- Pelatih Irak, Graham Arnold soroti kerugian Timnas Indonesia
- Persiapan Singa Mesopotamia dianggap lebih lama ketimbang skuad Garuda
- Irak kini sedang melakukan uji coba di Piala Raja 2025
Suara.com - Pelatih Timnas Irak, Graham Arnold menyoroti satu faktor krusial yang ia yakini akan merugikan Timnas Indonesia dalam pertemuan mereka di putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 mendatang.
Hal ini ia sampaikan di sela-sela partisipasi timnya di ajang Piala Raja Thailand.
Timnas Irak sendiri mengawali turnamen tersebut dengan meyakinkan, meraih kemenangan 2-1 atas Hong Kong pada Kamis (4/9/2025).
Bagi Graham Arnold, keikutsertaan di Piala Raja bukan sekadar laga persahabatan biasa.
Akan tetapi, sebuah panggung untuk membangun mentalitas juara.
Ia bahkan menegaskan bahwa timnya tidak mengenal istilah laga uji coba.
"Staf pelatih Timnas Irak tidak mengakui adanya pertandingan persahabatan, itu tidak ada dalam kamus mereka," ucap Graham Arnold dikutip dari Winwin.
"Ketika para pemain mengenakan seragam Irak, mereka hanya memikirkan satu hal, menang."
"Dan itulah mentalitas yang saya harapkan dari para pemain dalam pertandingan melawan Hong Kong di Piala Raja Thailand," imbuhnya.
Baca Juga: Pelatih Persija Pantau Rizky Ridho dan Jordi Amat saat Timnas Indonesia vs Taiwan
Di tengah pembicaraan mengenai persiapan timnya, mantan pelatih Australia ini kemudian menyinggung satu keuntungan besar yang akan dimiliki Irak jelang laga kualifikasi nanti, yaitu soal waktu persiapan.
Di sinilah ia menyebut Timnas Indonesia akan berada dalam posisi yang sangat tidak menguntungkan.
Menurut Arnold, Irak akan memiliki waktu persiapan yang jauh lebih panjang, yakni hampir satu minggu.
Sementara itu, skuad Garuda disebutnya hanya akan memiliki waktu dua hari untuk bersiap sebelum pertandingan krusial tersebut.
"Hal positif dari kualifikasi ini adalah kami punya waktu seminggu sebelum pertandingan melawan Indonesia," kata mantan pelatih Australia itu.
"Sementara Indonesia hanya punya waktu dua hari sebelum pertandingan melawan kami."
Berita Terkait
-
Rafael Struick Masih Mandul, Bos Dewa United Pasang Badan
-
Paspor Bermasalah Bikin Patrick Kluivert Pusing: Adrian Wibowo Absen Lawan Taiwan
-
Simon Tahamata Semprot Mees Hilgers: Bela Timnas Indonesia Harus dengan Hati!
-
Spanyol Pesta Gol Lawan Bulgaria, Luis de la Fuente Tak Puas
-
Arab Saudi Kalahkan Negara Eropa Jelang Lawan Timnas Indonesia
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
Terkini
-
Jadwal Liga Europa: Misi Balas Dendam Aston Villa di Istanbul Usai Tergelincir Lawan Everton
-
Target Tinggi John Herdman Untuk Timnas Indonesia Jelang Laga Perdana Lawan Saint Kitts Nevis
-
Sang Istri Dituding Selingkuh dengan Sahabat Sendiri, Alvaro Morata Angkat Kaki dari Rumah
-
Belum 1 Detik FIFA Series 2026 Mulai, Timnas Indonesia Sudah Buat Rekor
-
Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series: Kepulauan Solomon Pernah Dihajar Malaysia
-
Debut John Herdman di FIFA Series 2026, Erick Thohir Incar Peningkatan Kualitas Timnas Indonesia
-
Persija Tambah Amunisi Jelang Putaran Kedua, Beckham Putra: Persib Tetap Calon Juara
-
Tak Sekaya Pesaing, Pelatih Spanyol Ungkap Cara Persita Bertahan di Papan Atas Super League
-
Gaji Selangit hingga Kaki Kaca, Ini 3 Risiko Besar Persib Bandung Datangkan Layvin Kurzawa
-
Arteta Klaim Tahu Celah Inter Milan, Arsenal Bidik Rekor Eropa di San Siro