- Tim besutan pelatih Bojan Hodak ini akan dijamu tim asal Malaysia, Selangor FC, 6 November 2026
- Sehingga, Persib akan langsung terbang ke Malaysia setelah laga kontra Bali United.
- Menurut Beckham, sebagai pesepakbola profesional dia harus siap dengan situasi apapun termasuk jadwal padat seperti saat ini.
Suara.com - Gelandang Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha, merasa optimis bisa melanjutkan tren positif timnya baik di kompetisi BRI Super League maupun AFC Champions League Two 2025/2026.
Persib saat ini sedang fokus mempersiapkan diri untuk menghadapi Bali United, pada pertandingan tandang kompetisi BRI Super League 2025/2026.
Pertandingan pekan ke-10 kompetisi BRI Super League 2025/2026 tersebut, akan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 1 November mendatang.
Setelah pertandingan tersebut, skuad Maung Bandung akan langsung melakoni laga tandang AFC Champions League Two 2025/2026.
Tim besutan pelatih Bojan Hodak ini akan dijamu tim asal Malaysia, Selangor FC, 6 November 2026. Sehingga, Persib akan langsung terbang ke Malaysia setelah laga kontra Bali United.
Menurut Beckham, sebagai pesepakbola profesional dia harus siap dengan situasi apapun termasuk jadwal padat seperti saat ini.
"Kita harus siap dengan keadaan ini, karena kita main di dua kompetisi. Dan pemain juga harus siap dengan menghadapi jadwal padat," kata Beckham di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Rabu (29/10/2025).
Pemain yang menggunakan nomor punggung 7 ini memiliki cara untuk menjaga kebugaran di tengah jadwal padat, di antaranya memanfaatkan waktu luang untuk beristirahat.
"Bagaimana kita menghadapinya dengan persiapan yang sangat bagus juga. Dan recovery juga bagus-bagus juga," ucapnya.
Baca Juga: Tekanan Besar Bobotoh Tak Goyahkan Ramon Tanque, Fokus Kerja Keras Bantu Persib Bandung Raih Poin
"Dan Alhamdulillah sekarang kita juga di locker room juga, sudah ada banyak alat (gym) juga," jelasnya.
Gelandang Timnas Indonesia menuturkan, dengan istirahat yang cukup dan memanfaatkan alat gym yang dimiliki Persib, dia bisa menjaga kondisinya agar tetap bugar.
Sehingga, pemain yang akrab disapa Etam ini merasa optimis bisa melanjutkan tren positif meraih kemenangan di kompetisi BRI Super League dan AFC Champions League Two 2025/2026.
Seperti diketahui, dalam empat pertandingan terakhir baik kompetisi BRI Super League maupun AFC Champions League Two 2025/2026, Persib berhasil meraih kemenangan.
Empat kemenangan Persib dari Bangkok United, PSBS Biak, Selangor FC dan Persis Solo diraih tanpa kebobolan.
"Jadi sangat membantu untuk recovery dan semoga di tandingan selanjutnya kita bisa meraih hasil maksimal," tegasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
Pilihan
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
-
Jokowi Angkat Bicara Soal Dugaan Korupsi Mantan Menag Yaqut: Saya Tidak Pernah Perintahkan Korupsi!
-
Siapa yang Meminta Iman Rachman Mundur dari Dirut BEI?
-
Skandal Sepak Bola China: Eks Everton dan 72 Pemain Dijatuhi Sanksi Seumur Hidup
Terkini
-
Unggul 1-0, Ini 3 Pemain Persita Tangeran yang Wajib Diwaspadai Persija Jakarta di Babak Kedua
-
Ole Romeny Kehilangan Tempat, Oxford United Buka Peluang Transfer?
-
Hasil Persita Tangerang vs Persija Jakarta Babak 1 BRI Super League, Gustavo Almeida Ngamuk!
-
Bhayangkara FC Optimis Buat Kejutan di Kandang Malut United
-
Persib Incar Joey Pelupessy? Bung Binder Bongkar Rahasia Transfer Mengejutkan Maung Bandung
-
Dua Media Belanda Kompak Sebut Dean James Layak Gabung Ajax Amsterdam
-
Dulu Naik Ferrari di PSG, Kini Layvin Kurzawa Dibonceng Motor Matic ke Latihan Persib
-
Orang Dalam PSSI Segera Bertemu Louis van Gaal di Belanda, untuk Apa?
-
SUDAH MULAI! Link Live Streaming Persita Tangerang vs Persija Jakarta di BRI Super League
-
Maarten Paes Merapat, Louis van Gaal Bisa Terdepak dari Ajax