- Manchester United bangkit di bawah pelatih interim Michael Carrick setelah empat laga tanpa kemenangan sebelumnya.
- Tim meraih dua kemenangan penting melawan rival besar, yaitu City (2-0) dan Arsenal (3-2) pada 25 Januari 2026.
- Harry Maguire menyebut kunci kebangkitan adalah energi dan atmosfer positif yang dibawa Carrick ke dalam ruang ganti tim.
Suara.com - Kebangkitan Manchester United di bawah asuhan pelatih interim Michael Carrick menuai pujian.
Bek senior Harry Maguire, secara terbuka membeberkan rahasia di balik dampak instan yang diberikan sang manajer yang berhasil mengubah nasib tim dalam waktu singkat.
Setelah periode suram tanpa kemenangan dalam empat laga, Setan Merah secara mengejutkan berhasil menyapu bersih dua laga krusial melawan rival Big Six.
The Red Devils sukses menaklukkan Manchester City 2-0, sebelum membungkam Arsenal 3-2 di Emirates Stadium, Minggu (25/1/2026).
Menurut Maguire, rahasia di balik kebangkitan ini bukanlah soal perubahan taktik yang rumit, melainkan suntikan energi dan atmosfer positif yang dibawa Carrick ke dalam ruang ganti.
"Michael Carrick, dia sangat brilian bersama kami," kata Maguire dikutip Goal Internasional.
"Dia membawa energi baru, tim benar-benar bersemangat," sambungnya lagi.
Maguire mengakui bahwa tak banyak yang menyangka Man United bisa meraih hasil maksimal dari dua laga seberat itu, mengingat performa tim yang sedang merosot tajam sebelumnya.
"Dua pertandingan sulit, mungkin semua orang berpikir kami tidak akan mendapatkan banyak poin," ujar Maguire.
Baca Juga: Mental Pemain Arsenal Lemah, Mikel Arteta Berkilah Anak Asuhnya Kelelahan
"Tetapi memenangi keduanya sungguh luar biasa. Ini benar-benar luar biasa," tutur bek asal Inggris itu menambahkan.
Michael Carrick yang ditunjuk sebagai manajer interim pada 14 Januari 2026 untuk menggantikan Darren Fletcher, kini menjalani periode keduanya di kursi panas Old Trafford.
Menariknya ini bukan kali pertama ia sukses sebagai pelatih interim. Pada akhir 2021, ia juga memimpin tim dalam tiga laga dengan rekor tak terkalahkan (dua menang, satu imbang).
Kehadirannya kali ini terbukti langsung mengubah mentalitas para pemain, membawa mereka keluar dari keterpurukan dan kembali meraih kemenangan di laga-laga besar.
Berita Terkait
-
Sindiran Amad Diallo Pedas ke Arsenal: Harapan Kalian Cetak Gol Cuma dari Corner!
-
Sikap Michael Carrick Soal Kursi Manajer Permanen Manchester United
-
Manchester United Mulai Bahas Peluang Finis 4 Besar usai Hajar Arsenal
-
Fans Nyanyi Lagu Juara di Emirates, Carrick Justru Minta Pemain MU Lakukan Ini
-
Viral Joget Matheus Cunha Usai Cetak Gol Kelas Dunia di Kandang Arsenal
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
Terkini
-
Kemenangan AC Milan Depan Mata Buyar Gara-gara Penalti Menit Akhir, Allegri Tetap Senyum
-
Layvin Kurzawa Dihantui Riwayat Cedera Panjang, Bojan Hodak Buka Suara
-
Eks Real Betis Sebut John Herdman Diselimuti Aura Kesuksesan Bersama Timnas Indonesia
-
Sindiran Amad Diallo Pedas ke Arsenal: Harapan Kalian Cetak Gol Cuma dari Corner!
-
7 Pemain Diaspora Serbu Liga Indonesia, Sinyal Kuat Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2026?
-
Reaksi PSG Atas Kepindahan Layvin Kurzawa ke Persib Bandung
-
Sudah 7 Pemain Diaspora kembali ke Liga Indonesia, Siapa yang Bakal Menyusul? Ini Prediksinya!
-
Piala Asia Futsal 2026: Kegilaan Timnas Futsal Indonesia, Unggul Head to Head Atas Semua Lawan
-
Ditanya 5 Pemain Terbaik Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Tak Masukkan Calvin Verdonk dalam Daftar
-
Mengapa Erling Haaland Tak Masuk Starting XI Saat Lawan Wolves, Pertanda Apa?