Bola / Bola Indonesia
Jum'at, 03 Oktober 2025 | 20:34 WIB
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, meliburkan aktivitas timnya setelah menghadapi Bangkok United, pada pertandingan tandang AFC Champions League (ACL) Two 2025/2026. [ileague.id]
Baca 10 detik
  • Meski jadwal pertandingan masih cukup lama, namun skuad Maung Bandung tidak akan libur terlalu lama dan akan segera berlatih kembali.
  • Skuad Maung Bandung harus segera berlatih karena musim ini Persib mendatangkan banyak pemain anyar terutama asing.
  • Sejauh ini, beberapa pemain yang baru bergabung dengan skuad Maung Bandung sudah mulai menyatu dengan tim.

Suara.com - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, meliburkan aktivitas timnya setelah menghadapi Bangkok United, pada pertandingan tandang AFC Champions League (ACL) Two 2025/2026.

Menurut pelatih asal Kroasia ini, anak asuhnya mendapatkan waktu libur selama empat hari, sebelum berkumpul kembali untuk persiapan menghadapi laga selanjutnya.

Pada pertandingan tandang menghadapi Bangkok United di Stadion BG Thanyaburi, Pathum Thani, Rabu (1/10/2025), Persib berhasil unggul dengan skor 2-0.

Dua gol Persib pada pertandingan kedua Grup G AFC Champions League Two 2025/2026 ini dicetak oleh Andrew Jung (42') dan Uilliam Barros (71).

"Sekarang kami libur empat hari. Dan setelah itu kami akan kembali berlatih," kata Bojan Hodak.

Setelah menghadapi Bangkok United, laga terdekat skuad Maung Bandung yakni melakoni laga tandang kompetisi BRI Super League 2025/2026 menghadapi PSBS Biak, 17 Oktober mendatang.

Meski jadwal pertandingan masih cukup lama, namun skuad Maung Bandung tidak akan libur terlalu lama dan akan segera berlatih kembali.

Menurut Bojan Hodak, skuad Maung Bandung harus segera berlatih karena musim ini Persib mendatangkan banyak pemain anyar terutama asing.

"Bagi kami, setiap sesi latihan itu penting karena kami memiliki 22 pemain baru," ucap pelatih asal Kroasia ini.

Baca Juga: Harga Pasaran Baru Anjlok, Pemain Keturunan 1,87 Meter Tebar Ancaman ke Arab Saudi

"Mereka butuh waktu, butuh lebih banyak agenda latihan dan lebih banyak pertandingan. Jadi menurut saya mereka akan menyatu perlahan," tegasnya.

Sejauh ini, beberapa pemain yang baru bergabung dengan skuad Maung Bandung sudah mulai menyatu dengan tim dan bisa menunjukkan kualitasnya, salah satunya Andrew Jung.

Striker asal Prancis ini, berhasil menyumbangkan satu gol saat laga tandang AFC Champions League Two 2025/2026 menghadapi Bangkok United.

Gol ke gawang Bangkok United tersebut, menjadi gol perdana bagi Andrew Jung sejak bergabung dengan skuad Maung Bandung.

"Beberapa datang pada menit-menit akhir di transfer window, seperti Andrew Jung. Kini mereka sudah semakin membaik dan itu bagus," ucapnya.

"Yang pertama, kami harus menjalani masa recovery dan terus berbenah baik dari fisik, tehnik serta taktik. Itu yang kami fokuskan sebelum tampil di laga berikutnya," jelasnya.

Load More