-
Beckham Putra dukung penuh Pelatih Timnas baru demi kemajuan sepak bola Indonesia.
-
PSSI belum finalkan daftar kandidat, proses pemilihan masih berlangsung hati-hati.
-
Federasi kini menunggu hasil wawancara calon pelatih dibawa ke rapat Exco PSSI.
Suara.com - Gelandang Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha, memilih untuk tidak ikut larut dalam menyampaikan mengenai siapa sosok yang tepat menjadi pelatih baru Timnas Indonesia.
Di tengah ramainya spekulasi publik, Beckham menegaskan bahwa ia mendukung siapa pun yang nantinya ditunjuk selama ini bisa membawa perubahan positif bagi sepak bola nasional.
“Kalau saya sih siapa pun pelatihnya yang terpenting kita bisa lebih baik ke depannya dan semoga harapannya yang terbaik untuk sepakbola Indonesia,” kata Beckham Putra kepada awak media beberapa waktu lalu.
Posisi pelatih Timnas Indonesia memang masih kosong sejak PSSI memutuskan mengakhiri kerja sama dengan Patrick Kluivert pada awal Oktober lalu.
Sejak itu, bursa calon pelatih semakin ramai diperbincangkan.
Sejumlah nama, baik pelatih yang pernah menangani tim nasional di luar negeri maupun yang kini bekerja di klub, disebut-sebut masuk daftar kandidat.
Di antara nama yang santer dibicarakan publik adalah mantan pelatih Uzbekistan, Timur Kapadze yang diketahui sudah menerima tawaran melatih tim lain.
Kemudian ada lagi eks pelatih Irak, Jesus Casas, lalu pelatih Timnas Irlandia, Heimir Hallgrimsson, kemudian mantan pelatih Ajax Amsterdam Johnny Heitinga, eks pelatih Timnas Kanada, John Herdman, hingga asisten pelatih Liverpool, Giovanni van Bronckhorst.
Meski begitu, PSSI belum memberikan konfirmasi apa pun mengenai siapa saja kandidat resmi yang sedang dipertimbangkan.
Baca Juga: Deretan Faktor yang Bikin Timnas Indonesia U-22 Dipermalukan Filipina di SEA Games 2025
Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga, menegaskan bahwa federasi belum mengerucutkan lima nama calon pelatih seperti yang ramai diberitakan.
Ia menyebut PSSI masih ingin bekerja dengan hati-hati dan tidak ingin terburu-buru mengambil keputusan.
"Belum. Kami masih ada waktu lah. Jangan (buru-buru). Tunggu saja. Kita tunggu saja,” ujar Arya Sinulingga.
Menurut Arya, perwakilan PSSI telah melakukan wawancara dengan beberapa calon pelatih dan kini tinggal menunggu jadwal rapat Exco untuk menentukan rekomendasi akhir.
"Kan mereka (perwakilan PSSI) sudah wawancara, nanti kami tinggal tunggu (jadwal) dari (rapat) exco saja. Exco menunggu mereka, hasil wawancaranya akan dibawa (ke rapat), " pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Menanti Kabar, Ini Sosok Dua Istri Pilot Andy Dahananto Korban Kecelakaan ATR 42-500
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Layvin Kurzawa Pemain Baru Persib Bandung Bakal Pakai Nomor 3 atau 20?
-
Debut Kai Rooney di Hadapan Michael Carrick, Wayne Rooney Ungkap Rasa Bangga
-
Blunder Saat Inter Milan Menang 6-2, Yann Sommer Jadi Bulan-bulanan Media Italia
-
Bayern Munich Santai soal Masa Depan Harry Kane, Disandingkan dengan Messi dan Ronaldo
-
Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
-
Hadapi PSBS Biak, Marc Klok Ingin Lanjutkan Tren Positif Persib
-
Jamu Persiku Kudus, Kendal Tornado FC Ingin Jaga Konsistensi Kemenangan di Sriwedari
-
Persib Bandung vs PSBS Biak, Bojan Minta Anak Asuhnya Tampil 100 Persen
-
Prediksi Skor AS Roma vs AC Milan: Duel Penentu Papan Atas Serie A di Stadion Olimpico
-
Prediksi Skor Crystal Palace vs Chelsea: The Blues Bidik Kemenangan Beruntun di Selhurst Park