Suara.com - Pernikahan Habib Usman bin Yahya dan Kartika Putri disambut baik oleh anak Habib Usman dari pernikahan terdahulunya, Syarifah Syahra Tusalwa. Anak perempuan itu memuji kepribadian ibu sambungnya di depan 8 ribu pengikut di Instagram.
Awalnya, Syarifah mengunggah potret kebersamaan dirinya dengan sang ayah, kedua adiknya, dan Kartika Putri, Selasa (4/9/2018). Presenter yang kerap menggunakan logat Tegal itu menggunakan busana senada dengan Habib Usman yang bersanding di sebelahnya.
Melalui keterangan foto terungkap bahwa Syarifah memanggil Kartika Putri dengan sebutan Bunda. "Alhamdulillah Bundaaaaaaaaa Abaaaaaaaaa," tulis Syarifah, lengkap dengan emotikon jatuh cinta.
Tak sampai di situ, Syarifah juga membalas beberapa tanggapan warganet di kolom komentar. Salah satunya yang datang dari pemilik akun @afrailamia, "Alhamdulillah yaa ipeh,, bundanya murah senyum."
Syarifah Syahra Tusalwa lantas mengungkap kepribadian Kartika Putri yang bikin dirinya terkagum-kagum. "@afrailamia alhamdulillah murah hati juga," ungkap Syarifah yang lantas membubuhkan emotikon tersenyum.
Syarifah juga membalas ucapan @samsrock_41 yang berkata, "Selamat ya punya bunda baru... Yg sayang ya ma bundanyaaaa." Rupanya, Syarifah tak ragu mengutarakan perasaannya pada wanita yang baru memasuki kehidupannya tersebut.
"@samsrock_41 alhamdulillah sayang bangeeeeddddd," tulis Syarifah.
Teka-teki pernikahan Kartika Putri akhirnya terungkap setelah Habib Usman mengkonfirmasi langsung kabar tersebut melalui Instagram pribadinya. Namun, belum diketahui di mana dan kapan pernikahan itu dilangsungkan.
Berita Terkait
-
Anthony Xie Tak Mau Bantah, Warganet Makin Yakin Rumah Tangga dengan Audi Marissa Bermasalah
-
Anwar BAB Umumkan Pernikahan, Siapakah Calon Istrinya?
-
Mengenal Rully Anggi Akbar, Dosen dan Praktisi F&B yang Menikahi Boiyen
-
Susul Boiyen, Anwar BAB Mantap Nikahi Perempuan Berhijab Usai Lebaran
-
Sosok Helwa Bachmid, Model 22 Tahun yang Nikah Siri dengan Habib Bahar
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
6 Fakta Menarik Jodoh 3 Bujang yang Bikin Jadi Raja di Netflix
-
Hotman Paris Ledek Firdaus Oiwobo yang Diminta Copot Toga oleh Hakim MK
-
Top 5 Serial Netflix Hari Ini: Drama Korea Mendominasi, Serial Indonesia Bertengger di Tiga Besar
-
Sinopsis The Hunger Games: Sunrise on the Reaping, Ungkap Asal-usul Haymitch Abernathy
-
Film Dukun Magang: Ketika Logika Mahasiswa Skeptis Terpaksa Berguru pada Ilmu Gaib
-
7 Drama Kim Woo Bin, Aktor yang Siap Menikah dengan Shin Min Ah
-
5 Rekomendasi Drakor Populer Tentang Balas Dendam, Terbaru Taxi Driver 3 Tayang Hari Ini
-
Review Film Wicked: For Good, Penutup Manis yang Kadang Terasa Kurang Bumbu
-
SinopsisThe Hunger Games: Sunrise on the Reaping, Ungkap Asal-usul Haymitch Abernathy
-
Backtrace: Upaya Sylvester Stallone Mengungkap Perampokan Misterius, Malam Ini di Trans TV