- Kiper utama Real Madrid, Thibaut Courtois, absen melawan Olympiakos karena infeksi saluran cerna virus.
- Absennya Courtois memberikan kesempatan bagi Andriy Lunin untuk menjadi kiper utama setelah tidak bermain musim ini.
- Lunin sebelumnya sukses menggantikan Courtois dan membawa Madrid juara LaLiga serta Liga Champions musim 2023/2024.
Suara.com - Real Madrid mendapat kabar buruk jelang laga tandang kontra Olympiakos di league phase Liga Champions pada Kamis (27/11) dini hari WIB.
Kiper utama Thibaut Courtois dipastikan absen karena sakit, sementara bek muda Dean Huijsen juga tidak bisa dibawa ke Athena.
"Setelah menjalani pemeriksaan hari ini oleh tim medis Real Madrid, Thibaut Courtois didiagnosis mengalami infeksi saluran cerna akibat virus. Dia tidak akan ikut dalam perjalanan ke Athena. Kondisinya akan terus dipantau," demikian pernyataan di situs resmi klub yang dilansir ANTARA, Rabu (26/11/2025).
Menurut laporan El Desmarque, Courtois bahkan tidak mengikuti latihan tim di Valdebebas pada Selasa. Kiper asal Belgia itu meninggalkan kompleks latihan sebelum sesi dimulai.
Belum dapat dipastikan apakah dia akan pulih tepat waktu untuk laga LaLiga melawan Girona akhir pekan ini.
Absennya Courtois membuka peluang besar bagi Andriy Lunin untuk kembali menjadi starter.
Musim ini, kiper asal Ukraina itu belum sekalipun dimainkan oleh pelatih Xabi Alonso dalam 17 pertandingan resmi Madrid di LaLiga dan Liga Champions. Courtois selalu menjadi pilihan utama.
Bagi Lunin, laga di Stadion Georgios Karaiskakis bisa menjadi berkah terselubung. Sejak didatangkan dari Zorya Luhansk pada musim panas 2018, bersamaan dengan kedatangan Courtois dari Chelsea, karier Lunin di Madrid memang terbilang lambat berkembang.
Namun, kiper berusia 26 tahun itu pernah membuktikan kualitasnya saat mendapat kesempatan.
Baca Juga: Martin Odegaard Berpeluang 'Comeback', Arsenal Siap Hadapi Bayern Munich di Liga Champions
Pada musim 2023/24, ketika Courtois mengalami cedera ligamen lutut di awal musim, Lunin sukses mengambil alih posisi kiper utama. Dia tampil gemilang sepanjang kampanye, terutama di Liga Champions.
Penyelamatan krusialnya saat melawan RB Leipzig di babak 16 besar dan aksi heroik di adu penalti kontra Manchester City di perempat final menjadi momen tak terlupakan.
Lunin akhirnya mencatat 31 penampilan dan turut mengantarkan Madrid meraih gelar ganda LaLiga serta Liga Champions.
Bulan lalu, Xabi Alonso pernah ditanya soal minimnya menit bermain Lunin. Pelatih asal Spanyol itu mengatakan bahwa Lunin harus selalu siap karena selalu ada kemungkinan situasi darurat.
"Kami punya kiper hebat bernama Thibaut, tapi Andriy juga sangat mampu. Di bulan Desember ada Copa del Rey, kita lihat nanti keputusan apa yang akan diambil. Yang jelas dia harus merasa siap. Dan dia memang siap.”
Kini, “situasi darurat” yang dimaksud Alonso benar-benar datang lebih cepat. Andriy Lunin berpeluang besar menjaga gawang Real Madrid untuk pertama kalinya musim ini saat bertandang ke markas Olympiacos.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Statistik Miris Gyokeres Tertutup dengan Kehebatan Arsenal, The Gunners Kena Prank Rp1,44 T
-
Panggung Perdana John Herdman: Pimpin Timnas Indonesia Lawan Raksasa Eropa
-
Viral Gol Haram Tercipta di Laga Liga 2, Exco PSSI Janji Akan Evaluasi Wasit
-
Persembahkan 4 Gelar, Ini Kata-kata Hansi Flick Usai Bawa Barcelona Hajar Real Madrid di Final
-
John Herdman Kurang Fit, Kelelahan?
-
Alessandro Bastoni Bongkar Kesalahan Inter Usai Ditahan Napoli: Kami Seharusnya Bisa Menang!
-
Scott McTominay Puji Mental Baja Napoli, Sindir Inter Milan Usai Hasil Imbang
-
Inter Milan Ditahan Imban Napoli, Chivu Sebut Perebutan Scudetto Bakal Panas hingga Akhir Musim
-
Media Belanda Prihatin Lihat Ancaman Pembunuhan yang Menimpa Thom Haye
-
Manchester United Putuskan Pelatih Interim Hari Ini, Michael Carrick Geser Solskjaer?