- Manchester City siap mengajukan tawaran besar senilai €100 juta (sekitar Rp1,7 triliun) untuk Arda Guler
- Arda Guler mengalami perkembangan pesat di Real Madrid, terutama setelah berganti posisi menjadi gelandang sentral di bawah Xabi Alonso
- Real Madrid menolak keras melepas Guler, karena ia dianggap sebagai “permata masa depan”
Suara.com - Manchester City dikabarkan siap melakukan manuver besar di bursa transfer.
Klub besutan Pep Guardiola itu disebut tengah menyiapkan tawaran €100 juta atau setara Rp1,7 triliun untuk rekrut Arda Guler dari Real Madrid.
Guler menjadi salah satu pemain paling bersinar musim ini setelah tampil luar biasa di bawah asuhan Xabi Alonso.
Perubahan posisi dari winger menjadi gelandang sentral membuat permainan pemain asal Turki itu berkembang pesat dan menjadikannya salah satu talenta muda paling menarik di Eropa.
Sejak dibeli dari Fenerbahce pada 2023, Guler awalnya dipandang sebagai investasi jangka panjang.
Namun, musim ini ia menjelma menjadi motor permainan Los Blancos.
Guler menjadi pengatur tempo permainan, ia jadi menjadi penghubung antar lini, serta pemasok umpan kunci di sepertiga akhir.
Kepergian Kevin De Bruyne membuat Manchester City mencari dirigen kreatif baru.
Guardiola menilai Guler memiliki paket lengkap untuk memimpin lini tengah City di masa depan.
Baca Juga: Arsenal Wajib Kejar Bakat Besar yang Disia-siakan Real Madrid, Bisa Ditebus Rp1,54 T
Sumber internal klub menyebut Guardiola terpesona dengan kombinasi kecerdasan, teknik, dan fleksibilitas yang dimiliki Guler dan City siap mengeluarkan €100 juta, angka yang dapat menjadikannya salah satu pemain U-21 termahal dalam sejarah sepak bola.
Masalahnya bagi City, Real Madrid ogah melepasnya Guler.
Guler dipandang sebagai “permata masa depan” bersama Jude Bellingham dan Eduardo Camavinga.
Presiden Florentino Pérez disebut sangat mengagumi sang gelandang dan menilai potensinya baru terlihat sebagian kecil saja.
Los Blancos yakin nilai Guler akan melambung dalam beberapa tahun ke depan.
Meski tawaran €100 juta sangat besar, Madrid tetap menegaskan bahwa Guler adalah bagian penting dari proyek jangka panjang mereka.
Berita Terkait
-
Arsenal Wajib Kejar Bakat Besar yang Disia-siakan Real Madrid, Bisa Ditebus Rp1,54 T
-
Tijjani Reijnders Yakin AC Milan Juara Liga Italia Serie A
-
Pernah Dilirik Timnas Indonesia, Pemain Keturunan Ini Pensiun di Usia 19 Tahun
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
Terpopuler
- 5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
- 5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
- 7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
- Evaluasi Target Harga BUMI Usai Investor China Ramai Lego Saham Akhir 2025
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Profil Calum McFarlane Caretaker Chelsea, Minim Jam Terbang Langsung Lawan Guardiola di Etihad
-
Super League Diserbu Pemain-pemain Asing Liga India yang Gagal Digelar
-
Media Vietnam Sebut Timnas Indonesia Beruntung Bisa Dilatih John Herdman
-
Kata-kata Erick Thohir Usai John Herdman jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
BREAKING NEWS! John Herdman Resmi Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Alwi Fadillah Tinggalkan Persija Jakarta Usai Debut Profesional Bersama Macan Kemayoran Senior
-
Sudah Ditunggu Persib, Persija Tegaskan Kemenangan atas Persijap Lebih dari 3 Poin
-
Manchester City vs Chelsea: Ujian Berat The Blues Usai Pemecatan Maresca
-
Hasil Drawing Piala Asia Futsal 2026, Indonesia Masuk Grup A Bersama Irak dan Korea Selatan
-
Fulham vs Liverpool: Ujian Berat The Reds di London, Prediksi Skor dan Susunan Pemain