- Pelatih baru Persik Kediri, Marcos Reina, tertantang membawa tim bersaing di sisa Super League karena persaingan liga sangat ketat.
- Reina berencana menerapkan filosofi permainan berbasis penguasaan bola karena komposisi pemain Persik Kediri mendukung model tersebut.
- Reina akan memimpin latihan perdana pada 8 Desember dan laga debutnya melawan Persita Tangerang pada 21 Desember.
Suara.com - Pelatih baru Persik Kediri, Marcos Reina, menyebut dirinya tertantang untuk membawa timnya bersaing di sisa kompetisi Super League musim ini. Ia menilai persaingan di liga tertinggi sepak bola Indonesia sangat ketat dan membutuhkan persiapan matang.
Dalam keterangannya yang diambil dari laman resmi I.League, Jumat, Reina menjelaskan bahwa ia sudah mempelajari karakter kompetisi sejak sebelum resmi bergabung dengan Persik Kediri.
"Liga Indonesia sangat menantang bagi saya sebagai pelatih. Karakter dan atmosfernya juga bagus. Tentu ini berbeda dengan liga negara lain dimana saya pernah ada di sana," ujar Reina.
Pelatih asal Spanyol itu menambahkan bahwa ia telah menganalisis peta kekuatan klub-klub peserta Super League. Ia ingin memahami kualitas calon lawan dan kondisi liga sebelum bekerja lebih jauh.
"Sebelum datang ke Persik Kediri, saya tentu harus mempelajari performa tim-tim di BRI Super League. Saya tahu tim mana yang biasanya ada di papan atas dan tim-tim kini yang sedang berjuang. Jadi saya cukup punya gambaran bagaimana kompetisi Indonesia, suporter, dan para pemain asing yang ada," jelasnya.
Reina mengungkapkan bahwa ia akan menerapkan filosofi permainan berbasis penguasaan bola. Menurutnya, komposisi pemain Persik Kediri sangat memungkinkan untuk menjalankan model permainan tersebut.
"Saya ingin membentuk tim yang lebih berorientasi pada ball possession. Persik Kediri punya pemain bagus. Jadi saya yakin filosofi itu akan bisa dijalankan para pemain," ungkap Reina.
Ia menegaskan ingin membangun tim yang lebih solid dan memahami kemampuan setiap pemain secara detail.
"Kita akan bikin tim ini lebih solid lagi. Saya sudah melihat pertandingan sebelumnya. Tapi saya harus mengenal lebih dalam dan memahami kualitas tiap pemain dengan maksimal," sambungnya.
Baca Juga: Fabio Lefundes Tegaskan Borneo FC Tak Gentar Hadapi Persib Bandung di GBLA
Pelatih berusia 40 tahun itu juga memiliki pengalaman melatih di sejumlah kompetisi internasional, termasuk Liga Meksiko, Liga Amerika Serikat, dan Liga Andorra. Sebelum ke Indonesia, ia menangani FC Ranger's, klub yang berlaga di divisi utama Liga Andorra.
Reina dijadwalkan mulai memimpin latihan Persik Kediri pada 8 Desember, ketika seluruh pemain kembali berkumpul setelah libur sepekan.
Adapun pertandingan perdananya bersama Macan Putih akan berlangsung pada pekan ke-15 Super League. Persik Kediri dijadwalkan bertamu ke markas Persita Tangerang di Stadion Indomilk Arena, Minggu (21/12) pukul 15.30 WIB.
(Antara)
Berita Terkait
-
Fabio Lefundes Tegaskan Borneo FC Tak Gentar Hadapi Persib Bandung di GBLA
-
Berapa Uang yang Harus Disiapkan Persib Bandung untuk Datangkan Joey Pelupessy?
-
Rapor Mentereng Persib Bandung, Bukti Bakal Mudah Kalahkan Borneo FC 5 Desember 2025
-
Bojan Hodak Soroti Lini Pertahanan Pesut Etam, Mereka Hanya 5 Kali Kebobolan
-
Head to Head Persib Bandung vs Borneo FC Jelang Saling Hancurkan 5 Desember 2025
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Jadi Keuntungan, Satu Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026 Pernah Ditaklukkan John Herdman
-
Hasil Pemain Timnas Indonesia di Thailand: Asnawi Kartu Merah, Pratama Arhan Dapatkan Menit Bermain
-
Statistik Mengkhawatirkan Layvin Kurzawa 3 Tahun Terakhir, Persib Bandung Tetap Angkut?
-
Satu Guru dengan Jose Mourinho, John Herdman Ungkap Inspirasi Besarnya
-
Adu Harga Layvin Kurzawa dengan Pemain Andalan Timnas Indonesia di Persib Bandung
-
Berbekal Filosofi Pendidikan, John Herdman Siap Bentuk Masa Depan Timnas Indonesia
-
Statistik Emil Audero saat Lawan Hellas Verona, Sukses Catatkan Clean Sheet
-
Lawan Timnas Indonesia Sudah Diumumkan, Kapan FIFA Series 2026 Digelar?
-
Tampil Heroik, Emil Audero Jadi Penyelamat Cremonese Saat Ditahan Imbang Hellas Verona
-
Perbandingan Ranking FIFA Timnas Indonesia dengan 3 Lawannya di FIFA Series 2026