- Malut United lebih produktif dengan 7 gol, tapi PSIM terbukti tangguh menghadapi tim besar.
- Laga ini jadi pertemuan resmi pertama kedua tim di kompetisi nasional.
- Absennya Cahya Supriadi bisa jadi titik lemah PSIM saat tampil di Stadion Kie Raha.
Suara.com - Malut United siap menjamu PSIM Yogyakarta dalam laga pekan keempat BRI Super League 2025/2026. Berikut link live streaming pertandingan tersebut.
Pertandingan Malut United vs PSIM Yogyakarta akan berlangsung di Stadion Kie Raha, Ternate, Sabtu (30/8/2025) pukul 19.00 WIB dan disiarkan langsung lewat live streaming di Vidio.
Sejauh ini, Malut United tampil cukup solid dengan catatan satu kemenangan dan dua hasil imbang.
Dari tiga laga, skuad Hendri Susilo mampu melesakkan tujuh gol, sebuah catatan produktif untuk tim debutan di Super League.
Terakhir, mereka berhasil menahan imbang Persija Jakarta 1-1.
Hasil itu menambah kepercayaan diri Laskar Kie Raha, apalagi kali ini mereka tampil di depan publik sendiri.
Pelatih Hendri Susilo menegaskan timnya sudah melakukan evaluasi menyeluruh pasca hasil imbang kontra Macan Kemayoran.
"Kami sudah melakukan evaluasi dari pertandingan sebelumnya. Pelatih dan pemain sepakat untuk berjuang meraih 3 poin melawan PSIM," kata Hendri.
PSIM Yogyakarta punya catatan identik dengan Malut United, yakni dua hasil imbang dan satu kemenangan.
Baca Juga: Mauricio Souza Sesalkan Keputusan Tanpa Penonton Saat Persija Jakarta Tandang ke Markas Dewa United
Bedanya, produktivitas mereka masih minim, baru mencetak tiga gol dari tiga laga.
Namun, PSIM juga menunjukkan ketangguhan, termasuk saat menahan imbang Persib Bandung 1-1 pekan lalu.
Meski tanpa kiper utama Cahya Supriadi yang sedang bergabung dengan Timnas Indonesia U-23, pelatih Jean-Paul van Gast tetap optimis.
"Kami tidak peduli bermain di kandang sendiri atau tandang. Target kami tetap sama, yaitu meraih poin penuh. Kalau melihat kualitas pemain, baik PSIM maupun Malut United sama-sama bagus. Jadi, pertandingan ini akan menarik," ucapnya.
Laga di Stadion Kie Raha ini akan jadi pertemuan kompetitif pertama antara Malut United dan PSIM Yogyakarta.
Meski belum pernah saling bentrok, performa keduanya di awal musim bisa jadi gambaran kekuatan.
Berita Terkait
Terpopuler
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- 5 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Kolagen untuk Hilangkan Kerutan, Murah Meriah Mudah Ditemukan
- 6 Hybrid Sunscreen untuk Mengatasi Flek Hitam di Usia Matang 40 Tahun
- Patrick Kluivert Dipecat, 4 Pelatih Cocok Jadi Pengganti Jika Itu Terjadi
Pilihan
-
Emas Terbang Tinggi! Harga Antam Tembus Rp 2.596.000, Cetak Rekor di Pegadaian
-
Bikin Geger! Gunung Lawu Dilelang jadi Proyek Geothermal, ESDM: Sudah Kami Keluarkan!
-
Uang MBG Rp100 T Belum Cair, Tapi Sudah Dibalikin!, Menkeu Purbaya Bingung
-
6 Rekomendasi HP 2 Jutaan Kamera Terbaik Oktober 2025
-
Keuangan Mees Hilgers Boncos Akibat Absen di FC Twente dan Timnas Indonesia
Terkini
-
Beda dengan PSSI, Federasi Sepak Bola Swedia Langsung Pecat Pelatih Usai Gagal
-
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Jadi Andalan Menuju Piala Dunia 2030
-
Barcelona Tawarkan Ronald Araujo ke Chelsea! Tapi Bek Uruguay Itu Ogah Pergi
-
Ditanya Kans Latih Timnas Indonesia, Pelatih yang Loloskan Uzbekistan ke Piala Dunia Beri Kode Keras
-
Malaysia Melesat! Ranking FIFA Lebih Tinggi dari Timnas Indonesia Setelah Hajar Laos 5-1
-
Alasan Marselino Ferdinan Tak Khawatir Susah Adaptasi Bersama AS Trencin
-
PSSI Pertanyakan Sikap Dingin Patrick Kluivert ke Fans Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia, Marselino Ferdinan Fokus AS Trencin: Saya Butuh Menit Bermain
-
Manchester United Siap Perpanjang Kontrak Casemiro tapi Harus Ikhlas Gaji Dipotong
-
Selamat Tinggal Timnas Indonesia, Ini 8 Wakil Asia yang Lolos ke Piala Dunia 2026