Bola / Liga Inggris
Jum'at, 23 Januari 2026 | 08:16 WIB
Kapten Liverpool, Virgil van Dijk bereaksi soal rumor yang menyebutkan Arne Slot akan digantikan Xabi Alonso. (Dok. Liverpool)
Baca 10 detik
  • Kapten Liverpool, Virgil van Dijk, menyatakan kekesalannya atas spekulasi Xabi Alonso menggantikan pelatih Arne Slot.
  • Spekulasi menguat akibat hasil imbang beruntun Liverpool dan Alonso mengakhiri kerjasama dengan Real Madrid.
  • Van Dijk menegaskan spekulasi masa depan pelatih aktif itu tidak pantas, meski mengakui kritik adalah bagian industri.

Suara.com - Kapten Liverpool, Virgil van Dijk akhirnya angkat bicara mengenai spekulasi panas yang menghubungkan Xabi Alonso dengan kursi kepelatihan Arne Slot.

Dengan tegas, sang bek tengah menyuarakan kekesalannya terhadap rumor yang dinilainya tidak pantas.

Isu ini mengemuka dengan cepat setelah Alonso mengakhiri kerjasamanya dengan Real Madrid.

Momentumnya semakin kuat lantaran pada saat yang sama, Liverpool tengah berada dalam periode sulit di bawah arahan Arne Slot, di mana mereka mencatatkan empat hasil imbang beruntun di Liga Inggris sejak awal Januari 2026.

Situasi ini membuat nama Alonso, yang merupakan mantan idola Anfield, santer disebut-sebut akan kembali sebagai juru taktik baru pada musim panas mendatang.

Alih-alih menyambut baik rumor tersebut, Van Dijk justru menunjukkan loyalitasnya kepada pelatih saat ini.

Menurut sang kapten, spekulasi yang secara langsung menyangkut masa depan seorang manajer yang masih aktif bekerja adalah tindakan yang tidak pantas.

“Saya rasa itu (rumor Slot digantikan Alonso) sangat tidak sopan,” kata Van Dijk, dikutip dari The Telegraph.

Meskipun begitu, bek asal Belanda ini memahami bahwa kritik dan spekulasi adalah bagian dari industri sepak bola, terutama ketika sebuah tim besar tidak mendapatkan hasil yang diharapkan.

Baca Juga: Liverpool Menang 3-0 Atas Marseille, Steven Gerrard Kasih Peringatan Buat Dominik Szoboszlai

“Saya rasa kritik adalah bagian tak terpisahkan dari kami, itulah yang harus kami hadapi dan itu benar-benar wajar jika Anda melihat apa yang kami lakukan di musim ini,” lanjutnya.

Van Dijk pun memastikan bahwa seluruh skuad dan staf pelatih tidak tinggal diam dengan kondisi The Reds yang belum konsisten.

Ia menegaskan bahwa semua orang di dalam tim sedang bekerja keras untuk memperbaiki performa dan keluar dari periode inkonsisten ini, sembari mengingatkan adanya perubahan besar yang terjadi di dalam tim.

“Saya rasa kami selalu bekerja keras pada hal-hal yang dapat kami tingkatkan, tetapi kami juga tidak melupakan semua perubahan yang terjadi di musim panas,” pungkasnya.

Sementara itu, Arne Slot sendiri menanggapi isu ini dengan lebih santai. Saat ditanya terkait rumor tersebut, ia justru menjawabnya dengan sebuah lelucon.

“Xabi (Alonso) sudah menghubungi saya untuk bertanya soal tim karena dia akan mengambilalih dalam waktu enam bulan,” ucapnya bercanda saat menjawab rumor itu.

Load More