Suara.com - Gus Anom selama ini digadang-gadang dekat dengan beberapa artis yang menyandang status janda dan sedang memiliki masalah dalam hidupnya. Sebut saja Kristina, Eddies Adelia, Tommy Kurniawan dan banyak lagi.
Ternyata kedekatan itu bukan tanpa sebab. Gus Anom mengaku merangkul artis-artis yang sedang bermasalah itu untuk diajak melakukan hal positif. Pasalnya selama ini, ustadz, ulama, juga selebritis, kerap dikenal dengan hal negatif.
"Iya, sebut saja ada artis ketangkep narkoba, ustadz poligami. Rata-rata yang terjerumus itu sedang memiliki masalah. Makanya saya mau buktiin, (bahwa) masih ada ustadz dan artis yang melakukan kegiatan positif," kata Gus Anom di rumahnya, kawasan Cibubur, Jakarta Timur, baru-baru ini.
Gus Anom memang sengaja kali pertama menggelar pengajian di rumahnya di Jakarta. Alasannya jelas agar jamaah yang hadir, baik dari masyarakat umum maupun artis, lebih banyak.
"Iya, ini pertama kali digelar di Jakarta. Saya biasanya di luar kota. Alhamdulillah yang hadir banyak, melebihi ekspektasi. Artis kan banyak penggemarnya. Ya, kita harap para penggemarnya itu juga jadi mau ikut ngaji seperti idolanya," ucapnya.
Dalam pengajian yang berlangsung kali ini, beberapa selebritis yang hadir antara lain adalah Tommy Kurniawan, Eddies Adeli dan Cut Meyriska. Juga ada Inggrid Kansil, Bella Shofie, Adelia Pasha, Said Bajuri, Ricky Perdana, Fairuz A Rafiq, Devy Rusdi, Muzdalifah, dan banyak lagi. Pengajian ini pun diramaikan sejumlah rekan dari media hiburan.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
Terkini
-
Dituding Keruk Harta Farel Prayoga Rp10 Miliar, Sang Ayah Beberkan Aset di Kampung
-
Datang ke Sidang Narkoba, Baju Serasi Ammar Zoni dan Pacar Curi Atensi
-
Tak Tahan Difitnah Habiskan Duit Anak, Ayah Farel Prayoga Adukan Sang Manajer ke Mabes Polri
-
Jejak Digital Aurelie Moeremans Speak Up ke Media Soal Roby Tremonti Lakukan KDRT Viral Lagi
-
Selain Roby Tremonti, Siapa Saja Sosok Nyata di Balik Nama Samaran Buku Aurelie Moeremans?
-
Korban Timothy Ronald Buka Suara: Dijanjikan Profit 500 Persen Malah Rugi hingga Rp3 Miliar
-
Pembelaan Seto Mulyadi Usai Dituding Pernah Abaikan Kasus Child Grooming Aurelie Moeremans
-
Cinta Laura Kagum dengan Aurelie Moeremans yang Berani Bersuara Lewat Broken Strings
-
Ternyata Ini Alasan Roby Tremonti Klarifikasi saat Memoar Broken Strings Aurelie Moeremans Viral
-
LMKN Buka Suara Usai Dilaporkan ke KPK soal Dana Royalti Rp14 Miliar