Suara.com - Persebaya Surabaya meraih kemenangan kandang perdana di Super League 2025/26 setelah menumbangkan Bali United dengan skor 5-2 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (23/8/2025) malam.
Pelatih Eduardo Perez menilai hasil tersebut lahir dari kerja sama tim yang solid dan kedisiplinan pemain sepanjang pertandingan.
“Hari ini semua tahu, ini permainan yang sangat penting bagi kami karena menang pertama kali di kandang. Sangat senang bagi pemain, klub, dan tentu saja bagi Bonek-Bonita,” ujar Perez dalam konferensi pers usai laga.
Menurutnya, kemenangan telak itu tidak lepas dari kontribusi semua pemain. Ia menolak anggapan bahwa ada individu yang tampil buruk, termasuk bek Dime Dimov yang sempat menuai kritik.
“Bagi saya, Dime Dimov memainkan permainan yang luar biasa. Dia punya tugas sangat sulit menghadapi penyerang Bali United, dan dia berhasil,” tegasnya.
Perez juga menyoroti variasi pencetak gol di laga ini. Lima gol Persebaya masing-masing dicetak Rivera, Risto, Perovic, Bruno, dan Gali. Hal itu dianggap sebagai bukti perkembangan kolektivitas permainan tim.
“Kalian bisa lihat hari ini, pemain-pemain yang berbeda mencetak gol. Jika kami terus bermain seperti ini, kami akan membuat lebih banyak peluang di pertandingan selanjutnya,” ucapnya.
Pelatih asal Spanyol itu turut menjelaskan bahwa tidak terlalu terikat dengan statistik permainan, sebab yang terpenting adalah bagaimana para pemain bekerja keras di lapangan dan mampu menjaga konsistensi.
Dengan hasil ini, Persebaya semakin percaya diri menghadapi persaingan musim 2025/26, terutama setelah berhasil menunjukkan permainan kolektif yang terus berkembang.
Baca Juga: Kata Eks Pelatih Eredivisie Usai Bali United Dibantai Persebaya Surabaya
(Antara)
Berita Terkait
-
Kata Eks Pelatih Eredivisie Usai Bali United Dibantai Persebaya Surabaya
-
Bali United Babak-belur, CV Pelatih Top Eredivisie 'Bak Lelucon' di Liga Indonesia?
-
Pesta Gol di Gelora Bung Tomo: Persebaya Libas Bali United 5-2
-
Link Streaming Persebaya vs Bali United: Misi 3 Poin dan Putus Kutukan
-
BRI Super League: Johnny Jansen Tidak Fokus pada Satu Pemain Persebaya
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
Potret Victor Hartono Bos Como 1907 Bawa 52 Orang ke Italia Nonton Juventus
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
Terkini
-
Potret Victor Hartono Bos Como 1907 Bawa 52 Orang ke Italia Nonton Juventus
-
Real Madrid Lakukan Blunder Parah soal Saudara Diogo Jota
-
Mencuat ke Permukaan, 2 Alasan Giovanni van Bronckhorst Bisa Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Gelandang Rp1 Triliun Kena Semprot Ruben Amorim: Kerja Keras Dikit Lha!
-
Emil Audero Sudah Lakukan Penyelamatan Sulit, Cremonese Tetap Kalah dari AS Roma
-
Keren! Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Dapat Penghargaan Gol Terbaik dari Timnya
-
Hilang dan Timbul di AS Trencin, Bisakah Marselino Ferdinan Mengejar Target Pribadinya?
-
Loloskan Curacao ke Piala Dunia 2026, Dick Advocaat Provokasi Gattuso
-
Jalan Terjal Karier Miliano Jonathans, Kini Terpinggirkan Penyerang Spanyol dan Turki
-
Setelah 393 Hari Puasa, Ragnar Oratmangoen Akhirnya Kembali Cetak Gol