- AC Milan memprioritaskan perekrutan bek tengah baru pada bursa transfer Januari 2026 untuk memperkuat pertahanan mereka.
- Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes dari Sassuolo, menjadi kandidat kuat incaran direktur Igli Tare karena potensinya.
- Keinginan merekrut Idzes muda bertentangan dengan kebutuhan pelatih Allegri akan bek berpengalaman siap pakai segera.
Suara.com - AC Milan mulai menggerakkan radar transfer mereka menjelang bursa musim dingin Januari 2026. Fokus utama klub masih sama: memperkuat lini belakang yang menjadi salah satu titik rawan dalam persaingan Scudetto.
Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes menjadi salah satu kandidat kuat untuk bisa bergabung ke San Siro. Bahkan disebut Jay Idzes sudah masuk ke saku direktur Milan, Igli Tare.
Menurut laporan SportMediaset, tim scouting Milan tengah memantau secara intens bek tengah Sassuolo, Jay Idzes.
Kapten Timnas Indonesia ini baru bergabung dengan Sassuolo pada musim panas lalu setelah pindah dari Venezia dengan biaya sekitar 8 juta euro.
Meski baru satu paruh musim tampil di Emilia-Romagna, Idzes sudah menunjukkan kematangan, kedisiplinan taktik, dan potensi perkembangan yang besar.
Direktur Olahraga Milan, Igli Tare, dikenal sebagai sosok yang menggemari pemain muda dengan prospek tinggi dan nilai jual masa depan.
Dalam pandangan Tare, Idzes adalah profil ideal, masih muda, berkembang pesat, dan bisa menjadi fondasi pertahanan Milan beberapa tahun ke depan.
Karakter tersebut menjadikan Idzes salah satu nama prioritas dalam daftar belanja Milan untuk proyek jangka panjang.
Ia dipandang mampu bertransformasi menjadi bek sentral masa depan Rossoneri jika diberi waktu beradaptasi.
Baca Juga: AC Milan Serius Ingin Rekrut Jay Idzes, Perwakilan Klub Datangi Markas Sassuolo
Namun, upaya untuk rekrut Jay Idzes berbenturan dengan keinginan pelatih Massimiliano Allegri. Ia menginkan pihak klub yang siap tampil sekarang, bukan pemain yang masih harus dibentuk.
Allegri menilai fase kedua musim akan penuh tekanan, sehingga Milan membutuhkan bek berpengalaman yang siap langsung menambal kekurangan di lini belakang.
Menurut laporan media Italia, Allgeri tak ingin mengandalkan pemain muda seperti Idzes dalam momen kritis dinilai terlalu berisiko, mengingat Milan juga masih berjuang di beberapa kompetisi.
Melansi dari Milan News, situasi ini membuat manajemen Milan perlu mencari jalan tengah.
Klub tidak ingin melewatkan peluang merekrut pemain muda potensial, namun juga memahami bahwa skuad harus diperkuat dengan pemain matang jika ingin tetap kompetitif.
Kontributor: Adam Ali
Berita Terkait
-
AC Milan Serius Ingin Rekrut Jay Idzes, Perwakilan Klub Datangi Markas Sassuolo
-
Christian Pulisic, Dia Tenang, Punya Determinasi, Dia Sniper
-
Dua Gol dalam 10 Menit! Christian Pulisic Bangkit dari Sakit, Bawa AC Milan ke Puncak
-
Here We Go! Jay Idzes Selangkah Lagi Berseragam AC Milan, Sudah Ada Komunikasi
-
Gaji Selangit Didapatkan Jay Idzes Jika Gabung AC Milan? Ini Besarannya
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Paling Murah, Cocok buat Gaming dan Multitasking
-
Kenaikan Harga Emas yang Bikin Cemas
Terkini
-
Banyak Insiden Brutal di Liga 4, PSSI Gelar Rapat Darurat
-
Bursa Transfer Liga Inggris Memanas di Pekan Terakhir: Cole Palmer Buka Peluang ke MU
-
Bojan Hodak Soroti Lini Serang Persib Jelang Duel di Manahan
-
Prediksi Skor Borussia Dortmund vs Inter Milan: Duel Penentuan Zona 8 Besar
-
Ordal PSSI Akui Timnas Indonesia Terancam Melemah Andai Liga tak Berbenah
-
Dua Bulan Menghilang, Marselino Ferdinan Akhirnya Muncul
-
Pratama Arhan Tegaskan Takkan Ikuti Jejak Shayne Pattynama: Belum Waktunya Balik ke Indonesia
-
Skuat Inggris di Piala Dunia 2026 Versi Legenda Liverpool: Duo Arsenal Rp2 T Dicoret
-
Kutukan Trofi Berakhir, Harry Kane Siap Setia Lebih Lama Bareng Bayern Muenchen
-
Prediksi Lini Tengah Timnas Indonesia usai Eks Kapten Feyenoord Dinaturalisasi: Mewah dan Mematikan!