di Bulgaria, Kode akan Banyak Pemain Keturunan Gabung?
“Baru dikabarkan dari kolega di Eropa, dimana Tijjani Reijnders belum berminat bergabung Timnas,” tulis Hasani di Instagram, Februari 2022.
Keputusan Reijnders saat itu cukup mengecewakan, karena ia dianggap salah satu gelandang keturunan yang bisa mengangkat kualitas Timnas.
Apalagi, dirinya memiliki darah Maluku dari sang ibu dan masih berusia 23 tahun kala itu.
Ikatan Erat dengan Indonesia
Meski sempat menolak, Reijnders tak bisa menutupi kedekatannya dengan Indonesia.
Ia mengaku kerap mengikuti perkembangan Garuda, termasuk kiprah di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
“Ya, saya menonton semua pertandingan Timnas Indonesia. Mereka punya peluang bagus,” ungkapnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Prediksi PSM Makassar vs Bali United di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Prediksi Persita Tangerang vs Borneo FC di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Bejat, Eks Wasit Premier League David Coote Masuk Bui atas Kasus Pornografi Anak
-
Elkan Baggott Berpotensi Tinggalkan Ipswich Town Demi Menit Bermain Reguler Pada Bursa Transfer
-
Tetangga Arsenal dan Chelsea Kacau Balau: Pemain Ribut dengan Fans, Pelatih Buat Ulah
-
Bojan Hodak: Federico Barba Punya Kendala Adaptasi di Persib Bandung
-
Profil Antoine Semenyo: Dulu Ditolak Arsenal Kini Jadi Rekrutan Termahal Manchester City
-
Gengsi Tak Bisa Ditawar, Lucho Pasang Target Tiga Poin dari Persija Jakarta
-
Mario Balotelli Belum Pensiun, Resmi Dikontrak Klub UEA Sampai 2028
-
Bursa Transfer: Bayern Batal Rekrut Nico Schlotterbeck, Liverpool Semringah