Bola / Bola Indonesia
Jum'at, 30 Januari 2026 | 10:39 WIB
Pemain Persib Bandung, Eliano Reijnders saat menghadapi Lion City Sailors di laga pembuka Grup G AFC Champions League II 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Jawa Barat. [Dok. Persib]
Baca 10 detik
  • Eliano Reijnders telah siap tampil untuk Persib Bandung menghadapi Persis Solo pada laga tandang BRI Super League pekan ke-19.
  • Pemain Persib ini sebelumnya absen di pekan ke-18 melawan PSBS Biak akibat akumulasi kartu kuning.
  • Reijnders menekankan pentingnya fokus dan kerja keras tim, meskipun Persis Solo berada di dasar klasemen liga.

Suara.com - Pemain Persib Bandung, Eliano Reijnders, memastikan siap untuk menghadapi Persis Solo pada pertandingan tandang BRI Super League 2025/2026.

Eliano Reijnders sebelumnya sempat absen memperkuat Persib Bandung pada pertandingan pekan ke-18 kompetisi BRI Super League 2025/2026 menghadapi PSBS Biak.

Pemain serba bisa Persib ini harus absen ketika skuad Maung Bandung menjamu PSBS Biak, karena akumulasi kartu kuning. 

Menurut Eliano Reijnders, setelah melewati satu pertandingan tersebut, kondisinya saat ini jauh lebih bugar. Karena, ada banyak waktu untuk memulihkan kebugaran.

Sehingga, pemain yang menggunakan nomor punggung 2 ini menegaskan sudah siap untuk menghadapi Persis pada pekan ke-19.

"Saya pekan lalu tidak bermain dan itu membuat saya memiliki waktu istirahat lebih lama dari pemain yang lain, jadi saya fit," kata Eliano Reijnders.

Pada kesempatan tersebut, Eliano Reijnders bicara mengenai kekuatan tim lawan. Menurutnya, Persis merupakan tim kuat, walaupun jika melihat klasemen berada di papan bawah.

Sebagai informasi, hingga memasuki pekan ke-18 kompetisi BRI Super League 2025/2026, Persib berada di puncak klasemen dengan mengumpulkan 41 poin.

Sedangkan Persis Solo berada di zona degradasi tepatnya di dasar klasemen, tim berjuluk Laskar Sambernyawa mengumpulkan 10 poin.

Baca Juga: Cerita Pemain Keturunan Maluku yang Dijuluki The Next Frenkie de Jong, Latihan Sekolah Latihan

Meski secara klasmen jarak Persib dan Persis sangat jauh, namun hal itu tidak dapat dijadikan patokan skuad Maung Bandung bisa mudah meraih poin.

Menurut Eliano Reijnders, dalam sepak bola semuanya bisa terjadi, sehingga dia bersama rekan-rekannya akan tetap waspada.

"Iya (di dasar klasemen) tapi di liga ini semua bisa saja terjadi," ucap pemain yang sering mendapat panggilan bergabung dengan Timnas Indonesia ini.

Selain itu, Eliano Reijnders menegaskan akan bekerja keras menampilkan permainan terbaiknya, agar Persib bisa membawa pulang tiga poin.

"Jadi saya rasa kami harus tetap fokus, bermain sebagai tim dan memenangkan pertandingan," ujar Eliano Reijnders.

Sementara itu, rombongan tim Persib sudah mempersiapkan diri untuk menghadapi Persis dengan berlatih di Lapangan Pendamping Stadion Gelora Bandung Lautan Api. 

Load More