Suara.com - Genap setahun Galeri Indonesia Kaya persembahan Bakti Budaya Djarum Foundation berdiri. Ruang publik yang berlokasi di West Mall Grand Indonesia Shopping Town lantai 8 ini merupakan yang pertama dan satu-satunya di Indonesia yang memadukan konsep edukasi dengan digital multimedia.
Untuk merayakan ulang tahun pertamanya, Galeri Indonesia Kaya akan menampilkan 16 seni pertunjukan selama 12 hari yang akan berlangsung mulai 1 hingga 12 Oktober mendatang. Acara yang mengangkat tema "Indonesia Kreatif, Indonesia Keren" ini akan melibatkan seniman lintas generasi, mulai dari seniman senior hingga generasi muda.
Renitasari Adrian selaku Program Director Bakti Budaya Djarum Foundation mengatakan, acara ini merupakan bentuk apresiasi dari Galeri Indonesia Kaya terhadap para seniman Indonesia yang konsisten dalam mengangkat budaya bangsa.
"Acara ini akan melibatkan seniman lintas generasi dan genre yang semakin menunjukkan kalau Indonesia itu kaya akan budaya, Indonesia itu keren dan kreatif", ungkap Renita dalam konferensi pers di Jakarta, Senin(29/9/2014).
Setahun berdiri, Galeri Indonesia Kaya sukses menampilkan 256 acara seni dengan jumlah catatan pengunjung sekitar 91.218 penonton.
"Data mencatat bahwa mayoritas pengunjung kami adalah generasi muda yakni 42% berusia 12-25 tahun. Itu artinya target kami untuk mengajak generasi muda mencintai budayanya sendiri telah tercapai," tambah Renitasari.
Penikmat seni bisa menikmati beragam pertunjukan yang ditampilkan seperti Drama Musikal, penampilan Trio Lestari, Kahitna, Butet Kartaredjasa, Titiek Puspa, Srimulat feat Demian Sang Ilusionis, Pemutaran Film karya Mira Lesmana dan berbagai pertunjukkan seni lainnya.
Acara ini juga mendapat apresiasi dari seniman senior Titiek Puspa yang sangat bangga dengan kotribusi Djarum Foundation dalam mengangkat budaya bangsa.
"Saya memang bangga sekali dengan tempat ini. Ada anak muda yang mau berbuat sesuatu untuk bangsa. Semoga akan lahir galeri indonesia kaya di tempat lain juga se-Indonesia," ungkap Titiek Puspa.
Renita berharap agar ruang publik ini bisa terus berkontribusi untuk bangsa.
"Mudah mudahan Galeri Indonesia Kaya bisa bermanfaat untuk banyak pihak. Kedepannya kita ingin punya tempat yang lebih besar. Dan kita ingin menampilkan seniman-seniman baru dari generasi muda. Sehingga banyak orang yang bisa merasakan manfaatnya," ujarnya.
Bagi Anda yang ingin menikmati pertunjukan seni Indonesia, bisa mendaftarkan secara online di www.indonesiakaya.com.
Berita Terkait
-
Tampil di Pertunjukan Seni Musik dan Tari "Suara Harmoni Kalimantan", Oppie Andaresta Ungkap Perasaannya
-
Rayakan Keberagaman Melalui Pementasan Cerita Indonesia Bareng Sivia dan Wishnu Dewanta
-
Gandeng Ary Kirana, Pertunjukan "Kuntilanak Mangga Dua" Kelompok Sandiwara Miss Tjitjih Sukses Hibur Penikmat Seni
-
Hadir dengan Wajah Baru, Galeri Indonesia Kaya Suguhkan Lagi Panggung Budaya untuk Penikmat Seni
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
4 Fakta BTS Comeback Maret 2026, Konsep Album Baru dan Sinyal Tur Dunia
-
Wardatina Mawa Koar-Koar Soal Zina, Pihak Inara Rusli Kasih Peringatan
-
Ungkap Sulitnya Jadi Janda, Aura Kasih Mau Cari Suami yang Pandai Mengaji
-
Hyun Bin Ungkap Kisah di Balik Karakter Baek Ki Tae di Drakor Made in Korea
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual
-
Gara-Gara Ini, Jung Woo Sung Sempat Ragu Ambil Peran di Drakor Made in Korea
-
Raih 10 Juta Penonton, Skenario Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Ditulis Hanya dalam Waktu 3 Hari?
-
6 Plot Hole di Drama Cashero Bikin Penonton Garuk Kepala, Logis Gak Sih?
-
Sinopsis Scream 7: Teror Ghostface Kembali, Putri Sidney Jadi Target Utama