Suara.com - Kabar retaknya pernikahan Nikita Mirzani dengan Dipo Latief sepertinya bukan isapan jempol semata.
Terbukti, Laura Meizani atau Lolly, anak sulung Nikita dari pernikahan sebelumnya kabur ke Komnas Perlindungan Anak. Lolly kabur lantaran sang bunda dan Dipo bertengkar.
Ketua Umum Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA) Arist Merdeka Sirait, saat dihubungi Kamis (31/5/2018) mengatakan bahwa karena masalah keluarga, anak Nikita Mirzani terpaksa mengadu ke Komnas PA.
Acara televisi menjadi saksi pertemuan kembali pedangdut Dewi Perssik dan suaminya Angga Wijaya.
Sejak kisruh rumah tangganya diumbar di media sosial memanas, penyanyi dangdut Dewi Perssik dan suaminya selama beberapa waktu belakangan, akhirnya kedua insan ini dipertemukan di sebuah acara talkshow, Rabu (30/5/2018) kemarin.
Di acara itu, Angga Wijaya dihadirkan sebagai bintang tamu kejutan. Dengan menangis, pedangdut ini akhirnya bisa memaafkan Angga yang mengaku secara langsung kepada Dewi Perssik.
Namun ketika rekaman ini diunggah di akun instagram gosip, sebagian besar warganet mencap bahwa tayangan ini, juga cerita-cerita tentang pertengkaran mereka yang berlarut-larut ini settingan belaka.
Kabar Raffi Ahmad dipecat dari program Pesbukers juga tengah jadi sorotan publik. Dua hari belakangan, suami Nagita Slavina itu memang tak nampak memandu acara tersebut.
Seperti diketahui, penanggung jawab acara TV dimana Raffi menjadi hostnya ini mengunggah postingan bernada sindiran pedas yang diduga ditunjukkan kepada Raffi Ahmad yang absen saat itu karena sakit namun tampil di acara TV lainnya pada saat yang sama.
Baca Juga: Nikita Mirzani Dituduh Pukuli Anaknya Hingga Berdarah
Ketiga berita tadi masuk dalam rangkuman lima berita artis terpopuler sepanjang pekan ini.
Berikut ulasannya.
1. Nikita Mirzani - Dipo Latief Ribut, Anak Kabur ke Komnas Anak
Kabar tak harmonisnya pernikahan Nikita Mirzani dengan Dipo Latief sepertinya bukan isapan jempol semata.
Terbukti, Laura Meizani atau Lolly, anak sulung Nikita dari pernikahan sebelumnya kabur ke Komnas Perlindungan Anak. Lolly kabur lantaran sang bunda dan Dipo bertengkar.
"Iya ada anak kabur bernama Lolly. Dia mengaku anaknya Nikita Mirzani. Ada saudaranya yang nganterin ke Komnas Anak. Saudaranya bilang 'Nikita ada permasalahan dalam rumah tangga'," kata Ketua Umum Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA) Arist Merdeka Sirait, saat dihubungi Kamis (31/5/2018).
Menurut Arist, Lolly yang kini berusia 11 tahun itu kabur ketika Nikita Mirzani sedang bertengkar dengan Dipo.
"Jadi lolly kabur dan saudaranya anterin ke Komnas Anak. Benar sih langsung diantar ke Komnas Anak. Kemudian kita inapkan dan cari masalahnya," ujar Arist.
Seperti apa kelanjutannya?
2. Rujuk Dengan Suami Dituduh Settingan, ini Kata Dewi Perssik
Sejak kisruh rumah tangganya mencuat, penyanyi dangdut Dewi Perssik dan suaminya, Angga Wijaya akhirnya dipertemukan di sebuah acara talkshow di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Rabu (30/5/2018) kemarin.
Di acara itu, Angga Wijaya dihadirkan sebagai bintang tamu kejutan. Di situ, Angga meminta maaf secara langsung kepada Dewi Perssik lantaran telah melakukan kesalahan.
Televisi menjadi saksi pertemuan mereka berdua. Terlihat Angga sang suami berulang kali minta maaf dengan Dewi, namun sang diva Dangdut ini tetap acuh.
Sampai akhirnya Dewi pun tak tahan lalu ia menangis di pelukan sang suami. Suara piano romantis mengalun mengiringi akurnya mereka berdua.
Yang uniknya, usai 'segmen' minta maaf dan tangis-tangisan kelar, pedangdut yang beken dengan 'goyang gergaji' ini pun kembali bergoyang dan bernyanyi. Bahkan ia tak segan menggoyangkan bokongnya di depan suami.
Apa yang membuat warganet melihat ini hanya sekadar settingan belaka? Dan apakah komentar Dewi Perssik tentang ini?
3. Kabar Dipecat Pesbukers, Begini Penjelasan Raffi Ahmad
Isu Raffi Ahmad dipecat dari Pesbukers menjadi salah satu isu paling hangat dalam beberapa hari terakhir. Gara-gara unggahan Otis Hahijary, banyak yang menduga kalau nasib Raffi Ahmad di Pesbukers berakhir.
Ayu Ting Ting, salah satu pengisi acara Pesbukers angkat bicara soal isu pemecetan Raffi. Ayu menegaskan hubungan Raffi dan Pesbukers masih baik-baik saja.
Senada dengan Ayu Ting Ting, Raffi Ahmad membantah dirinya telah dipecat dari program komedi Pesbukers. Suami Nagita Slavina itu, dia tidak merasa dipecat dari program tersebut.
Namun pernyataan berbeda disampaikan sahabat Raffi Ahmad, Ruben Onsu. Menurut suami Sarwendah itu, Raffi Ahmad memang kini sudah tak lagi syuting Pesbukers. Mengenai permasalahannya sendiri, Ruben enggan banyak bicara.
Seperti diketahui, Otis Hahijary yang juga bertanggung jawab terhadap Pesbukers mengunggah postingan bernada sindiran pedas yang diduga ditunjukkan kepada Raffi Ahmad.
"Sehat si program TV sebelah, Eh sakit di Pesbukers. Disiplin adalah nafas ANTV," demikian unggahan Otis.
Benarkah Raffi Ahmad dipecat?
4. Lucinta Luna Terancam 6 Tahun Bui
Polres Manokwari akan menjerat penyanyi dangdut Lucinta Luna dengan pasal berlapis terkait kasus penghinaan kota Manokwari, Papua.
Lucinta diduga melanggar UU Nomor 11 Tahun 2008, tentang Informasi dan Transaksi Elektronik.
Seperti dikutip Kabarpapua.com-jejaring berita Suara.com, Lucinta Luna dikenai pasal 28 ayat 2 UU ITE berbunyi setiap orang dengan sengaja dan tanpa hak menyebarkan informasi yang ditujukan untuk menimbulkan rasa kebencian atau permusuhan individu dan/atau kelompok masyarakat tertentu, berdasarkan atas suku, agama, ras dan antar golongan (SARA).
Bagaimana tanggapan Lucinta Luna?
5. Millen Cyrus Terlibat Prostitusi Online?
Selebgram Millendaru alias Millen Cyrus dikabarkan terlibat prostitusi online. Gosip ini Ini meruyak setelah nama, foto, dan nomor hape diduga miliknya terlampir di salah satu situs prostitusi online.
Gerah dengan gosip dirinya terlibat prostitusi online, keponakan penyanyi Ashanty itu pun berikan klarifikasi melalui media sosial.
Dalam klarifikasinya, lelaki kemayu yang sering berpakaian miripperempaun ini unggah postingan dirinya di salah satu situs pelacuran online. Di situ, terpampang wajahnya mengenakan gaun potongan dada rendah warna hitam, lengkap dengan data usia, domisili, dan nomor handphone.
Tag
Berita Terkait
-
Tampil Trio Bareng Dewi Perssik dan Rina Nose, Wika Salim Bongkar Rahasia Kekompakan di Panggung
-
Lagi Dipenjara, Nikita Mirzani Masih Bisa Ledek Richard Lee yang Kini Jadi Tersangka
-
Richard Lee Diperiksa Polisi, Dokter Detektif Mendadak Muncul di Polda Metro Jaya Tuntut Penahanan
-
Betrand Peto Akui Ruben Onsu Kesulitan Bertemu Thalia dan Thania
-
Pilih Rayakan Natal Bareng Ruben Onsu, Betrand Peto Jaga Jarak dengan Pacar Sarwendah?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Kisah Pahit Naura Ayu Diremehkan Mantan Artis Cilik di Awal Karier, Membekas Sampai Sekarang
-
Nicholas Saputra Turun Langsung Salurkan Bantuan di Aceh, Tompi Disindir Netizen
-
Pernikahan Darma Mangkuluhur Jadi Sorotan, Brian McKnight Muncul sebagai Kejutan untuk Sang Ibu
-
Diduga Bela Timothy Ronald, Hotman Paris Sebut Ribuan Dosen Bisa Dipenjara!
-
Dikaitkan dengan Buku Aurelie, Roby Tremonti Nangis-Nangis Minta Diundang ke Podcast Denny Sumargo
-
Astrid Tiar Semprot Inara Rusli Soal Deadline Status ke Suami Orang: Minta Maaf, Bukan Ngelunjak!
-
Banyak Rumah Produksi Mau Angkat Buku Broken Strings ke Layar Lebar, Aurelie Moeremans Kaget
-
Andien Ungkap Trauma Masa Lalu Usai Membaca Buku 'Broken Strings' Aurelie Moeremans
-
Ceritanya Viral, Begini Cara Beli Buku Fisik Broken Strings Karya Aurelie Moeremans
-
Mengenal Sosok Tata Cahyani: Mantan Menantu Soeharto yang Kini Jadi Mertua DJ Patricia Schuldtz