Suara.com - Perseteruan ibu dan anak bisa dialami siapa saja, termasuk dari kalangan artis. Penyebab mereka sampai akhirnya bertikai pun beragam.
Bahkan, tak jarang si artis mendapat cap sebagai anak durhaka oleh orangtuanya sendiri.
Liputan Khusus Suara.com edisi kali ini memang membahas perseteruan artis dan orangtuanya sampai dicap sebagai anak durhaka.
Kami mencatat ada Eza Gionino, Juwita Bahar, dan Barbie Kumalasari. Seperti apa cerita lengkap mereka, simak berikut ini:
1. Eza Gionino
Eza Gionino menjadi salah satu artis yang berkonflik dengan ibundanya, Ruch Gaya. Ruch bahkan tak segan menyebut Eza sebagai anak durhaka.
Pemicu konflik mereka terkait rencana pernikahan Eza dan Meiza Aulia. Ruch tak memberi lampu hijau atas hubungan itu.
Puncaknya, Eza minggat dari rumah dengan berharap sang bunda memberikan restu. Tapi upaya itu malah berbuah tuduhan sebagai anak durhaka. Ruch menilai Eza lebih memilih Meiza ketimbang dirinya.
"Jadi saya bilang itu anak durhaka, karena lebih berat ke Eca daripada mamanya," kata Ruch kepada Suara.com.
Baca Juga: Selamat! Tasya Kamila Resmi Jadi Istri Randi Bachtiar
Ruch kesal mengapa Eza sampai nekat kabur dari rumah. Dia merasa tak dihargai sebagai ibu dan orang yang sangat berjasa terhadap kariernya di panggung hiburan.
"Dia (Eza) bisa jadi artis karena siapa? Saya yang antar dia ke Aneka (majalah), dia dikarantina kita selalu antar makan. Sampai makan nasi basi. Sudah terlalu dalam bikin sakit hati," ujarnya.
Di kesempatan terpisah, Eza tak terima disebut sebagai anak durhaka. Dia punya definisi sendiri soal anak durhaka.
"Konotasi durhaka, menurut saya, saya usir ibu saya dan semua orang dari rumah dan saya hidup dengan keinginan saya sendiri. Itu baru saya durhaka," kata Eza.
Lagipula, Eza melanjutkan, kepergiannya dari rumah sama sekali bukan untuk meninggalkan sang bunda. Barang-barang yang dibawa juga tak banyak.
"Saya minta driver saya buat angkat televisi di kamar saya, sudah itu saja, nggak lebih. Yang saya bawa hanya baju untuk kerja dan televisi untuk menenangkan pikiran saya," ucap dia.
Dalam 'pelariannya' itu Eza nekat menikahi Meiza pada 6 Juli 2018. Pernikahan mereka berlangsung sederhana di kawasan Cibubur, Jawa Barat.
Pernikahan itu belum juga direstui oleh Ruch. Tapi Eza setidaknya masih bisa sedikit bernapas lega karena sang ayah hadir di pernikahannya.
Sampai saat ini, konflik Eza dan sang bunda belum juga berakhir.
[Ismail]
Berita Terkait
-
Pecah Telur! 10 Aktor Perdana Menang Golden Globe Awards
-
Ammar Zoni Ditanya Jaksa Apakah Pernah Isap Ganja di Penjara, Jawabannya Disorot
-
Kabar Duka, Ayah Jihoon TWS Meninggal Dunia
-
Hotman Paris Sebut Ada Podcaster Jago Selingkuh, Doktif: Inisial DRL
-
Jeremiah Lakhwani Update Hasil Interview WWE, Galau Gegara Diminta Pindah ke Amerika
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Masih Berlaku! Promo Tiket Film Horor Alas Roban Beli 1 Gratis 1 di m.tix
-
5 Film yang Mengungkap Soal Child Grooming, Tonton Sebelum Terlambat!
-
Hesti Purwadinata Diancam Roby Tremonti, Desta Beri Kode Pasang Badan
-
Duit Korban Bukan Digelapkan Suami Boiyen, Tapi Risiko Investasi
-
Meski Diancam Roby Tremonti, Hesti Purwadinata Terus Dukung Aurelie Moeremans
-
Ucapan Jadi Kenyataan, Eva Manurung Pernah Sumpahi Virgoun dan Inara Rusli Cerai
-
Eva Manurung Akui Pacaran dengan Brondong Hanya Settingan, Demi Pasang Badan untuk Virgoun
-
Roby Tremonti Desak Aurelie Moeremans Bongkar Identitas Sosok Bobby di Memoar Broken Strings
-
Alasan Aurelie Moeremans Tulis Broken Strings, Berdamai dengan Masa Lalu yang Pahit
-
Ciri-Ciri Pelaku Grooming Menurut Psikolog, Dikaitkan dengan Sosok Bobby di Memoar Broken Strings