- Persib Bandung akan menghadapi Persik Kediri pada laga tandang BRI Super League 2025/2026 di Stadion Brawijaya, Senin (5/1/2026).
- Pelatih Persib, Bojan Hodak, menilai Ezra Walian adalah pemain terbaik Persik Kediri musim ini dengan kontribusi empat gol dan enam assist.
- Ezra Walian meninggalkan Persib pasca juara Liga 1 2023/2024 karena ingin mendapat menit bermain lebih banyak.
Suara.com - Persib Bandung akan melakoni pertandingan tandang kompetisi BRI Super League 2025/2026, menghadapi Persik Kediri di Stadion Brawijaya Kediri, Senin (5/1/2026).
Jelang pertandingan tersebut, pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, bicara mengenai sosok Ezra Walian yang saat ini memperkuat Persik Kediri.
Menurut Bojan Hodak, Ezra Walian merupakan pemain terbaik yang dimiliki oleh tim berjuluk Macan Putih tersebut pada musim ini.
Hal itu, bisa dilihat dari penampilan pemain bernomor punggung 10 tersebut bersama skuad Macan Putih di kompetisi BRI Super League 2025/2026.
Pemain yang berposisi sebagai winger ini, sudah tampil dalam 12 pertandingan bersama Persik Kediri dan menyumbangkan empat gol dan enam assist.
Selain itu, pemain berusia 28 tahun ini sering mendapat kepercayaan menjadi kapten tim Persik Kediri dan saat bersama Persib Ezra Walian juga tampil bagus.
Seperti diketahui, sebelum bergabung dengan Persik Kediri, Ezra Walian merupakan pemain Persib dan turut mengantarkan skuad Maung Bandung meraih gelar juara kompetisi Liga 1 2023/2024.
"Ezra adalah pemain terbaik di Kediri. Bisa dilihat, dia bermain dengan sangat baik bersama kami tapi satu-satunya hal adalah dia tidak mau berada di bench," kata Bojan Hodak.
"Sayangnya waktu itu kami memiliki Ciro di posisinya dan dia ingin menit bermain yang lebih," ucapnya menambahkan.
Baca Juga: Marcos Santos Andalkan Eks Striker Shin Tae-yong untuk Hadapi Bali United
Lebih lanjut Bojan Hodak menuturkan, ketika memperkuat Persib, Ezra sering tampil sebagai pemain pengganti dan berkontribusi bagi performa skuad Maung Bandung.
Namun, setelah membawa Persib juara di kompetisi Liga 1 2023/2024, Ezra memutuskan untuk hengkang karena ingin mendapat lebih banyak menit bermain.
"Jika kalian ingat juga, setiap dia masuk, dirinya seperti seorang supersub. Tapi dia tidak senang terhadap posisinya dan saya memahami itu. Karena itu, dia memutuskan untuk pergi," ungkapnya.
Setelah meninggalkan Persib, Ezra tetap bermain bagus sehingga dia mendapatkan kepercayaan menjadi kapten Persik Kediri.
"Tapi dia bermain dengan sangat bagus di tim lain dan menjadi kapten. Jadi tentu dia bermain bagus dan saya juga tidak pernah meragukannya. Satu-satunya isu adalah pemain hanya ingin bermain," tegasnya.
Persib sendiri akan kembali bertemu dengan Ezra Walian, pada pertandingan tandang pekan ke-16 kompetisi BRI Super League 2025/2026.
Berita Terkait
-
Marcos Santos Andalkan Eks Striker Shin Tae-yong untuk Hadapi Bali United
-
Jonny Jansen Targetkan Kemenangan saat Bali United Menjamu Arema FC
-
Hadapi Persita, Pelatih Persis Solo: Kami Berambisi untuk Menang
-
Pelatih PSIM Yogyakarta Tak Risau 3 Pemain Kunci Absen Jelang Lawan Semen Padang
-
Lawan Persik Kediri, Teja Paku Alam: Ini Akan Jadi Laga Sulit
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
-
7 HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025, Daily Driver Andalan
Terkini
-
Setelah 20 Pertandingan, Wolves Akhirnya Raih Kemenangan Perdana di Liga Inggris 2025/2026
-
3 Sosok yang Diprediksi Jadi Asisten John Herdman di Timnas Indonesia, Ada Nama Kejutan?
-
Terungkap 4 Nama Besar yang Jadi Pesaing John Herdman di Bursa Pelatih Timnas Indonesia
-
Jawaban Berkelas John Herdman saat Ditanya PSSI Soal Komposisi Staf Pelatihnya di Timnas Indonesia
-
Mauricio Souza Angkat Bicara Soal Isu 'Senjata Rahasia' Persija di Markas Persib Bandung
-
Francesco Farioli Tolak Chelsea, Liam Rosenior Hampir Pasti ke Stamford Bridge
-
Kepada Media Kanada, John Herdman Ungkap Alasan Sebenarnya Pilih Timnas Indonesia
-
Alasan John Herdman Memang Cocok Jadi Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Meski Kalah, Emil Audero Catatkan Performa Lebih Gemilang dari David De Gea
-
Konsisten, Malut United Sudah 11 Pertandingan Tidak Terkalahkan