Suara.com - Indonesia patut berbangga. Sebab, film Marlina The Murderer in Four Acts garapan sutradara Mouly Surya akan ikut meramaikan Cinefondation L’Atelier di Cannes Film Festival pada 11-22 Mei mendatang.
Cinefondation L’Atelier merupakan ajang seleksi untuk menerima dukungan dalam produksi film bagi para sineas di seluruh dunia. Film Mouly Surya menjadi satu-satunya yang terseleksi dari Asia Tenggara pada tahun ini.
"Semoga berita ini menjadi awal yang baik untuk proyek kami ke depannya," kata produser Fauzan Zidni dalam keterangan resminya kepada suara.com, Selasa (8/3/2016).
Sementara produser Rama Adi mengatakan kesempatan ini akan dimaanfaatkan untuk mencari mitra ko-produksi Internasional. Selain itu, Cinefondation L’Atelier memberikan kesempatan kepada sineas terpilih untuk mencari sales agent dan distribusi internasional.
"Setelah APM di Busan, proyek Marlina diberi jalan lagi untuk mencari mitra ko-produksi internasional di Cannes," ujar Rama.
Film garapan Mouly sebelumnya masuk seleksi Asian Project Market (APM) di Busan International Film Festival 2015 dan telah terpilih sebagai salah satu penerima Next Masters Support Program dari ajang Talents Tokyo 2015.
Cerita film garapan Mouly ini ditulis oleh Garin Nugroho. Film diproduksi berkat kerjasama Cinesurya Pictures dengan Kangina Pictures.
Adapun 14 film lain yang terseleksi antara lain Abou Aleila (Amin Sidi-Boumediène, Algeria), La Cordillera (Santiago Mitre, Argentina), Tantas Almas (Nicolás Rincón Gille, Colombia), Ni dieux ni maîtres (Eric Cherrière, (Prancis), Memories and My Mother (Aditya Vikram Sengupta, India), Daoud’s Winter (Koutaiba Al Janabi, Irak), Death In Bed (David Volach, Israel), Sow The Wind (Danilo Caputo, Italia), Femme Fatale (Kyoko Miyake, Japan), The Whole-Timers (Bibhusan Basnet & Pooja Gurung, Nepal), Animas (José Ortuño, (Spanyol), My Favorite Fabric (Gaya Jiji, Syria), Iguana Tokyo (Kaan Müjdeci, Turki), dan The Boarding School (Rezan Yeşilbaş, Turki).
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Jordi Onsu Sudah 3 Tahun Tak Bicara dengan Ruben Onsu: Komunikasi Diblokir!
-
Jordi Onsu Ogah Bertemu Mak Ifah, Khawatir Ibunya Ngamuk dari Kubur
-
Curhatan Samuel Christ Soal Istri Suka Bangun Siang Disorot, Langsung Klarifikasi Setelah Viral
-
Vokal Kritik Pemerintah, Ekspresi Fedi Nuril saat Fadli Zon Berpidato di FFI 2025 Viral
-
Ariana Grande Idap Salah Satu Virus Mematikan, Mendadak Batal Hadiri Acara
-
Sebut Batik dari Malaysia ke Ariana Grande, Aisha Retno 'Penyanyi Berdarah Indonesia' Klarifikasi
-
Promo Nonton Film di CGV untuk Pelanggan Telkomsel Hari Ini, Beli Tiket Cuma Rp10 Ribu
-
Pengakuan Kocak Raisa Usai Viral Lari Hindari Wartawan di AMI Awards: Takut Ditanya-tanya
-
Dua Kali Sabet Piala Citra, Ringgo Agus Rahman Bicara Honor Akting
-
Perjalanan Fatima Bosch Jadi Miss Universe 2025: Walkout karena Dihina 'Bodoh'