Suara.com - Aktor Mark Salling, yang berperan sebagai seorang atlet yang berubah profesi menjadi penyanyi dalam serial TV "Glee", pada Jumat (3/6/2016), mengaku tidak bersalah atas tuduhan menerima dan memiliki video pornografi anak, kata pihak berwenang.
Salling yang berusia 33 tahun menyerah kepada pihak berwenang di pengadilan federal di pusat kota Los Angeles. Thom Mrozek, juru bicara Kantor Kejaksaan AS untuk wilayah LA mengatakan Salling menyatakan tidak bersalah atas dua tuduhan yang dikenakan padanya.
Pengacara Salling tidak dapat segera dihubungi untuk memberikan komentar pada Jumat sore. Mrozek mengatakan Salling kemungkinan akan dibebaskan pada Jumat dengan jaminan 150.000 dolar. Persidangan dijadwalkan pada 12 Juli.
Pengadilan federal menuduh Salling telah menerima dan mepemiliki pornografi anak. Tuduhan ini berawal dari penangkapannya oleh polisi Los Angeles dan agen federal pada 29 Desember 2015. Dia dibebaskan dengan jaminan sebesar 20.000 dolar dan pada mulanya diharapkan diajukan ke persidangan di pengadilan Los Angeles County.
Kantor Kejaksaan AS tersebut mengatakan bahwa sebagai akibat dari penyelidikan, kasus itu diserahkan kepada jaksa federal.
Tuduhan terhadap aktor itu fokus pada foto dan tiga video pornografi anak yang menggambarkan gadis-gadis muda, kata jaksa. Kedua tuduhan masing-masing diancam hukuman maksimum 20 tahun di penjara federal.
Di acara televisi Fox "Glee" yang tayang pada 2009 hingga 2015, Salling berperan sebagai Puck, seorang anak pelaku perundungan dan atlet sepak bola yang menunjukkan sisi lembut ketika ia bergabung dengan klub Glee di sekolahnya. (Antara/Reuters)
Berita Terkait
-
Bejat, Eks Wasit Premier League David Coote Masuk Bui atas Kasus Pornografi Anak
-
Tribute to Glee Concert: Rayakan Musik, Mimpi, dan Kebersamaan di Homecoming Party
-
Saksikan, "Tribute to Glee Concert: Homecoming Party": Selebrasi Musik Ikonik Generasi 2000-an
-
Berawal dari DM Instagram, Jeje Soekarno Minta Ikut Tampil di Konser Tribute to Glee
-
Sukses Besar Tahun Lalu, Konser Tribute to Glee Kembali Digelar dengan Skala Lebih Megah
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Bukan Horor Biasa, Penunggu Rumah: Buto Ijo Hadirkan Ketegangan yang Ramah Anak dan Keluarga
-
4 Artis Ungkap Kisah Hidup Lewat Buku, Jauh Sebelum Aurelie Moeremans
-
Profil Becky Armstrong, Nanno Baru di Girl from Nowhere: The Reset
-
Keluar dari Zona Nyaman, Judika Jelajahi Nuansa Folk Lewat Lagu "Terpikat Pada Cinta"
-
Eksplorasi Tabu dan Misteri di Bercinta dengan Maut, Hadirkan Maxime Bouttier hingga Teuku Rassya
-
Film India Haq Dinilai Mirip Kasus Inara Rusli, Bisa Ditonton di Netflix
-
Mengenal Deviana Mulyadi, Istri Kak Seto yang Jarang Tersorot
-
Wajib Tahu! Rekap Film 28 Years Later Sebelum Nonton The Bone Temple
-
Sinopsis The Art of Sarah, Lee Jun Hyuk Selidiki Kehidupan Shin Hae Sun yang Penuh Teka-teki
-
Kasus Aurelie Jadi Pemicu, Kak Seto Dituding Child Grooming Gara-Gara Usia Istri