Suara.com - Kasus prostitusi yang berawal dari Vanessa Angel masih terus berkembang dan menjadi berita yang mendapat perhatian dari warganet.
Malah di pekan ini, episode dari Vanessa Angel semakin menarik. Vanessa misalnya kini telah dijadikan tersangka dalam kasus prostitusi dari Polda Jawa Timur.
Penetapan tersangka dilakukan polisi karena dalam penyidikan ditemukan bukti foto dan video porno dari Vanessa Angel. Artis 27 tahun itu diduga menggunakan foto serta video tersebut untuk memancing para calon kliennya.
Selain itu, juga terungkap fakta kalau Vanessa Angel difasilitasi oleh enam orang mucikari dalam perannya sebagai artis prostitusi.
Selain berita dari Vanessa Angel, masih banyak berita menarik dari dunia Entertainment Suara.com selama sepekan terakhir.
Ada berita duka dari artis senior yang meninggal dunia. Juga ada berita penyanyi yang tersandung kasus narkoba.
Simak berita selengkapnya di sini:
1. Aktor Senior Robby Tumewu Meninggal Dunia
Kabar duka datang dari industri hiburan Tanah Air. Salah satu aktor senior, Robby Tumewu mengembuskan napas terakhir, Senin (14/1/2019) pukul 00.15 WIB.
Hal tersebut diketahui dari akun Twitter @MataRakyatJaka1 yang diketahui merupakan salah satu sanak keluarga mendiang Robby Rumewu.
"BERITA DUKA. Telah wafat Sahabat, Kerabat, Teman, Keluarga kami, Robby Tumewu pada hari Senin 14 Jan 2019 pukul 00.15," tulis akun tersebut.
BACA BERITA SELENGKAPNYA DI SINI
2. Asisten Ditangkap Kasus Narkoba, Ivan Gunawan Segera Diperiksa
Asisten presenter Ivan Gunawan , AJA, ditangkap Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Barat karena diduga terlibat jaringan narkoba jenis kokain .
"Ya benar, kita amankan seorang berinisial AJA di rumah kost Nomor 1A kamar 23, Jalan H Najihun Nomor 1A (Dwijaya) Gandaria Utara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan," kata Kepala Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Erick, Rabu (16/1/2019).
Tersangka AJA ditangkap bersama barang bukti satu paket serbuk kokain, dua paket serbuk MDMA dan dua pil ekstasi.
BACA BERITA SELENGKAPNYA DI SINI
3. Aris Idol Tertangkap Kasus Narkoba
Aris Idol diciduk Sat Resnarkoba Polres Pelabuhan Tanjung Priok terkait kasus narkoba . Aris ditangkap bersama empat temannya di sebuah apartemen di kawasan Jakatrta Selatan.
Hal tersebut dibenarkan oleh Kadi Humas Polda Metro Jaya Komber Pol Argo Yuwono.
"Iya benar (Aris Idol ditangkap terkait kasus narkoba)," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono saat dihubungi, Rabu (16/1/2019).
Sementara pengacara Aris Idol menyatakan kalau kliennya dijebak dan dipaksa pakai sabu.
BACA BERITA SELENGKAPNYA DI SINI
4. Vanessa Angel Menangis Jadi Tersangka Kasus Prostitusi
Aktris Vanessa Angel blak-blakan mengenai perasaannya usai resmi ditetapkan sebagai tersangka kasus prostitusi online . Dia mengaku sangat tertekan.
"Pertama-tama saya mau ngucapkan terima kasih kepada Allah SWT yang masih mau menjaga aku sampai sekarang. Keadaan aku sekarang, aku tertekan," kata Vanessa Angel sambil menangis di kawasan Brawijaya, Jakarta Selatan pada Rabu (16/1/2019).
Perempuan 27 tahun ini bahkan tidak sanggup bertemu orang-orang di luar rumah. Vanessa Angel bilang kasusnya itu bikin trauma.
BACA BERITA SELENGKAPNYA DI SINI
5. Konsumsi Inex dan Sabu, Personel Duo Molek Ditangkap Polisi
Industri hiburan kembali dinodai dengan kabar artis tertangkap kasus narkoba. Kali ini, salah satu personel Duo Molek , Caca, diamankan pihak kepolisian setelah mengonsumsi obat-obatan terlarang.
Hal tersebut dikonfirmasi oleh Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya Kombes Suwondo Nainggolan.
"Awal tangkapan salah satu artis personil Duo Molek inisial CWS alias Caca Duo Molek ," kata Suwondo saat dihubungi wartawan, Senin (14/1/2019).
BACA BERITA SELENGKAPNYA DI SINI
6. Hampir Tertipu, Hafiz Fatih Seferagic Baru Tahu Lucinta Luna Laki-laki
Belakangan tengah ramai berita mengenai kedekatan Lucinta Luna dengan hafiz Alquran asal Amerika Serikat yang populer di Indonesia, Fatih Seferagic . Fatih mengaku baru sadar kalau Lucinta adalah laki-laki.
Semua bermula ketika Lucinta Luna menyampaikan kegeramannya terhadap seorang artis yang ia rahasiakan namanya. Lucinta hanya menyebut, perempuan tersebut adalah artis senior dengan rambut pirang.
Yang bikin Lucinta Luna geram, gara-gara artis tersebut, rencana pertemuannya dengan Fatih Seferagic batal. Padahal menurut Lucinta, dalam waktu dekat Fatih akan berkunjung ke Jakarta untuk menemui dirinya dan mengajarinya mengaji.
BACA BERITA SELENGKAPNYA DI SINI
7. Edric Tjandra dan Venny Chandra Resmi Jadi Suami Istri
Hari ini, Jumat (18/1/2019) menjadi hari yang paling bahagia bagi Edric Tjandra dan Venny Chandra . Keduanya kini telah resmi menjadi pasangan suami istri.
Edric Tjandra dan Venny Chandra menikah di Hotel Mulia, Bali, Jumat (18/1/2019) sore. Pernikahan mereka berlangsung privat dan hanya dihadiri keluarga dan sahabat dekat.
Edric Tjandra mengenakan tuxedo putih dengan celana hitam. Ia masuk ke ruang pernikahan dengan wajah begitu bahagia.
BACA BERITA SELENGKAPNYA DI SINI
8. Pakai Sabu, Mantan Pacar Syahrini Ditangkap Polisi
Selain Aris Idol, di tempat lain polisi juga menangkap mantan kekasih artis Syahrini berinisial HS, karena kasus narkoba .
HS ditangkap bersama tiga rekan lainnya, yakni SN, FK, dan TP di kawasan Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara pada 21 Desember 2018.
"Hari ini kita melakukan penangkapan kasus narkoba yang disinyalir salah satu tersangka merupakan mantan kekasih artis, Syahrini," ungkap Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Argo Yuwono di Polda Metro Jaya, Rabu (16/1/2019)
Tag
Berita Terkait
-
Denada Beberkan Momen Berat Hidupnya: Jual Perhiasan demi Pengobatan Aisha
-
Ivan Gunawan Bahas Kunci Rahasia Rezeki Lancar: Jangan Pernah Nipu Orang
-
Maia Estianty Kaget Lihat Foto Ahmad Dhani di Acara Ivan Gunawan
-
Selalu Terlihat Bahagia, Ivan Gunawan Ternyata Sering Merasa Hampa: Capek Tapi Gak Ada Obatnya
-
Kisah Unik Hijrah Ivan Gunawan: Dulu Kritik Pengajian Bikin Macet, Kini Akrab dengan Habib
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Bukan Horor Biasa, Adinda Thomas & Aulia Sarah Optimis Sosok Ketiga: Lintrik Tembus 3 Juta Penonton
-
Sudah Punya Istri, Caption Keenan Pearce Singgung 'Future' Malah Disangka untuk Raisa
-
Sinopsis Dusun Mayit: Amanda Manopo Hadapi Teror Mistis di Gunung Welirang
-
Berapa Usia Sabrina Alatas? Ternyata Zodiaknya Sama dengan Raisa
-
50 Tahun Menginspirasi Power Rangers, Super Sentai di Ujung Tanduk
-
Dari Vinyl hingga Streaming: JIAVS 2025 Rangkul Masa Depan dan Nostalgia Dunia Audio
-
Kisah David Ozora Jadi Film, Jonathan Latumahina: Kesempatan Buat Orang Tahu Semua Kejadiannya
-
Angga Yunanda: Syuting Bareng Shenina Cinnamon Lebih Menyenangkan Setelah Jadi Suami Istri
-
Angga Yunanda Hampir Menyerah Saat Syuting Bareng Amanda Manopo
-
5 Film yang Diprediksi Sapu Nominasi di Oscar 2026, Frankenstein hingga Avatar: Fire and Ash