Suara.com - Meski terjadi silang pendapat para penggemar Queen yang menyaksikan film biopic Bohemian Rhapsody, di mana mereka menyatakan Sacha Baron Cohen (pemeran Borat Sagdiyev) lebih tepat memerankan sosok sang frontman Freddie Mercury, dibandingkan Rami Malek, personel band Queen memiliki pandangan berbeda.
Brian May, gitaris Queen menyatakan bahwa aktor Amerika Serikat, Rami Malek lebih mengena untuk tampil dalam film biopic Bohemian Rhapsody, sekaligus mesti dianugerahi piala Academy Awards alias Oscar.
Kepada The Guardian, lelaki yang sampai kini mempertahankan rambut panjangnya (sangat khas di kalangan para rocker) itu menyatakan, proses pencarian sosok dengan kemampuan menjiwai sosok Farrokh Bulsara alias Freddie Mercury bukanlah persoalan mudah.
Sacha Baron Cohen memang sudah dipersiapkan untuk membawakan peran ini, sampai terjadi perbedaan pandangan artistik dan gagal di tengah jalan.
"Pendek kata, projek pembuatan film Bohemian Rhapsody totalnya berjalan sampai sepuluh tahun," tandasnya.
Akan halnya penampilan Rami Malek, Brian May menyatakan pujian. Demikian dilansir kantor berita Antara dari AceShowbiz (26/11/2018). Ia tidak sebatas terkesan, akan tetapi mengungkapkan kepada para juri Oscar, agar memberikan penghargaan atas akting bintang Hollywood yang sebelumnya bermain di film seri Amerika Serikat, Mr. Robot.
"Ia luar biasa," tukas musisi berusia 71 yang bertindak sebagai konsultan kreatif dan musik di film Bohemian Rhapsody itu, kepada Classic Rock.
"Rasanya tidak salah bila ia masuk daftar nominasi, dan meraih kemenangan. Ia mampu memerankan Freddie sampai kepada titik, di mana kita bahkan mulai menganggapnya sebagai Freddie. Ini benar-benar luar biasa," tandas musisi berlatar belakang akademis astrofisika sekaligus pemerhati satwa yang mulai langka di Britania Raya.
Sementara bagi Rami Malek sendiri, mendapatkan peran sebagai Freddie Mercury benar-benar sebuah kebanggaan. Agar menjiwai penampilan keseharian sang penyanyi yang memiliki "kelebihan" jumlah gigi atas, ia dibuatkan gusi dan gigi khusus dari bagian properti.
Baca Juga: Ahok: Saya Pasti Akan Masuk PDIP
"Saat-saat shooting Bohemian Rhapsody, bila tak menggunakan gusi dan gigi khusus itu, saya merasa ada yang kurang," kisah Rami Malek di hadapan Ellen DeGeneres dalam talkshow The Ellen Show.
"Ketika shooting berakhir, saya pun menyepuhnya dengan logam serta menyimpannya sebagai kenang-kenangan," imbuhnya seraya meraih kantong jaket dan menunjukkan di hadapan pemirsa.
Jadi, bila perdebatan masih berlangsung, antara Rami Malek atau Sacha Baron Cohen untuk film biopic Bohemian Rhapsody, dengarkan saja kekaguman Brian May, yang sudah pasti mengenal sosok sang frontman Freddie Mercury begitu dekat.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Beda Sikap dengan Ruben Onsu, Jordi Onsu Murka Diminta Temui Tante: Jangan Sok Akrab
-
Ahmad Dhani: Kesuksesan Dewa 19 Cuma Kebetulan
-
Rizal Nyaris Tinggalkan Armada Demi Proyek Supergrup, Berubah Pikiran Usai Salat Tahajud
-
Stres Jadi Produser Film Sampai Mimisan, Baim Wong Menangis Saat Salat: Gila, Nggak Enak Banget Ya
-
Bukan untuk Diet, Ternyata Ini Alasan Baskara Mahendra Pilih Jadi Vegetarian
-
Sering Usil, Fadil Jaidi Ungkap Momen Pak Muh Marah Besar Gara-Gara Candaan Berbahaya
-
Helwa Bachmid Ungkap Derita yang Dialami Saat Mengandung Anak Habib Bahar Bin Smith
-
Sarwendah Pamer Dibelikan Mobil Baru Usai Ditagih Debt Collector
-
Gokil! Bonnadol Tampil Fasih Berbahasa Indonesia di Fan Meeting Jakarta
-
Mimpi Besar Atta Halilintar Usai Gaet Legenda Timnas, Kini Incar Kolaborasi dengan Messi dan Ronaldo