Suara.com - Sebagai pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) sudah seharusnya kamu membangun jaringan untuk menjadikan bisnis semakin maju dan banyak dikenal orang. Salah satu langkah dalam melakukan hal itu adalah dengan mengikuti BRI UMKM EXPO(RT) 2025. Namun sebelum mengikutinya, pastikan kamu telah memenuhi syarat ikut BRI UMKM EXPO(RT) 2025 terlebih dahulu.
PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) atau BRI melalui penyelenggaraan BRI UMKM EXPO(RT) 2025 berupaya mendorong pelaku usaha di sektor UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah) dalam meningkatkan kualitas dan skala bisnis mereka agar bisa bersaing di kelas pasar global, mengingat kontribusi UMKM yang sangat signifikan terhadap perekonomian di Indonesia.
Diketahui, acara ini telah dilaksanakan sejak tahun 2019 dan digelar secara sukses selama lima tahun berturut-turut. Dalam rangkaian acaranya, BRI juga menggelar BRI MICROFINANCE OUTLOOK. Acara tersebut merupakan event tahunan untuk membahas peran UMKM sebagai salah satu pendorong pertumbuhan ekonomi yang inklusif.
Mengangkat tema "Broadening MSME’s Global Outreach," acara BRI UMKM EXPO(RT) 2025 bertujuan untuk meningkatkan keterlibatan UMKM Indonesia di pasar internasional, memperkuat daya saing di tingkat global, serta membuka peluang bisnis baru di sejumlah negara.
Melalui gelaran BRI UMKM EXPO(RT) 2025 ini, BRI membuka akses pasar ekspor dengan serangkaian kurasi bagi pelaku UMKM yang telah mendaftar untuk mengikuti program business matching. Pada awal penyelenggaraannya, hanya ada tujuh negara yang terlibat dalam business matching. Akan tetapi, di tahun 2023, jumlah negara yang berpartisipasi mengalami peningkatan jadi 25 negara.
Selain itu, nilai kontrak yang di teken dari business matching juga menunjukkan tren positif dari tahun ke tahun. Tercatat, pada tahun 2021, pameran UMKM menghasilkan kontrak senilai US$72,1 juta. Pada tahun 2022, meningkat menjadi US$76,7 juta dan mencapai US$81,3 juta atau sekitar Rp1,26 triliun di tahun 2023.
Total ada 32 UMKM yang menjadi anggota SCAI (Specialty Coffee Association of Indonesia) dan 9 SMExcellence lainnya merupakan binaan Kementerian Koperasi & UKM yang akan menampilkan produk-produk terbaru mereka.
Syarat Ikut BRI UMKM EXPO(RT) 2025
Bagi UMKM yang ingin mengikuti BRI UMKM EXPO(RT) 2025 harus memenuhi beberapa kriteria utama pendaftaran diantaranya:
Baca Juga: UMKM Naik Kelas! Figur Inspiratif BRI Sukses Bina Ratusan Usaha di Ponorogo
1. Usaha telah berjalan minimal dua tahun
2. UMKM merupakan produsen bukan reseller produk
3. emiliki local value dan menggunakan material lokal
4. Memenuhi unsur ESG (Environment, Social, Governance)
5. Telah menerapkan gerakan go green dan berorientasi ekspor
6. Ikut serta dalam serangkaian kurasi yang dilaksanakan setelah pendaftaran resmi ditutup.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Dari Getah Lontar Jadi Cuan, Berikut Kisah Desa Hendrosari yang Bangkit Bersama BRI
-
Cara Kurban Idul Adha Lewat BRImo, Ini Kelebihannya
-
Promo Sepatu Porteegoods, Lebih Murah dengan Diskon dari BRI!
-
BRI Peduli Fasilitasi Sertifikasi Halal bagi UMKM, Dukung Memperluas Akses Pasar
-
BRInita BRI Peduli Raih Apresiasi Internasional, Bukti Penghargaan Pemberdayaan Perempuan
-
Haji Nyaman, Keluarga Tenang dengan Promo RoaMAX Haji Telkomsel di BRImo
-
Tabung Dana Pensiun di BRImo dan Dapatkan Bonus Saldo dan Keuntungan Melimpah!
-
Diskon Hingga 53 Persen Pembelian Paket Internet IM3 di BRImo, Cek Infonya!
-
Bunga Pindar BRI Ceria, Flat dan Ringan Cocok untuk Gaya Hidupmu
-
Mobil Rusak Karena Banjir, Ajukan Pinjaman Perbaikan ke BRI Aja!