- Newcastle beli Nick Woltemade seharga Rp1,54 T, pecahkan rekor klub.
- Prestasi: Woltemade cetak 17 gol untuk Stuttgart, top skorer Piala Eropa U-21 2025.
- Peran Baru: Perkuat lini depan Newcastle, dukung Anthony Gordon dan Harvey Barnes.
Suara.com - Newcastle United resmi memecahkan rekor transfer klub setelah mencapai kesepakatan untuk merekrut penyerang asal Jerman, Nick Woltemade, dari VfB Stuttgart. Kesepakatan ini diumumkan menjelang penutupan jendela transfer musim panas 2025.
Menurut pakar transfer Fabrizio Romano, nilai transfer Woltemade mencapai 80 juta euro atau sekitar Rp1,54 triliun, menyalip rekor sebelumnya saat Newcastle membeli Alexander Isak pada 2022 dengan harga 70 juta euro.
Transfer ini muncul saat spekulasi soal masa depan Isak di Newcastle menguat, dengan kabar bahwa pemain asal Swedia itu diminati Liverpool. Newcastle pun bergerak cepat mencari pengganti ideal, terlebih setelah Callum Wilson resmi hengkang.
Rumor ketertarikan Newcastle terhadap Woltemade pertama kali mencuat pada akhir Juli 2025. Klub ini bersaing dengan Manchester United untuk mendapatkan tandatangan sang penyerang, setelah Bayern Muenchen gagal mencapai kesepakatan dengan Stuttgart.
Bayern sempat menawar 63 juta euro, namun Stuttgart bersikeras pada angka minimal 75 juta euro, menurut laporan Sky Germany.
Woltemade sendiri sudah mengucapkan selamat tinggal kepada rekan-rekannya di Stuttgart. Penyerang serba bisa ini awalnya bergabung dengan Stuttgart dari Werder Bremen pada 2024.
Namanya meroket pada musim 2024/2025 setelah mencetak 17 gol dan 3 assist dalam 33 pertandingan, termasuk membantu Stuttgart menjuarai DFB-Pokal.
Tak hanya itu, Woltemade juga menjadi top skorer Piala Eropa U-21 2025 dengan enam gol, termasuk hat-trick melawan Slovenia. Debutnya bersama timnas senior Jerman pada 2025 semakin memperkuat reputasinya sebagai salah satu talenta muda paling menjanjikan.
Di Newcastle, Woltemade diprediksi akan memperkuat lini depan dengan memadukan kekuatan fisik dan kemampuan teknisnya, mendukung pergerakan sayap Anthony Gordon dan Harvey Barnes.
Baca Juga: Ngambek Gagal Pindah ke Liverpool, Rumah Alexander Isak Digedor Bos Newcastle United
Dengan sisa waktu jendela transfer hanya tiga hari, Newcastle berupaya memastikan sang pemain segera bergabung untuk menghadapi kompetisi domestik maupun Eropa.
(Antara)
Berita Terkait
-
Ngambek Gagal Pindah ke Liverpool, Rumah Alexander Isak Digedor Bos Newcastle United
-
Rio Ngumoha, Dididik Chelsea, Liverpool yang Raup Untung
-
Drama Isak Panaskan Newcastle vs Liverpool: Siapa yang Tersenyum di St James Park?
-
Masa Depan Alexander Isak di Newcastle Tidak Jelas, Eddie Howe Khawatir Dampaknya ke Tim
-
Drama Transfer Alexander Isak Memanas, Dipastikan Absen lawan Liverpool
Terpopuler
- Selamat Datang Elkan Baggott, Belum Kering Tangis Timnas Indonesia
- Pondok Pesantren Lirboyo Disorot Usai Kasus Trans 7, Ini Deretan Tokoh Jebolannya
- Pengamat Pendidikan Sebut Keputusan Gubernur Banten Nonaktifkan Kepsek SMAN 1 Cimarga 'Blunder'
- Biodata dan Pendidikan Gubernur Banten: Nonaktifkan Kepsek SMA 1 Cimarga usai Pukul Siswa Perokok
- 6 Shio Paling Beruntung Kamis 16 Oktober 2025, Kamu Termasuk?
Pilihan
-
Patrick Kluivert Bongkar Cerita Makan Malam Terakhir Bersama Sebelum Dipecat
-
Dear PSSI! Ini 3 Pelatih Keturunan Indonesia yang Bisa Gantikan Patrick Kluivert
-
Proyek Sampah jadi Energi RI jadi Rebutan Global, Rosan: 107 Investor Sudah Daftar
-
Asus Hadirkan Revolusi Gaming Genggam Lewat ROG Xbox Ally, Sudah Bisa Dibeli Sekarang!
-
IHSG Rebound Fantastis di Sesi Pertama 16 Oktober 2025, Tembus Level 8.125
Terkini
-
Tottenham Siapkan Langkah Sensasional! Siap Pulangkan Harry Kane ke London
-
21 Tahun Debut Lionel Messi di Barcelona: Inilah 5 Laga Terhebat La Pulga yang Tak Terlupakan!
-
Manchester United Bernafsu Pulangkan Eks Bintang Akademi Secara Gratis
-
Cerita Eks Manchester United: Hampir Tewas Gegara Kecanduan Pil Tidur Kini Main Tarkam
-
Patrick Kluivert Bongkar Cerita Makan Malam Terakhir Bersama Sebelum Dipecat
-
Juventus Tolak Mentah-mentah Tawaran Liverpool untuk Khephren Thuram: Dia Tak Tersentuh!
-
Mauricio Souza Tegaskan Fokus Baru Persija Setelah Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
-
Eric Garcia Pastikan Tak ke Mana-Mana! Bek Muda Spanyol Stay di Barcelona
-
Pelatih Keturunan Belitung Terancam Dipecat, Bisa Jadi Pengganti Patrick Kluivert?
-
Eks Pacar Bongkar Sisi Gelap Vinicius Junior: Pikiran Dia Kotor, Suka Kirim Foto Tak Senonoh