Suara.com - Jelang Pilkada DKi Jakarta putaran kedua 19 April mendatang, musisi Ahmad Dhani makin getol bercuit miring soal Gubernur Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Tes ini diunggah suami penyanyi Mulan Jameela itu di akun media sosial Facebooknya.
Di situ, Ahmad Dhani memosting video YouTube soal berita Ahok yang pernah meneriaki seorang ibu dengan sebutan maling dengan bubuhan caption bernada nyinyir.
"Tes Kejiwaan Ahok
By Ahmad Dhani
Tes Kejiwaan ini hanya bisa dilakukan kepada 10 laki-laki.
Kalau mau lebih serius bisa kepada 100 laki-laki bahkan lebih.
1. Mungkin Anda
Memaki,
Menghardik,
Meneriakkan kata "Maling!"
Kepada seorang ibu tua?
Semua Laki-laki "Normal" niscaya
menjawab tidak.
Laki-laki Ahoker akan "Abstain"
Laki-laki yang "Tidak Normal" akan mencari alasan apa saja untuk menghalalkan perbuatan tersebut
Demikianlah tidak perlu dikoreksi," tulis Dhani.
Sebelumnya, paling anyar AHmad Dhani menyinggung kasus pidana penodaan agama Ahok yang sedang bergulir di Pengadilan Negeri Jakarta Utara. Ahmad Dhani menanggapi soal opini yang berkembang terkait memisahkan persoalan agama dengan negara yang sedang dihadapi Ahok saat ini.
Baca Juga: Surat Ahmad Dhani Buat Inul: Nul, Habib Rizieq Itu Punya Reputasi
"Agama di pisahkan dari Negara? Artinya kita hukum Ahok pake cara agama??? Lebih Ringkes. #ADP," tulis Ahmad Dhani di akun Instagramnya.
Di cuitan sebelumnya, lelaki berkepala plontos yang keok dalam Pilkada Bupati ini menyatakan jika agama dan negara tak bisa dipisahkan. Artinya, menurut dia itu sama saja tak mengindahkan sila pertama Pancasila.
"Agama dipisahkah dari Negara... Sila Pertama Pancasila di buang? pasal 29 di buang? Situ ok?? #ADP," cuitnya lagi.
Sebelumnya, Ahmad Dhani klaim akan terus memuat cuitan provokatif di akun Twitter-nya. Dirinya punya alasan sendiri soal ini.
"Iya saya selalu menebar kebencian di twit saya, saya benci maling, pemerkosa, dan penista agama," kata Ahmad Dhani saat ditemui di kawasan Cikajang, Kebayoran, Jakarta Selatan, Kamis (23/3/2017).
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Terbang Jauh ke Pedalaman Asmat, Cinta Laura Soroti Ketimpangan Pendidikan di Indonesia Timur
-
Cuma di TikTok Bisa Lihat Cinta Laura Tak Serius
-
Alasan Syifa Hadju Jarang Pakai Cincin Tunangan dari El Rumi, Ternyata Karena Takut Hal Ini
-
Perbaiki Kesehatan Mental, Jennifer Coppen Mau Hijrah ke Eropa
-
Selamat, Alyssa Daguise Umumkan Hamil Anak Al Ghazali
-
Debut Album Nanda Prima Dibidani Roby Geisha, Singel Gacoan Angkat Tema Psyco Romantic
-
AMI Awards 2025: Lagu Daerah Bukan Sekadar Niche, tapi Kualitas
-
Menang TikTok Awards 2025, Fuji Curhat Suka Duka Jadi Kreator Konten: Kadang Tertekan
-
Hidup Berubah Drastis Berkat TikTok, Jennifer Coppen Akui Popularitas Baru Bawa Konsekuensi
-
Rujuk, Fahmi Bo Bakal Menikahi Mantan Istrinya Besok