Suara.com - Jadwal ketiga pemain film Asal Kau Bahagia, yakni Aliando Syarief, Aurora Ribero, dan Dewa Dayana belakangan ini cukup padat.
Dalam rangka promo film Asal Kau Bahagia, Aliando dan kawan-kawan secara maraton menggelar acara Meet & Greet. Terakhir, mereka melakukannya di salah satu pusat perbelanjaan di Bogor, Jawa Barat.
Ali tak memungkiri cukup lelah menjalani promo film produksi Falcon Picture itu. Tapi ketika melihat wajah-wajah bahagia penggemar, rasa lelah itu, kata dia, langsung hilang.
"Ali ingin memberikan yang terbaik untuk film ini, bukan hanya saat syuting, tapi juga saat promo," kata Ali-begitu Aliando biasa disapa.
"Mereka (fans) adalah teman-teman yang mampu menghilangkan rasa lelah dan jenuh Ali selama promo," ujar dia lagi.
Aurora juga mengatakan hal serupa. Banyaknya fans yang hadir di acara Meet & Greet membuatnya kembali semangat. Fans bagi Aurora sama seperti doping.
"Saya sangat menghargai apa yang telah mereka lakukan buat saya," katanya.
Film Asal Kau Bahagia akan tayang serentak di seluruh bioskop di Indonesia pada tanggal 27 Desember mendatang. Sementara gala premier film ini dilangsungkan di atas kapal pesiar pada 19-21 Desember 2018.
Baca Juga: Bertandang ke Jakarta, Hyoyeon SNSD : Saya Senang Sekali!
Berita Terkait
-
Film Surat ke-8 Angkat Potret Gap Generasi Lewat Akting Aurora Ribero dan Arief Didu
-
Rahasia di Balik Adegan Dewasa Serial Pernikahan Dini Gen Z
-
Richelle Skornicki dan Adegan Dewasa di Pernikahan Dini Gen Z: Antara Akting dan Perlindungan Anak
-
Lakoni Adegan Dewasa dengan Aliando Syarief, Richelle Skornicki Baper
-
Aliando Tegaskan Series Pernikahan Dini Gen Z Bukan Glorifikasi Nikah Muda
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
Terkini
-
Mimpi Jadi Puteri Indonesia Kandas karena Keinginan Pacar: Kisah Kelam Aurelie Moeremans Terungkap
-
Usai Baca Buku Aurelie Moeremans, Feni Rose Ungkap Penyesalan
-
Daftar Lengkap Pemenang Golden Globes 2026, Timothee Chalamet Jadi Aktor Terbaik
-
Jessica Jung Akhirnya Nyanyi Lagu-Lagu SNSD Usai 12 Tahun, Videonya Bikin Mewek
-
Cek Kode Voucher Nonton Film Tuhan Benarkah Kau Mendengarku Pakai M-Tix, Beli 2 Bayar 1
-
Kabar Duka, Ayah Jihoon TWS Meninggal Dunia
-
Tampil Trio Bareng Dewi Perssik dan Rina Nose, Wika Salim Bongkar Rahasia Kekompakan di Panggung
-
Dulu Sempat Tak Ditanggapi, Aurelie Moeremans Kini Lega Isu Grooming Mulai Disadari Banyak Orang
-
Valen dan Mila DA7 Tampil Beda di HUT Indosiar, Jadi Pelayan Kafe Saat Drama Musikal
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga