Suara.com - Deolipa Project rupanya band yang cukup produktif. Buktinya, meski baru saja merilis single pada Februari lalu berjudul "Mencari Kasih", pada Maret kemarin band yang beranggotakan Olive, Arya, Irul, Eda, dan Denok ini merilis single terbaru berjudul "Tak Bisa Kembali".
"Kalau bisa kami ingin merilis single setiap bulan. Kami ingin menyuguhkan karya-karya tebaik kepada pendegnar," kata Olive sang vokalis membuka obrolan, saat ditemui bersama personel Deolipa Project lainnya di Jakarta, baru-baru ini.
Namun lagu "Tak Bisa Kembali" sedikit berbeda dari "Mencari Kasih" secara musikalitas. Single ketiga ini memilih genre blues dengan petikan gitar yang lebih menusuk dan menyayat. Warna musik ini sengaja dipilih karena dianggap lebih pas untuk lagu yang bercerita tentang patah hati.
"Tak Bisa Kembali" ditulis oleh sang lead vocal, Olive Yumara, yang juga berprofesi sebagai pengacara. Sementara aransemen musik dikerjakan oleh Arya Setyadi.
Lagu ini bercerita tentang seseorang yang diputuskan cintanya secara tiba-tiba tanpa alasan jelas. Sakit dan hancur yang dirasakan oleh hati sudah pasti. Tetapi sang waktu tetap berjalan, dan hidup terus berputar.
"Banyak hal positif di sekitar kita yang mampu mengalihkan rasa sakit yang dirasa. Hingga tidak terpikirkan untuk kembali menjalani cinta yang telah lalu," ujar Olive.
Sekalipun lirik dalam lagu ini bercerita tentang patah hati. Namun Deolipa Project tidak ingin mengajak pendengarnya untuk larut dalam kesedihan. "Karena kita tetap harus melangkah maju ke depan meninggalkan masa lalu," sambung Olive.
Lagu "Tak Bisa Kembali" akan diputar di radio mulai 1 April 2019. Adapun video klip dari single ini telah tayang terlebih dahulu di channel YouTube Deolipa Project.
Berita Terkait
-
Lagu Timur Lagi Ngehits! Tren Musik yang Bikin Anak Muda Ikut Bergoyang
-
Whisnu Santika Ungkap Situasi Abu-Abu Cinta Gen Z di Lagu Baru "Yalla Habibi"
-
Babak Baru Woro Widowati, 'Patgulipat' Jadi Single yang Diangkat dari Pengalaman Pribadi
-
Aditya Bagja Ungkap Alasan Hengkang dari The SIGIT: Kehilangan Gairah Bermusik
-
Anditi Rilis Jantung Kecilku, Lagu yang Bikin Pejuang Garis Dua Banjir Air Mata
Terpopuler
- 3 Link DANA Kaget Khusus Hari Ini, Langsung Cair Bernilai Rp135 Ribu
- Karawang di Ujung Tanduk Sengketa Tanah: Pemerintah-BPN Turun Gunung Bahas Solusi Cepat
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
- 14 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 7 Oktober 2025, Gaet Rivaldo 112 Gratis
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Ragnar Oratmangoen Ujung Tombak, Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
BREAKING NEWS! Tanpa Calvin Verdonk, Ini Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Waketum PSI Dapat Tugas dari Jokowi Usai Laporkan Penyelewengan Dana PIP
-
Ole Romeny Diragukan, Siapa Penyerang Timnas Indonesia vs Arab Saudi?
-
Wasapada! Trio Mematikan Arab Saudi Siap Uji Ketangguhan Timnas Indonesia
Terkini
-
Review Film Tron: Ares, Saat CGI Ciamik Bertemu Alur yang Bikin Gemas
-
Sinopsis dan 4 Fakta Menarik Film Yakin Nikah, Tayang Besok!
-
Bukan Sekuel, Ada DNA Film-Film Warkop DKI di 'Agak Laen: Menyala Pantiku'
-
Hobi Pakai Baju Seksi, Anya Geraldine Sering Disentil Ibu Pakai Video Siksa Kubur
-
Deretan Film Kenny Austin yang Digosipkan Segera Nikahi Amanda Manopo
-
Sinopsis A Man Called Otto, Film Menyentuh Hati di Netflix yang Layak Ditonton Ulang
-
Tembus Top 10 Netflix, Simak Sinopsis dan Fakta Menarik Gundik
-
Jakarta World Cinema 2025 Resmi Ditutup, Ini Daftar Pemenangnya
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Good News, Film Baru Sul Kyung Gu dan Hong Kyung di Netflix
-
Lesti Kejora Hamil Lagi? Rizky Billar Kasih Jawaban Kocak